Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita BanjarDi Banjar, Deddy Mizwar Beri Pemahaman Literasi Media ke Pelajar

Di Banjar, Deddy Mizwar Beri Pemahaman Literasi Media ke Pelajar

Wakil Gubernur Jawa Barat, Deddy Mizwar, saat diwawancarai sejumlah awak media di SMAN 1 Banjar. Foto: Hermanto/HR

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),-

Wakil Gubernur Jawa Barat bersama Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Jawa Barat pagi tadi memberikan pemahaman literasi media penyiaran kepada pelajar di Kota Banjar, Kamis (27/10/2017). Kegiatan tersebut guna mendorong kesadaran masyarakat khususnya pelajar akan pentingnya memahami, menggunakan, dan menilai media secara benar dan tepat. 

Kegiatan yang digelar di Aula SMA Negeri 1 Banjar ini dihadiri oleh Walikota Banjar, Kadis Kominfo Jawa Barat, Kadisdik Jawa Barat, Kadisdik Banjar, perwakilan siswa, guru, dan kepala sekolah serta stakeholder lainnya. 

Wakil Gubernur Jawa Barat, Deddy Mizwar mengatakan, bahwa media mempunyai nilai dan logikanya sendiri. Selain itu, juga dapat mempengaruhi sikap, karakter, dan pandangan masyarakat. 

“Media itu ibarat ‘sihir’, dengan kata lain bahwa media mempunyai sisi positif dan negatif yang dapat mempengaruhi pola hidup dan membentuk sebuah budaya,” ujarnya kepada awak media. 

Ia menambahkan, bahwa kini sudah memasuki era digital dan media televisi masih memiliki penetrasi yang sangat tinggi. Karena itulah ia menyatakan dengan gerakan pemahaman literasi media ini semoga dapat mengurangi resiko tayangan-tayangan yang berdampak buruk bagi masyarakat, khususnya remaja atau pelajar. 

“Kegiatan ini untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat, khususnya pelajar supaya mereka bisa memilih media yang bisa dijadikan sarana yang positif,” imbuhnya. 

Melalui kegiatan ini, Deddy berharap ke depannya bisa menjadi jembatan lahirnya forum bersama komunitas literasi media Jawa Barat. Sehingga bisa menjadi ujung tombak kampanye budaya literasi media di Jawa Barat. 

“Saya berharap di daerah bisa mendirikan televisi-televisi komunitas dalam sekup kecil. Meski kecil, namun nantinya para pelajar atau remaja bisa berekspresi, sehingga jika ada tayangan-tayangan negatif tidak akan bisa mempengaruhi mereka,” katanya. 

Sementara itu, Ketua Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Jawa Barat, Dede Fardilah mengatakan, bahwa kegiatan bertema “Jabar Cerdas Menonton Televisi” ini adalah mengandung dua unsur penting, yakni Jabar Cerdas sebagai tujuan, dan budaya literasi sebagai salah satu sarana menuju tujuan. 

“Melalui kegiatan ini kami berharap tumbuh sebuah pemahaman dengan pembudayaan literasi media di kalangan masyarakat untuk mencerdaskan kehidupan masyarakat khususnya pelajar dan guru. Dengan tema ini diharapkan bisa membingkai sebuah gerakan sosial dalam bentuk deklarasi gerakan literasi media di Jawa Barat,” katanya. (Hermanto/R6/HR-Online)

Usai Lebaran, Pemohon Kartu Pencari Kerja di Kota Banjar Meningkat, Didominasi Tujuan Jabodetabek 

Usai Lebaran, Pemohon Kartu Pencari Kerja di Kota Banjar Meningkat, Didominasi Tujuan Jabodetabek 

harapanrakyat.com,- Usai lebaran Idul Fitri 1446 H permohonan kartu pencari kerja di Mall Pelayanan Publik (MPP) terminal Tipe A Kota Banjar, Jawa Barat, meningkat....
Telaga Biru Nila Majalengka

Telaga Biru Nila Majalengka, Spot Wisata Instagramable yang Lagi Hits

harapanrakyat.com,- Majalengka, Jawa Barat, kini memiliki destinasi wisata yang tengah populer, yaitu Telaga Biru Nila. Tempat ini sedang viral dan menjadi pilihan banyak orang...
Lisa Mariana Ridwan Kamil

Sadar Diri, Lisa Mariana Sebut Tak Pantas Disandingkan dengan Istri Ridwan Kamil

harapanrakyat.com,- Lisa Mariana belakangan ini menjadi sorotan publik setelah pengakuannya soal hubungan spesial dengan Ridwan Kamil. Pengakuannya itu menuai beragam reaksi dari netizen, banyak...
Soal Alih Fungsi Pasar Wisata, DPRD Pangandaran Dorong Pemerintah dan Penghuni Harus Duduk Bersama

Soal Alih Fungsi Pasar Wisata, DPRD Pangandaran Dorong Pemerintah dan Penghuni Harus Duduk Bersama

harapanrakyat.com - Anggota DPRD Pangandaran, mendorong agar penghuni Pasar Wisata (PW) dan Pemkab Pangandaran untuk duduk bersama. Hal ini agar mereka membahas rencana alih...
Diduga Cemari Lingkungan, Bau Kandang Peternakan Ayam di Sindangjaya Pangandaran Ganggu Warga Purwasari Ciamis

Diduga Cemari Lingkungan, Bau Kandang Peternakan Ayam di Sindangjaya Pangandaran Ganggu Warga Purwasari Ciamis

harapanrakyat.com,- Warga Dusun Padomasan, Desa Purwasari, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis mengeluhkan pencemaran udara dari kandang peternakan ayam. Lokasi kandang tersebut berada di Cibango, Desa...
Komplotan Spesialis Curanmor Diringkus Tim Resmob Polres Sumedang, 14 Motor Diamankan

Komplotan Spesialis Curanmor Diringkus Tim Resmob Polres Sumedang, 14 Motor Diamankan

harapanrakyat.com,- Tiga orang terduga pelaku pencurian sepeda motor lintas Kabupaten, diringkus Tim Resmob Satreskrim Polres Sumedang Jawa Barat, Kamis (17/4/2025). Dari tangan komplotan spesialis...