Tak sekedar menyajikan berbagai menu makanan yang bervariasi dan menggugah penikmat kuliner, tetapi juga memberikan kenyamaan layaknya tengah makan di rumah sendiri. Itulah gambaran atau suasana apabila kita tengah berada di Wastar Resto & Caffe Shop yang berlokasi di Jalan Sudirman no 173 Ciamis.
Restoran yang didesain dengan interior Eropa ini, sungguh memberikan kesan ekslusif bagi penikmat kuliner yang tengah berada di sana. Tampaknya pengelola restoran ini paham betul bahwa perlu membuat desain interior yang berbeda dengan restoran lainnya yang ada di sekitaran Ciamis.
“Ya, ingin memberikan kesan berbeda kepada konsumen kami. Yang pasti, konsep interior ini agar membuat pelanggan kami nyaman, dan seperti berada di rumah sendiri,” ujar pengelola Wastar Resto & Caffe Shop, Gini Hartati didampingi Endah Shepia, kepada HR, belum lama ini.
Ya, memang benar layaknya seperti di rumah sendiri. Betapa tidak, di restoran ini pun disediakan meja dan sofa untuk pengunjung komunitas yang ingin menikmati makanan sambil berkongkow ria. Sebagai fasilitas tambahan, pihak pengelola pun menyediakan layanan Wifi internet untuk pengunjung yang membawa perangkat komputer jinjing (laptop).
“Kita juga menyediakan fasilitas wifi untuk pengunjung yang membawa laptop. Biar makan dan kongkow lebih asik, dibarengi dengan laptop utama. Ya kita sengaja menciptakan suasana seperti makan di rumah sendiri,” ujarnya.
Selain suasana seperti di rumah sendiri, kata Gini, menu makanan dan penyajiannya pun layaknya makanan rumahan. “Lihat saja, seperti kita menggunakan mangkuk berwarna merah dan abu-abu, biar kesannya seperti mangkuk di rumah sendiri. Dari cita rasa makanannya pun, kita beranikan dengan bumbu yang pas, agar cita rasa makanan, benar-benar terasa lezat,” katanya.
Dengan menawarkan konsep resto yang memberikan kesan beda dari yang lain ini, membuat restoran yang baru di buka sebulan yang lalu itu, selalu ramai dikunjungi penggila kuliner Ciamis.
“Kita juga pada moment-moment tertentu, suka menggelar acara live musik atau nonton bareng apabila ada tayangan sepakbola live di televisi. Soal harga makanan pun, kita pasang harga terjangkau, agar dari kalangan pelajar dan pelajar, bisa berkunjung ke sini,” jelasnya.
Di Wastar Resto & Caffe Shop ini menyediakan berbagai menu makanan dan minuman, mulai dari spageti, beef steak sapi dan ayam, sate sapi dan ayam, teriyaki, capcay brokoli cah sapi dan ayam, fuyunghai, siomay, soto, karedok, cah kangkung, baso kuah, yamin dan menu makanan lainnya.
Sementara untuk menu minuman mulai dari es shepia, es teler, es campur, es kopi cinta, aneka jus, aneka es krim, kopi aceh, aneka kopi dan aneka minuman lainnya.