Sabtu, April 26, 2025
BerandaBerita JabarWisata Alam Nabawadatala Sumedang, Spot Healing dengan Tiket Masuk Hanya 10 Ribu!

Wisata Alam Nabawadatala Sumedang, Spot Healing dengan Tiket Masuk Hanya 10 Ribu!

harapanrakyat.com,- Kalau Anda sedang mencari tempat liburan yang murah tapi tetap seru, Wisata Alam Nabawadatala di Sumedang, Jawa Barat bisa jadi pilihan tepat. Cukup dengan Rp10.000 saja, Anda sudah bisa menikmati wisata dengan suasana alam yang sejuk, asri, dan jauh dari keramaian kota.

Tempat ini cocok banget buat Anda yang ingin rehat sejenak dari aktivitas sehari-hari. Di sini, Anda bisa merasakan kesegaran Sungai Cihonje yang airnya jernih dan mengalir alami di tengah alam terbuka.

Anda bisa berenang, bermain air, atau sekadar bersantai di pinggir sungai sambil menikmati suasana tenang. Nabawadatala juga menyuguhkan pemandangan hijau dari perbukitan yang penuh pepohonan rindang.

Anda bisa mengunjungi Wisata Alam Nabawadatala yang berlokasi di Jl. Pagarbetis, Desa Citengah, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Wisata ini buka setiap hari, mulai pukul 08.00 hingga 16.00 WIB.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Wisata Sumedang yang Cocok untuk Berlibur Bersama Keluarga

Camping, Villa, hingga Karaoke! Semua Ada di Wisata Alam Nabawadatala Sumedang

Saat berkunjung ke wisata alam Nabawadatala Sumedang ini, Anda bisa menikmati berbagai fasilitas lengkap tanpa harus membayar biaya tambahan.

Tersedia kolam renang, kantin, karaoke, musholla, toilet, area bermain anak, serta gazebo-gazebo yang nyaman untuk bersantai bersama keluarga atau teman.

Jika Anda membawa kendaraan, Anda hanya perlu membayar parkir sebesar Rp3.000 untuk motor dan Rp5.000 untuk mobil. Bila ingin bermalam, Anda bisa menyewa villa seharga Rp500.000 per malam. Harga ini sudah termasuk sarapan untuk dua orang dan fasilitas villa yang lengkap.

Untuk kegiatan bersama, Anda bisa menyewa aula dengan tarif Rp50.000. Aula ini mampu menampung sekitar 70 orang dan cocok digunakan untuk acara keluarga atau gathering.

Bagi Anda yang suka berkemah, di Nabawadatala juga tersedia area camping ground. Anda bisa membawa tenda sendiri dengan biaya Rp25.000 per orang, atau menyewa tenda dengan tarif Rp85.000 per orang.

Baca Juga: Keseruan Komunitas Sumedang Walkers Jelajahi Mata Air Sirah Cipelang

Jadi, tunggu apa lagi? Ajak keluarga, teman, atau orang terdekat Anda untuk menikmati keindahan Wisata Alam Nabawadatala Sumedang. (Erna Ayunda/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Perairan Mandalajaya

Perahu Dihantam Gelombang di Perairan Mandalajaya Tasikmalaya, Begini Kondisi Nelayan Usai Berenang Sejuah 1 Km

harapanrakyat.com,- Perahu nelayan dihantam gelombang tinggi hingga terbalik di perairan Mandalajaya, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, tepatnya di wilayah Kecamatan Cikalong, Sabtu (26/4/2025). Seorang nelayan yang...
Nama Anomali TikTok yang Viral, Bikin Geleng-Geleng

Nama Anomali TikTok yang Viral, Bikin Geleng-Geleng

Lagi-lagi TikTok berhasil menarik perhatian dengan tren yang di luar dugaan. Kalau biasanya kita sering lihat dance lucu atau tips cepat viral, kali ini...
Pemain Timnas Indonesia U-23

Prediksi Pemain Timnas Indonesia U-23 untuk Kualifikasi Piala Asia dan Piala AFF 2025

Para pemain Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi beberapa jadwal pertandingan bergengsi pada 2025 ini. Salah satunya Piala AFF U-23 2025 yang akan berlangsung pada...
Amalan yang Menerangi Alam Kubur, Salah Satunya Selalu Mengerjakan Sholat

Amalan yang Menerangi Alam Kubur, Salah Satunya Selalu Mengerjakan Sholat

Alam kubur menjadi tempat yang tak bisa siapa pun saja hindari. Dalam ajaran Islam, apa yang terjadi di sana akan sangat bergantung pada amal...
Cara Melepas Dinamo Starter Mobil Avanza dengan Tepat

Cara Melepas Dinamo Starter Mobil Avanza dengan Tepat

Cara melepas dinamo starter mobil Avanza memang tidak boleh Anda lakukan secara sembarangan. Pasalnya, komponen mobil ini berperan vital dalam proses menghidupkan mesin. Jika...
Sejarah Lagu Es Lilin, Cerita Penuh Makna dari Tanah Sunda

Sejarah Lagu Es Lilin, Cerita Penuh Makna dari Tanah Sunda

Lagu tradisional nyatanya memang memiliki kekuatan besar dalam membentuk dan merepresentasikan identitas budaya suatu masyarakat. Salah satu lagu daerah yang masih bertahan hingga kini...