Rabu, April 23, 2025
BerandaArtikelTaman Kardus, Tempat Nongkrong Antimaintsream yang Lagi Hits di Bandung

Taman Kardus, Tempat Nongkrong Antimaintsream yang Lagi Hits di Bandung

Berita Unik, (harapanrakyat.com),- Taman Kardus Bandung menjadi salah satu tempat nongkrong yang unik dan lagi ngehits di Bandung, dan baru dibuka pada bulan September kemarin. Meski terhitung anyar, namun cafe unik ini nggak pernah sepi pengunjung. Lokasinya berada di Jalan Sersan Badjuri, No.102.

Dikutip dari Travel Blog Reservasi, pencetus cafe unik itu adalah anak muda Bandung lulusan desain interior di Universitas Maranatha, yakni Michael Fernando, Nidiya Valencia, dan Osca Dewi. Mereka memanfaatkan material green design yang dapat didaur ulang.

Konsep unik serta ramah lingkungan yang diusung tempat nongkrong antimaintsream ini memang sesuai dengan namanya. Ketika masuk ke dalam cafe, kamu bakal melihat uniknya desain interior yang menggunakan bahan-bahan tak biasa, yaitu kardus. Mulai dari meja, kursi, sampai hiasan dindingnya semua berbahan kardus.

Tak perlu khawatir kardusnya bakal rusak saat dipegang atau diduduki, karena materialnya sangat berkualitas dan tebal sehingga mampu menahan beban hingga 180 kilogram.

Buat kamu yang hobi selfie tentu akan senang menghabiskan waktu di tempat ini. Sebab, cafe unik ini pun memiliki spot-spot instagramable yang sengaja disediakan bagi para penikmat fotografi. Seperti tempat berdirinya replika Gedung Merdeka yang terbuat dari kardus.

Taman Kardus Bandung tentunya sangat cocok buat kamu yang mau mengisi akhir pekan ini bersama keluarga, teman atau kekasih. (Eva/R3/HR-Online)

Calon jemaah haji asal Ciamis tahun 2025

Ciamis Siap Berhaji, 3 Kloter Calon Jemaah Berangkat Mei 2025

harapanrakyat.com,- Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Ciamis menyebut jumlah calon jemaah haji (Calhaj) tahun 2025 berdasarkan kuota ada 1.131 orang yang terbagi menjadi tiga...
Akumulasi Kartu Kuning

Akumulasi Kartu Kuning dan Cedera, 6 Pemain Timnas Bakal Absen Saat Lawan China

Timnas Indonesia harus memutar otak untuk menyusun strategi setelah 6 pemain kemungkinan absen. Penyebabnya adalah cedera berkepanjangan serta akumulasi kartu kuning. Padahal mereka masih...
Fuji dan Verrell Makin Dekat, Warganet Dibuat Baper

Fuji dan Verrell Makin Dekat, Warganet Dibuat Baper

Kabar tentang kedekatan antara selebgram Fujianti Utami Putri atau yang akrab dengan sapaan Fuji, dan aktor muda Verrell Bramasta kembali mencuat di jagat maya....
Kevin Diks

Kevin Diks Belum Pulih, Harus Menepi dari Line Up Timnas dan FC Copenhagen

Kevin Diks bek Timnas Indonesia dan FC Copenhagen harus menepi dari tim karena masih cedera. Melalui akun X pribadinya, ia membenarkan hal tersebut dan...
Fachri Albar Kembali Terjerat Narkoba, Hasil Tes Urin Positif

Fachri Albar Kembali Terjerat Narkoba, Hasil Tes Urin Positif

Fachri Albar kembali terjerat narkoba jadi sebuah kabar mengejutkan yang kembali mengguncang industri hiburan tanah air. Aktor kenamaan ini diamankan oleh Satresnarkoba Polres Metro...
Cara Mengatasi WiFi Only Android, Bisa Lewat Mode Pesawat

Cara Mengatasi WiFi Only Android, Bisa Lewat Mode Pesawat

Cara mengatasi WiFi Only Android tak sesulit yang dibayangkan. Apabila mampu mengatasinya dengan tepat, maka koneksi internet bisa kembali lancar. Hal ini lantaran WiFi...