harapanrakyat.com,- Sebanyak 384 calon jamaah haji asal Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, mengikuti proses manasik haji di Islamic Center Cijulang, Sabtu (19/4/2025). Para calon jamaah haji ini akan berangkat ke embarkasi Bekasi pada tanggal 15 Mei mendatang, dan persiapan pun sedang dilakukan.
Baca Juga: DPR RI dan Kemenag Sepakati Pembentukan Panja BPIH 2025
Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Pangandaran, Yayan Hendriana mengatakan, untuk persiapan keberangkatan menuju embarkasi masih ada waktu sebelum tanggal 15 Mei. Kemudian calon jamaah sudah dilengkapi dengan koper baik berukuran besar maupun kecil.
“Mereka harus mengisi koper tersebut, sebelum didistribusikan sehari sebelum pemberangkatan,” katanya, Sabtu (19/4/2025).
Sementara untuk untuk pengumpulan koper, sambungnya, dilakukan di Islamic Center Pangandaran. Sedangkan pemberangkatan calon jamaah haji dari bumi perkemahan Pamugaran Pangandaran.
“Insnya Allah akan dilepas langsung oleh ibu Bupati Pangandaran nanti,” ucapnya.
Semua calon jamaah haji asal Pangandaran sudah melaksanakan tes kesehatan dan dinyatakan siap untuk berangkat. Tes kesehatan ini dilakukan sebelum pelunasan.
“Karena tes kesehatan ini menjadi salah satu syarat untuk melakukan pelunasan biaya keberangkatan haji,” katanya.
Baca Juga: DPR RI Apresiasi Presiden Arahkan Kemenag Tekan Biaya Haji 2025 Lebih Murah
Lanjutnya menambahkan, bahwa ada 2 calon jamaah haji yang usianya lebih dari 80 tahun. Mereka sudah dipastikan kesiapannya dan juga kesehatannya.
“Jadi sudah dicek dan mereka sudah siap. Karena walaupun sudah lansia, tapi kondisi fisiknya bisa mandiri. Calon jamaah haji banyak yang sudah mandiri, namun ada juga yang harus dibarengi dengan obat-obatan,” ujarnya.
Dari 384 calon jamaah haji asal Pangandaran yang berangkat, 258 di antaranya berusia di bawah 65 tahun. Kemudian, 99 orang berusia 65-75 tahun, 25 orang berusia 76-80 tahun, dan 2 orang berusia lebih dari 80 tahun. (Jujang/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)