Ciamis, (harapanrakyat.com),- Dinas Pendidikan (Disdik) Kab. Ciamis menghimbau kepala sekolah, guru di satuan pendidikan tingkat menengah, mulai SMA, SMK, dan MA, mempersiapkan peserta UN (Ujian Nasional) tahun 2012, agar memiliki kesiapan secara mental dan akademik.
Sekretaris Disdik, H. Tatang, Senin (20/2) di ruang kerjanya, mengatakan, agar guru dan kepala sekolah mengantisipasi hasil nilai peserta UN tahun 2012. Dia mengartikan, peserta UN kali ini bisa lulus sesuai dengan baik, minimal sesuai standar.
“Termasuk, memberikan pengawasan khusus kepada mereka (siswa-red) yang akan mengikuti UN tahun ini. Mereka harus dipersiapkan agar memiliki kemampuan secara akademik dan mental untuk menghadapi UN,” ungkapnya.
Selain itu, Tatang juga meminta peran serta orang tua, dalam mengawasi jadwal belajar dan bermain. Dengan begitu, anak/ siswa peserta UN lebih menggunakan waktu mereka, untuk mempersiapkan UN.
Tatang tidak berharap, ada peserta UN dari Kab. Ciamis, yang tidak bisa lulus pada UN kali ini. Untuk itu, perlu adanya pengetatan/ pemadatan mata pelajaran (mapel) yang di-UN-kan, dengan menambah jam pelajaran di sekolah.
Dia juga menambahkan, bagi peserta UN yang tidak lulus, harus mengikuti ulangan pada tahun berikutnya, atau mengikutinya di lembaga non-formal (luar sekolah) seperti paket C.
Sementara itu, Kasie Kurikulum Disdik Kab. Ciamis, Lela Nurlela, mengatakan, peserta yang akan mengiktui UN tahun 2012 kali ini, mencapai 11.622 siswa. Kemudian, standar kelulusan yang harus diperoleh peserta UN, yakni nilai rata-rata 5,5.
Dia juga menjelaskan, bagi siswa/ peserta yang tidak lulus UN, tidak diberlakukan ujian susulan, terkecuali bagi peserta yang dinyatakan sakit. Peserta UN yang dinyatakan tidak lulus, akan mengikuti UN satu tahun ajaran berikutnya.
“Untuk itu, kami berharap peserta UN tahun 2012, mulai saat ini menyiapkan diri. Buka dan pelajarai kembali mata pelajaran yang nanti akan diujikan. Semoga berhasil,” ungkapnya. (es)