Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Selain hobi menggunakan motor vespa buatan Italia, ternyata klub pencinta motor vespa yang menamakan diri 805 Scooter Ciamis menyukai pula olahraga adventure sepeda gunung.
Ketua 805 Scooter Ciamis, H. Rizki GR, ketika ditemui HR Online, Kamis (14/04/2016), mengatakan, klubnya memiliki kebiasan berbeda dengan klub vespa lainnya. Selain fokus mengoleksi dan menggunakan motor Vespa, tambah dia, juga mencintai olahraga sepeda gunung. “Aktivitas kami mengeluti sepeda gunung sudah lama. Meski begitu, kami tetap menamakan diri klub scooter,” ujarnya.
Bahkan, lanjut Rizki, setiap ada event sepeda gunung di wilayah Ciamis, klubnya pasti ikut ambil bagian. “Kami pun bersama anggota 805 Scooter Ciamis memiliki jadwal bersepada, yaitu hari sabtu dan minggu. Adapun rutenya masih di seputaran wilayah Ciamis,”katanya.
Menurut Rizki, dua hobi yang digelutinya memang memiliki perbedaan yang mencolok. Sepeda gunung, kata dia, memiliki tantangan tersendiri. Karena rutenya harus melewati medan pegunungan yang terjal dan berliku. Sedangkan aktivitas motor vespa rutenya hanya berkeliling kota di jalan yang mulus.
“Tapi kedua hobi ini masing-masing memiliki kepuasan tersendiri. Dan kami sangat menikmati dan mencintai dua hobi ini,”katanya
Dengan adanya jalur sepeda yang dibuat Pemkab Ciamis di jalan utama Ciamis, kata dia, tentunya harus didukung oleh semua masyarakat. Makanya, sekitar 50 anggota 805 Scooter Ciamis selalu menggunakan jalur sepeda tersebut untuk menggeliatkan olahraga bersepeda di Ciamis. (es/R2/HR-Online)