Selasa, April 29, 2025
BerandaBerita CiamisAnggaran Pembuatan SSL Habiskan Milyaran Rupiah

Anggaran Pembuatan SSL Habiskan Milyaran Rupiah

(Pelayanan RSUD Dituding Buruk)

Ciamis, (harapanrakyat.com), Komisi Anggaran dan Keuangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kab. Ciamis mempertanyakan manfaat dan dampak pembuatan Sistem Standar Layanan (SSL) RSUD (Rumah Sakit Umum Daerah) Ciamis yang dilakukan pada tahun 2011.

Pasalnya, Komisi Anggaran menilai pembuatan SSL itu menelan biaya terlalau besar, yakni hingga mencapai Rp. 1,23 milyar. Di sisi lain, pihak dewan masih mendapati komplain dan keluhan dari pasien terkait pelayanan yang diberikan pihak RSUD.

Anggota Komisi II Bidang Anggaran & Keuangan, Iwan M. Ridwan, Selasa (5/6), mengatakan, Pembuatan SSL RSUD Ciamis bisa dibilang tepat. Namun dari angka sebesar itu, pihaknya belum melihat adanya perbaikan layanan terhadap pasien.

“Programnya tepat, tapi manfaatnya? Karena sampai sekarang ini, masih banyak pasien yang komplain soal layanan RSUD. Kalau pembuatan SSL menelan biaya sebesar itu, harusnya pasien tidak lagi yang komplain,” ungkapnya.

Iwan juga menilai, Pembuatan SSL RSUD Ciamis terlalu banyak berkutat di program pelatihan dan pendidikan semata. Dengan kata lain, perbaikan layanan RSUD belum banyak dirasakan pasien.

“Apalagi kalau dibandingkan dengan RSUD di Jawa Tengah, wah jauh sekali. Kami akan tanyakan itu ke Direktur RSUD pada pertangung jawaban APBD 2011 nanti di Badan Anggaran,” ungkapnya.

Di tempat terpisah, Direktur RSUD Ciamis, dr. Widyaningsih Notomuliono, mengatakan, bahwa pihaknya tidak ingin mengomentari soal pembuatan sistem standar layanan/ SSL RSUD tersebut.

Widya mengutarakan, saat ini pihaknya akan fokus untuk program peningkatan status RSUD Ciamis menjadi BLUD (Badan Layanan Unit Daerah), atau dengan menaikan status Type Rumah Sakit dari C ke B.

“Saya tidak mau berpolemik. Lihat saja sendiri kinerja kami dari hari-kehari, ada peningkatan. Boks/ kotak pengaduan pasien akan kembali dihidupkan, kemudian Dokter spesialis Ortopedi akan segera ada di RSUD, bukankah itu satu perbaikan layanan,” tandasnya.

Widya juga menambahkan, pihaknya selama ini tidak pernah melakukan diskriminasi layanan pasien dari kelas I, II, III dan VIP. “Harganya sama, kami lakukan subsidi silang, itu artinya kami terus melakukan evaluasi,” pungkasnya. (DK)

Korban Tertabrak Mobil Jip Bassis Dewa 19 di Tasikmalaya Makin Membaik, Polisi Ungkap Dua Pihak Tempuh Jalur Islah

Korban Tertabrak Mobil Jip Bassis Dewa 19 di Tasikmalaya Makin Membaik, Polisi Ungkap Dua Pihak Tempuh Jalur Islah

harapanrakyat.com,- Korban yang tertabrak mobil jip basis band Dewa 19 kini semakin membaik. Korban yang bernama Sandika Ramadansyah (8) tertabrak di Jalan Nasional Tasikmalaya-Pangandaran,...
Ilustrasi dikejar tawon engang

Cari Rumput Berujung Dikejar Tawon Engang, Wajah Warga Ciamis Ini Bengkak dan Alergi

harapanrakyat.com,- Wajah Omang bengkak dan alergi gegara disengat tawong engang. Warga Dusun Kalangon, Desa Sindanglaya, Kecamatan Sukamantri, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat ini awalnya dikejar...
Panitia Seleksi Sebut Peluang Jadi Pimpinan Baznas Kota Banjar Masih Terbuka, Baru Ada 9 Pendaftar

Panitia Seleksi Sebut Peluang Jadi Pimpinan Baznas Kota Banjar Masih Terbuka, Baru Ada 9 Pendaftar 

harapanrakyat.com,- Panitia seleksi pemilihan pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Banjar, Jawa Barat menyebut masih membuka kesempatan kepada warga. Mereka yang berminat dapat...
Tokoh dan Mantan Caleg Gabung Demokrat Kota Banjar

Pasca Pemilu dan Pilkada Kota Banjar, Sejumlah Tokoh dan Mantan Caleg Gabung Demokrat

harapanrakyat.com,- Pasca Pemilu dan Pilkada 2024, sejumlah tokoh dan Mantan Caleg kontestan Pemilu 2024 di Kota Banjar, Jawa Barat, bergabung ke partai Demokrat. Salah satunya...
Kesaksian Korban Selamat Kecelakaan Maut di Tol Cisumdawu Sumedang, Ada yang Terlempar Keluar Kendaraan

Kesaksian Korban Selamat Kecelakaan Maut di Tol Cisumdawu Sumedang, Ada yang Terlempar Keluar Kendaraan

harapanrakyat.com,- Korban selamat kecelakaan maut menjelaskan kesaksian peristiwa yang terjadi di Jalan Tol Cisumdawu Kilometer 189, tepatnya di kawasan Desa Mandalaherang, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten...
Hengkang dari Persib Bandung

Hengkang dari Persib Bandung, Ciro Alves Tulis Pesan Menyentuh

Ciro Alves hengkang dari Persib Bandung usai raih kemenangan 3-0 atas PSS Sleman dalam lanjutan Laga BRI Liga 1, Sabtu (26/4/2025) malam lalu. Pemain...