Kamis, Maret 13, 2025
BerandaBerita PangandaranBerenang di Area Terlarang, Penyebab Wisatawan Tewas di Citumang Pangandaran

Berenang di Area Terlarang, Penyebab Wisatawan Tewas di Citumang Pangandaran

Jasad Anisatun Nikmah saat dievakuasi tim gabungan setelah sebelumnya terseret arus dan tenggelam di objek wisata Sungai Citumang, Grand Valey Sungai Citumang, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran, Minggu (10/07/2016). Foto: Asep Kartiwa/HR

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),-

Insiden 3 wisatawan asal Cilacap terseret arus sungai dan tenggelam serta menewaskan satu orang, di Objek Wisata Grand Valey Sungai Citumang, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Minggu (10/07/2016), ternyata bukan tanpa sebab. Pasalnya, rombongan wisatawan yang berjumlah 10 orang itu mencoba berenang dan bermain body rafting di area terlarang atau di area belakang gua yang terdapat arus yang masuk di bawah batu (under cut).

Ketua Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI) Kabupaten Pangandaran, Tedi Kuswara, mengatakan, hasil laporan dari pemandu setempat bahwa rombongan asal Cilacap itu ingin mencoba bermain body rafting di area belakang gua yang terdapat arus. Padahal, area itu sudah dinyatakan high risk atau terlarang untuk berenang. [Berita Terkait: 3 Wisatawan Tenggelam di Obwis Citumang Pangandaran, Satu Orang Tewas]

“Area yang berada di belakang gua itu memang panorama alamnya sangat indah. Bahkan, lebih bagus dari area yang ditetapkan sebagai jalur body rafting. Tetapi, di area itu sangat berbahaya, karena arus sungainya kencang dan banyak terdapat batu curam,” katanya, kepada HR Online, Senin (11/07/2016).

Makanya, lanjut Tedi, area itu tidak termasuk jalur body rafting. “Jadi, insiden ini merupakan kelalaian manusia. Karena area itu sudah dinyatakan terlarang, tetapi mereka malah memilih berenang di sana. Padahal, kalau berenang di jalur body rafting, tidak akan terjadi musibah seperti ini. Artinya, Sungai Citumang aman untuk berenang, asalkan berada di jalur body rafting,” terangnya. (Askar/R2/HR-Online)

Aurel dan Atta Halilintar

Aurel dan Atta Halilintar Sahur Bareng di Rumah Sultan Andara, Netizen Malah Soroti Ini

Bulan Ramadhan, sederet artis Indonesia banyak membuat konten buka puasa dan sahur bersama. Tidak terkecuali pasangan suami-istri Aurel dan Atta Halilintar. Orang tua dari Ameena...
Arra TikToker Cilik

Arra TikToker Cilik Kena Kritik, Psikolog Lita Gading Soroti Peran Orangtuanya

Sosok Arra TikToker cilik belakangan ini ramai jadi perbincangan gegara sikap bocah kecil itu yang bawel dan terlihat lebih dewasa dari umurnya. Alih-alih dianggap...
Yuni Shara

Jauh dari Sorotan Publik, Yuni Shara Fokus Dirikan Sekolah PAUD

Artis penyanyi senior Yuni Shara kembali mengejutkan publik. Kakak Krisdayanti ini baru saja memposting sekolah PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) miliknya pada 12 Maret...
Hubungan Kim Sae Ron

Fakta Baru Kontroversi Hubungan Kim Sae Ron dan Kim Soo Hyun, Nama Won Bin Terseret

Kontroversi hubungan Kim Sae Ron dan Kim Soo Hyun terus bergulir dan menuai sejumlah fakta baru. YouTube Garo Sero Research Institute pun kini kembali...
Penerima Program MBG

Penerima Program MBG di Ciamis Baru 14.531 Siswa

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan Ciamis, Jawa Barat, mencatat penerima program MBG (Makan Bergizi Gratis) di Kabupaten Ciamis baru 14.531 siswa. Jumlah sebanyak itu tersebar di...
Modus Rental Mobil

Modus Rental Mobil, Pria Asal Garut Ini Malah Gadaikan Kendaraan Milik Korban

harapanrakyat.com,- Modus rental mobil, seorang pria di Garut, Jawa Barat, diringkus polisi karena menggadaikan kendaraan yang sebelumnya dia rental dari seorang warga. Pelaku berhasil diringkus...