Berita Pangandaran (harapanrakyat.com),- Surfing Contest yang berlangsung di Pantai Barat Pangandaran rutin digelar setiap tahun oleh Dinas Pariwisata Pangandaran. Selain menjadi ajang mengasah kemampuan para bibit peselancar, olahraga tersebut juga menjadi daya tarik sendiri bagi wisatawan.
Ketua Panitia Surfing Contest, Asep Kartiwa, pada Surfing Contest kali ini pihaknya menghadirkan para juri kawakan yang mana pernah memenangkan event surfing di kelas internasional.
“Pesertanya ada yang datang dari Yogyakarta, Bali dan tidak ketinggalan dari kita sendiri sebagai tuan rumah. Kami juga menurunkan atlet surfing terbaik dari Pangandaran,” kata Asep kepada HR Online, Sabtu (19/08/2017).
Dalam pelaksanaannya, jelas Asep, Surfing Contest dibagi menjadi dua kelas, yakni kelas anak-anak dan kelas dewasa. Dalam menunjukkan kemampuannya, peselancar diberi waktu 15 menit untuk beraksi menaklukkan ombak Pangandaran.
“Peselancar selama 15 menit tersebut diperbolehkan mengambil momen sebaik mungkin untuk menunjukkan aksinya,” jelas Asep yang juga Kasi Promosi Dinas Pariwisata Pangandaran. (Ntang/R6/HR-Online)