Ciamis, (harapanrakyat.com),- Sebanyak 1622 pelajar Se-Kabupaten Ciamis, yang terbagi di tiga titik diantaranya di SMAN 1 Baregbeg, SMAN 1 Pangandaran dan MA PUI Cijantung, mengikuti UNPK (Ujian Nasional Pendidikan Kesetaraan) atau Paket C yang berlangsung selama empat hari yaitu dari hari Senin (9/7) sampai dengan hari Kamis (12/7).
Kabid PNFI (Pendidikan non-Formal dan Informal), Nana Ruhena, Drs., M.Pd., ketika Selasa (10/7), menuturkan, dari 1622 diantaranya di titik SMAN 1 Baregbeg 772 peserta, di SMAN 1 Pangandaran 301 peserta,dan di MA PUI Cijantung sebanyak 549 peserta.
Lebih lanjut, Nana mengatakan, ujian Paket C merupakan kegiatan rutin pemerintah di luar sekolah, dan hal ini juga merupakan upaya untuk mewujudkan Kab. Ciamis dalam menunjang wajib belajar 9 tahun.
Untuk di Kab. Ciamis, peserta yang mengikuti ujian paket C kebanyakannya yang sudah bekerja, baik itu sebagai petugas kebersihan, petugas pembantu kebersihan sekolah atau pun yang bekerja sebagai perangkat Desa.
Peserta ujian paket C tahun ini meningkat 50 persen, itu artinya peserta yang mengikuti ujian paket C lebih banyak jika dibandingkan dengan tahun kemarin. Bahkan, tahun sekarang peserta Ujian ada yang sudah mencapai usia 59 tahun.
Sementara itu, Kadisdik Kab. Ciamis, Drs. Akasah MBA., mengatakan, dalam Ujian Paket C tahun sekarang terdiri dari 36 PKBM, dan untuk di titik satu SMAN 1 Baregbeg, 10 persen peserta ujian tidak hadir.
Peserta yang tidak hadir, menurut Akasah bisa mengikuti ujian paket C susulan pada bulan Oktober nanti. Pihaknya berharap, peserta yang tidak hadir pada bulan Oktober nanti bisa mengikuti ujian susulan.
âSaya merasa terharu dengan banyaknya peserta Ujian paket C yang umurnya sudah berusa tua. Bahkan ada yang usianya sudah hampir mencapai kepala enam. Semangat belajarnya masih kuat. Karena memang yang namanya ilmu tidak ada batasan,â pungkasnya. (DSW)