harapanrakyat.com – Pemberdayaan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di tengah masyarakat, menjadi solusi mengurangi angka pengangguran, termasuk di Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Oleh karenanya, perlu ada perhatian serius pemerintah dalam mengembangkan UMKM.
Baca Juga : DPRD Jawa Barat Soroti Persoalan Pengembangan UMKM, Ini yang Perlu Jadi Perhatian Pemerintah!
Anggota DPRD Jawa Barat, Saeful Bachri mengungkapkan, pemberdayaan UMKM ini perlu optimalisasi secara serius. Selain mempercepat perputaran ekonomi masyarakat, kata ia, UMKM juga dapat menciptakan lapangan pekerjaan.
“Kita ketahui bersama, semasa Covid-19 beberapa tahun lalu banyak perusahaan yang gulung tikar. Namun, hanya UMKM yang mampu bisa bertahan. Maka dari itu, perlu adanya pemberdayaan UMKM secara serius dari pemerintah. Bahkan, UMKM ini bisa menciptakan lapangan pekerjaan,” ungkapnya, Kamis (24/4/2025).
Dengan demikian, lanjut politisi Partai Demokrat ini, keberadaan UMKM ini sangat penting di tengah masyarakat. Namun di samping itu, pengembangan UMKM ini juga kerap menghadapi tantangan.
“UMKM kita kerap menghadapi tantangan. Oleh karena itu, perlu ada intervensi pemerintah sebagai upaya pemberdayaan UMKM masyarakat ini. Salah satu kendala yang kerap dihadapi pelaku UMKM ini yaitu akses permodalan,” tuturnya.
Baca Juga : Anggota DPRD Jawa Barat Ini Berikan Pandangan Soal Laju Pertumbuhan Ekonomi Daerah
Selain akses permodalan, lanjut ia, persoalan lain UMKM ini yaitu perizinan, pengemasan, dan pemasarannya. Keempat persoalan inilah yang harus menjadi titik sentral pemerintah dalam memberikan penguatan pemberdayaan UMKM.
“Pemberdayaan UMKM tentu bukan perkara mudah. Maka dari itu, perlu keterlibatan semua pihak, baik masyarakat maupun pemerintah. Dengan demikian, keberadaan UMKM di Jawa Barat ini akan terus menggeliat. Harapannya, tentu mampu menggerakan laju pertumbuhan ekonomi di masyarakat secara nyata,” ujarnya. (Ecep/R13/HR Online)