Berita Ciamis (harapanrakyat.com),-Meski sudah mengemas 4 gol pada 5 laga terakhir, Striker PSGC Ciamis, Joko Sasangko, mengaku tidak memiliki target khusus untuk menjadi top skor atau pencetak gol terbanyak di kompetisi ISC Seri B tahun 2016. Menurutnya, kemenangan tim yang paling penting, ketimbang memikirkan target sebagai penyerang tersubur.
“Setiap kali bermain, saya ingin memberikan yang terbaik dan mempersembahkan kemenangan untuk PSGC. Mengenai siapa yang mencetak gol, itu tidak penting. Yang terpenting adalah menciptakan tim solid di lapangan dan meraih kemenangan,” kata mantan pemain Timnas Indonesia ini, kepada HR Online, di Ciamis, Rabu (08/06/2016).
Menurut Joko, sebagai pemain yang diposisikan sebagai penyerang, dirinya selalu berusaha menciptakan gol untuk kemenangan PSGC. Namun, lanjut dia, dalam sepakbola yang harus diutamakan adalah kekompakan, ketimbang memikirkan siapa yang harus mencetak gol.
“Kalau takdirnya saya harus menjadi top skor, ya syukur Alhamdulilah. Tapi, tidak menjadi target khusus. Kalau urusan itu mengalir saja. Yang menjadi target khusus saya adalah ingin ikut mengantarkan PSGC menjadi juara ISC Seri B tahun 2016,” pungkasnya. (DSW/R2/HR-Online)