Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita BanjarPanitia Perekrutan Perangkat Desa Waringinsari Banjar Siap Beberkan Pembuktian

Panitia Perekrutan Perangkat Desa Waringinsari Banjar Siap Beberkan Pembuktian

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Soal perekrutan perangkat desa dinilai tidak transparan juga dibantah oleh Ketua Penjaringan dan Penyaringan Perangkat Desa Waringinsari, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat, Rasiman Ediyaman. Menurut dia, dugaan tersebut sangat salah dan tidak mendasar.

“Justru saya baru mendengar adanya dugaan itu. Dugaan tak mendasar, malah itu terkesan lucu. Namanya kompetisi, siapa pun yang nilainya tertinggi dari hasil tahapan seleksi itu ya jadi pemenang atau terpilih,” tukasnya.

Pihaknya mengaku telah berjuang melaksanakan amanah kepanitian sebaik mungkin, dengan tidak melakukan penyelewengan dan berlaku transparan. Penilaian sudah berdasar ketentuan, terlebih soal test tertulis dan semua yang menguji tahapan test seleksi oleh tim dari kecamatan dan kota.

“Kecuali memang untuk dedikasi, kita yang memberikan nilainya, karena tentunya pihak pemdes atau panitia dari warga di sini yang tahu segala sesuatunya tersebut. Termasuk soal pertanyaan dan jawaban test tertulis, saya menjamin waktu itu tidak ada kebocoran,” ujar Rasiman.

Dia juga menyebutkan, bahwa setelah direkap seluruh tahapan test seleksi dan diketahui peringkatnya, panitia melalui kepala desa mengajukan ke camat untuk mendapatkan rekomendasnya. Sehingga, hasil yang didapat itu sudah disetujui dan disyahkan oleh camat.

Bagi perangkat terpilih akan segera dilantik oleh kepala desa paling lambat akhir Desember 2016. Untuk lebih jelasnya, kata Rasimun, khusus kepada peserta yang menduga-duga pihaknya tidak transparan, meminta supaya diselesaikan dengan cara duduk bersama.

“Kita siap beberkan pembuktian, kalau kita ini tidak melakukan permainan. Justru kita panitia akan balik meminta dasar tudingan itu,” tegas Rasiman. (Nanks/Koran HR)

Berita Terkait

Kades Waringinsari Banjar Bantah Perekrutan Tidak Transparan

Diduga Tidak Transparan, Perekrutan Aparat Desa Waringinsari Banjar Dipertanyakan

Dokter kandungan di Garut Viral

Kurang dari 24 Jam, Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien di Garut Diamankan Polisi

harapanrakyat.com,- Polres Garut akhirnya berhasil mengamankan oknum dokter yang diduga melakukan pelecehan terhadap seorang pasien ibu hamil. Bahkan, penangkapan tersebut kurang dari 24 jam...
Spesifikasi OPPO Find X8s Terungkap di TENAA

Spesifikasi OPPO Find X8s Terungkap di TENAA

Pasar smartphone Android kembali digegerkan oleh keluarnya produk OPPO series terbaru yang muncul di TENAA. Produk ini diperkenalkan di Tiongkok bersama series lainnya seperti...
Pengamat Sepak Bola

Pengamat Sepak Bola Sarankan Tambah Pemain Diaspora: Supaya Siap di Piala Dunia

Mohamad Kosnaeni, salah satu pengamat sepak bola Indonesia, menyoroti kalahnya Indonesia melawan Korea Utara di ajang Piala Asia. Menurut Kosnaeni, Timnas U-17 membutuhkan pemain...
Timnas U-17

Pasca Kalah dari Korea Utara, Nova Arianto Bongkar Masalah Timnas U-17, Harus Evaluasi!

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengungkap adanya evaluasi dari kekalahan saat melawan Korea Utara. Seperti kita ketahui, Timnas Indonesia kalah telak dari Timnas...
Layanan Cek Kesehatan Gratis

Warga Kota Banjar Dapat Nikmati 14 Layanan Cek Kesehatan Gratis, Begini Caranya!

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan Kota Banjar, Jawa Barat, mengajak masyarakat untuk dapat memanfaatkan program layanan cek kesehatan gratis di masing-masing Puskesmas. Warga pun dapat menikmati 14...
Dapur Rumah Warga Lakbok

Diduga Lupa Matikan Tungku, Dapur Rumah Warga Lakbok Ciamis Terbakar

harapanrakyat.com,- Diduga lupa mematikan tungku usai memasak, dapur rumah warga di Dusun Sukamukti, RT 20/06, Desa Puloerang, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar...