Honda S90. Photo : net/ist
Berita Teknologi, (harapanrakyat.com),-
Masyarakat di Indonesia kini ditawarkan berbagai pilihan sepeda motor, mulai dari kapasitas mesin dengan cc terendah sampai cc kelas sporty. Selain kapasitas mesin, konsumen juga bisa memilih model, tipe dan bentuk.
Seperti sepeda motor sport yang digemari para biker penggemar kecepatan, produsen atau pabrik memproduksi sport fairing, naked sport, naked bike dan lain-lain.
Sebagai penggemar motor “laki” atau sport, tentu bukan hanya tahu Yamaha YZR-M1 yang ditunggangi Valentino Rossi, atau Honda RC213V yang dikendarai Marc Marquez. Melainkan apakah Anda tahu motor sport yang pertama masuk ke Indonesia?
Dikutip dari Otosia, Honda S90 lah yang pertama kali masuk ke Indonesia. Motor “laki” ini dibuat di Jepang tahun 1964-1969. Dan menurut kabar, datang ke Indonesia dengan import di tahun 1970.
Di tahun tersebut, Honda S90 dijuluki ‘Super 90’. Datang ke Indonesia, di Jepang S90 dijual dalam bentuk rakitan. Karena tahun 1969 S90 di negara asalnya sudah tidak diproduksi, sehingga datang ke Indonesia mulai dikirim tidak dalam bentuk rakitan, melainkan bagian terpisah dan dirakit di Indonesia.
Di tahun pertama, pemasaran S90 rakitan Indonesia sejumlah 1.500 unit.
Dari segi mesinnya, motor ini berkapasitas 89cc dengan mesin 4Tak. Kemudian kopingnya manual yang selanjutnya disatukan menjadi empat speed. Sehingga mesin ini bisa dikatakan motor sporty, pasalnya bertenaga.
Sementara dari varian warna, Honda S90 kala itu ada hitam, putih, merah serta biru candy. (Adi/R5/HR-Online)