Rabu, April 30, 2025
BerandaBerita BanjarWalikota Banjar Luncurkan Rastra untuk 5.761 KPM

Walikota Banjar Luncurkan Rastra untuk 5.761 KPM

Walikota Banjar saat melepas truk pengangkut Rastra dari Taman Kota Lapang Bhakti Banjar untuk menyalurkan kepada KPM di tiap desa/kelurahan yang ada di Banjar. Foto: Nanang Supendi/HR

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),-

Setelah sempat terhenti selama lima bulan, akhirnya Pemerintah Kota Banjar secara resmi meluncurkan penyaluran Beras Sejahtera (Rastra) yang diperuntukan bagi warga kurang mampu di wilayahnya di Taman Kota Lapang Bhakti, Senin (22/05/2017) lalu.

Peluncuran Rastra ditandai penyerahan simbolis oleh Walikota Banjar, Hj. Ade Uu Sukaesih yang didampingi Kepala Dinas Sosial, Asep Tatang Iskandar, serta Wakil Kepala Sub Divre Bulog Ciamis, Anwar Kurniawan, kepada beberapa warga dari 5.761 keluarga penerima manfaat (KPM) dan dilanjut pelepasan armada truk bermuatan beras.

“Peluncuran Rastra ini dikhususkan kepada warga yang kurang mampu yaitu 5.761 KPM atau yang tidak tercover program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dari Kemensos RI. Sebanyak KPM tersebut menerimanya di bulan ini rapel untuk alokasi Januari, Februari dan Maret 2017,” katanya kepada HR Online.

Penyaluran yang terbilang lambat ini, jelas dia, memang karena ada sesuatu hal pada data penerima atau adanya sinkronisasi data KPM. Berharap, alokasi bulan-bulan berikutnya lancar dan termanfaatkan dengan kualitas beras yang baik.

Sementara itu, Kepala Sub Divre Bulog Ciamis, Sulais, dikonfirmasi HR Online, Selasa (23/07/2017) lalu, mengatakan, program yang digulirkan Pemkot Banjar diperuntukan warga kurang mampu yang tidak tercover BPNT ini atas kerjasama dengan pihaknya selaku penyedia komoditi pangan.

“Setelah penyaluran langsung untuk jatah tiga bulan ini, kami akan kembali melakukannya di bulan Ramadhan atau bulan Juni. Warga akan kembali menerimanya rapel jatah tiga bulan, yaitu April, Mei dan Juni. Ini dilakukan guna memenuhi kebutuhan warga saat bulan Ramadhan dan Idul Fitri terhadap komoditi pangan tersebut. Selain itu, juga untuk menekan harga sembako yang kerap melonjak,” terangnya.

Dia mengungkapkan, dalam setiap bulannya Rastra yang didistribusikan ke wilayah Kota Banjar mencapai 28 ton atau tepatnya 28.805 kilogram dimana 5.761 KPM masing-masing menerima 5 kilogram. Beras yang dikirim, dijamin kualitasnya sesuai jenis beras premium.

“Jika memang terjadi atau ditemukan kualitas kurang baik, segera lapor dan kami akan langsung menggantinya,” tukas dia. (Nanks/R6/ HR-Online)

Perusahaan Kendaraan Travel

Perusahaan Kendaraan Travel Tanggung Biaya Korban Kecelakaan Maut di Tol Cisumdawu Sumedang

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut menimpa mobil travel milik perusahaan kendaraan travel Bhinneka Sangkuriang Shuttle di Jalan Tol Cisumdawu Kilometer 189, kawasan Desa Mandalaherang, Kecamatan Cimalaka,...
Pengelolaan Sampah di TPS

Menanti Hasil Evaluasi Pengelolaan Sampah di TPS Kamisama Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Problem pengelolaan sampah di TPS Kamisama (Kawasan Minimasi Sampah Mandiri), Kelurahan Karangpanimbal, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat, rupanya belum menemui titik terang. Diketahui,...
Korban Kecelakaan Maut di Tol

Terungkap, Ini Identitas Korban Kecelakaan Maut di Tol Cisumdawu Km 189 Sumedang

harapanrakyat.com,- Pihak kepolisian Polres Sumedang berhasil mengidentifikasi tiga korban kecelakaan maut di Tol Cisumdawu Km 189 yang meninggal dunia. Seperti diketahui kecelakaan maut ini...
Jelang May Day, Polres Banjar Lakukan Simulasi Sispamkota

Jelang May Day, Polres Banjar Lakukan Simulasi Sispamkota

harapanrakyat.com,- Jelang peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day, Kapolres Banjar, Jawa Barat, siagakan personel untuk menjaga keamanan dan ketertiban jika terjadi aksi unjuk...
Korban Tertabrak Mobil Jip Bassis Dewa 19 di Tasikmalaya Makin Membaik, Polisi Ungkap Dua Pihak Tempuh Jalur Islah

Korban Tertabrak Mobil Jip Bassis Dewa 19 di Tasikmalaya Makin Membaik, Polisi Ungkap Dua Pihak Tempuh Jalur Islah

harapanrakyat.com,- Korban yang tertabrak mobil jip basis band Dewa 19 kini semakin membaik. Korban yang bernama Sandika Ramadansyah (8) tertabrak di Jalan Nasional Tasikmalaya-Pangandaran,...
Ilustrasi dikejar tawon engang

Cari Rumput Berujung Dikejar Tawon Engang, Wajah Warga Ciamis Ini Bengkak dan Alergi

harapanrakyat.com,- Wajah Omang bengkak dan alergi gegara disengat tawong engang. Warga Dusun Kalangon, Desa Sindanglaya, Kecamatan Sukamantri, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat ini awalnya dikejar...