Rabu, Februari 12, 2025
BerandaBerita BanjarBabak Kualifikasi Sepakbola Porda Jabar, Pangandaran Puas Pecundangi Banjar

Babak Kualifikasi Sepakbola Porda Jabar, Pangandaran Puas Pecundangi Banjar

Tim sepakbola Kabupaten Pangandaran berfoto bersama Bupati Pangandaran, usai memenangi laga lanjutan babak kualifikasi Porda Jabar 2018, di Stadion Sport Center Langensari, Kota Banjar. Photo: Nanang Supendi/HR.

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),-

Tim sepakbola Kabupaten Pangandaran menyatakan kepuasaannya atas keberhasilannya melibas tim tuan rumah Kota Banjar dengan menang skor meyakinkan 1-3, dalam laga lanjutan babak kualifikasi Porda Jabar 2018 group B, di Stadion Sport Center Langensari, Senin (30/10/2017).

Manager tim sepakbola Kabupaten Pangandaran, H. Lilih Muslih, mengaku sangat puas dengan pencapaian anak asuhnya di laga lawatannya yang mampu memenangi 1-3, atas tim tuan rumah.

“Saya sangat puas karena mampu mencapai target yang diberikan dalam laga ini. Kemenangan ini sangat bernilai, dengan cara yang luar biasa dan cukup banyak tercipta gol di laga tandang,” ungkapnya, saat ditemui HR Online, usai pertandingan.

Dia berharap, ke depan dengan menjalani dua sisa pertandingan, anak asuhnya juga mampu meraih hasil maksimal sehingga bisa lolos ikut cabang sepakbola Porda 2018 Jabar. Trend positif sejak main laga pertama melawan tim Kabupaten Ciamis pada minggu lalu meraih hasil imbang 1-1, dan berlanjut kini menang 1-3.

Menurutnya, raihan seperti ini tak lepas dari dukungan penuh Pemerintah Kabupaten Pangandaran, termasuk induk organisasi olahraganya, yakni KONI Kabupaten Pangandaran.

“Alhamdulilah, Pemkab dan KONI Pangandaran sangat mensuport, dan diperlihatkannya dalam pertandingan ini,” kata Lilih.

Ketua KONI Pangandaran, Asep Herdis, menambahkan, pihaknya selalu mendukung cabang olahraga, tak terkecuali tim sepakbola. Intinya, pihaknya puas atas raihan tim sepakbola Pangandaran yang mampu mengalahkan tim Kota Banjar di kandangnya.

“Kans tim Kabupaten Pangandaran sangat terbuka melenggang ke Porda Jabar 2018 mendatang, meski kami masih menyisakan dua pertandingan lagi. Kita sekarang sudah punya point 4 dari hasil kemenangan ini, dan seri 1-1 dengan Kabupaten Ciamis minggu lalu,” terangnya.

Dia menyebutkan, bahwa target untuk lolos ke Porda 2018 bisa dilaluinya, terlebih menyisakan dua pertandingan lagi dan bisa menyalip tim peringkat pertama Kabupaten Tasikmalaya dengan point 7 yang hanya menyisakan sisa satu pertandingan lagi.

“Alasan optimis kami lolos Porda 2018 tentu atas hasil raihan sementara ini, juga tim Kabupaten Pangandaran disiapkan sudah lama terbentuk, yakni 6 bulan sebelum ajang kompetisi dimulai. Sebelumnya pemain kami seleksi dari sejumlah club yang ada di 10 Kecamatan. Belum lagi dukungan Pemkab Pangandaran yang begitu peduli terhadap pengembangan olahraga,” pungkas Asep. (Nanks/R3/HR-Online)

Berita Terkait:

Kunjungan ke Indonesia, Presiden Turki Disambut Langsung Prabowo Subianto

Kunjungan ke Indonesia, Presiden Turki Disambut Langsung Prabowo Subianto

harapanrakyat.com,- Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan, melakukan kunjungan ke Indonesia. Presiden RI Prabowo Subianto pun menyambut langsung kedatangan Presiden Turki, di Pangkalan TNI AU...
Niat Hati Gandakan Uang Jadi Rp 1 Miliar

Niat Hati Gandakan Uang Jadi Rp 1 Miliar, Warga Pangandaran Malah Tertipu

harapanrakyat.com,- Niat hati ingin gandakan uang menjadi Rp1 miliar, warga Bojongsalawe, Desa Karangbenda, Kecamatan Parigi, Pangandaran, Jawa Barat, malah kena tipu. Alhasil, korban pun...
Jual Pistol Mainan Jadi Senpi Rakitan

Jual Pistol Mainan Jadi Senpi Rakitan, Warga Ciamis Dibekuk Polisi

harapanrakyat.com,- Berawal dari membuat pistol mainan menjadi senjata api (senpi) rakitan, PR alias U (33) warga Desa Karangpaninggal, Kecamatan Purwadadi, Ciamis harus mendekam di...
PSGC Ciamis Bertekad Bangkit

PSGC Ciamis Bertekad Bangkit, Incar Kemenangan di Dua Laga Terakhir untuk Promosi ke Liga 2

harapanrakyat.com,- Dalam dua pertandingan terakhir di babak 6 besar Liga Nusantara, PSGC Ciamis tampil kurang baik. Maka dari itu, PSGC Ciamis pun bertekad bangkit...
Jessica Mila liburan ke Jepang

Jessica Mila Liburan ke Jepang Bareng Keluarga, Warganet Dibuat Gemas oleh Putrinya

harapanrakyat.com,- Aura bahagia begitu terpancar dari raut wajah Jessica Mila, pasalnya, ia dan keluarga kecilnya tengah liburan ke Jepang. Liburan kali ini terasa sempurna...
Dua Orang Jadi Korban Dugaan Pencabulan Ayah Tiri di Ciamis

Bejat, Dua Orang Jadi Korban Dugaan Pencabulan Ayah Tiri di Ciamis

harapanrakyat.com,- Seorang pria berusia 45 tahun berinisial WS warga Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, tega mencabuli dua anak tirinya. Akibatnya, ayah tiri yang...