Berita Unik, (harapanrakyat.com),- Kakak beradik perempuan asal Xining, Provinsi Qinghai, China, baru-baru ini meluncurkan situs di internet untuk menjual udara pegunungan dijual secara online dari dataran tinggi Tibet. Dalam laman situs tersebut, calon pembeli diminta memilih udara segar dari daerah mana yang mereka sukai, apakah gunung atau lembah.
Dilansir Shanghaiist, Rabu (27/09/2017), dalam sebuah video promosi, kedua kakak beradik itu terlihat sedang mengumpulkan udara segar di Taman Xining ke dalam plastik. Harga udara per plastik dijual Rp.30 ribu dan mereka mengatakan sudah menjual seratus kantong.
Namun menurut mereka, menjual udara segar ini bukan untuk mendapatkan uang, tapi ingin menarik perhatian supaya orang-orang lebih menghargai dan menjaga lingkungan.
Meski begitu, di media sosial Weibo, netizen menuding kakak-adik ini justru malah merusak lingkungan karena menjual udara di dalam kantong plastik.
“Marketing palsu, udara itu asalnya dari Bumi, jadi mana mungkin dijadikan milik pribadi dan dijual,” kata seorang netizen. (Eva/R3/HR-Online)