Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita Ciamis124 Jabatan Struktural Kosong, Pemkab Ciamis Upayakan Pengisian Bertahap

124 Jabatan Struktural Kosong, Pemkab Ciamis Upayakan Pengisian Bertahap

harapanrakyat.com,- Kekosongan jabatan struktural di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ciamis saat ini mencapai 124 posisi dari total 728 jabatan yang tersedia, mulai dari eselon IIa hingga IVb. Hingga April 2025, baru 604 jabatan yang terisi. Dari jumlah tersebut, kekosongan terbesar terjadi pada level eselon IVb, yakni sebanyak 67 jabatan.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Ciamis menjelaskan pengisian jabatan pimpinan tinggi (JPT) harus mengacu pada regulasi yang berlaku. Salah satunya Permenpan-RB No 15 Tahun 2019 tentang pengisian jabatan pimpinan tinggi.

“Pengisian JPT dapat dilakukan melalui dua mekanisme, yakni seleksi terbuka untuk Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama. Kemudian rotasi atau mutasi antar JPT Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui uji kompetensi,” ujar Kepala BKPSDM Ciamis Ai Rusli Suargi, Senin (14/4/2025).

Sementara itu, untuk jabatan administrator dan pengawas yang belum terisi, pengisian dapat dilakukan berdasarkan pertimbangan Tim Penilai Kinerja Kabupaten. Hal ini berlaku khusus bagi daerah yang belum menerapkan sistem manajemen talenta secara penuh. Namun tetap memperhatikan penerapan sistem merit sebagai prinsip dasar manajemen ASN.

Baca Juga: BKPSDM Ciamis Lakukan Monitoring dan Evaluasi Disiplin ASN

Ai juga menjelaskan dalam proses pengangkatan dan pelantikan pejabat struktural pasca pelaksanaan Pilkada Ciamis, pemerintah daerah wajib mendapatkan persetujuan tertulis dari Kemendagri. Permohonan tersebut disampaikan melalui Gubernur sebagai wakil pemerintah pusat di daerah. Termasuk juga harus disertai dengan persetujuan teknis dari Badan Kepegawaian Negara (BKN).

“Semua proses pengisian jabatan harus dilaksanakan sesuai dengan Norma, Standar, Prosedur, dan Kriteria (NSPK) yang telah ditetapkan,” jelasnya.

Pemerintah Kabupaten Ciamis terus berupaya menutup kekosongan jabatan struktural, administrator dan pengawas secara bertahap. Tujuannya agar pelayanan publik dapat berjalan optimal dan roda pemerintahan tetap efektif. (Fahmi/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Pembangunan IKN Tahap II

Pembangunan IKN Tahap II Dimulai, Segini Pemerintah Gelontorkan APBN

harapanrakyat.com,- Pembangunan IKN tahap II untuk periode 2025-2029 resmi dimulai. Pemerintah menggelontorkan dana untuk pembangunan lanjutan Ibu Kota Nusantara ini sebesar Rp 48,8 triliun...
kepastian hukum dunia usaha

Apindo Harapkan Gubernur Jawa Barat Berikan Kepastian Hukum Dunia Usaha

harapanrakyat.com - Apindo mengharapkan Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi memberikan kepastian hukum dunia usaha. Sebab, Apindo menyayangkan akan tidak konsistennya penerapan regulasi di Jawa...
pkl jalan banda

Ratusan Personel Gabungan Satpol PP Tertibkan PKL di Jalan Banda Bandung

harapanrakyat.com - Personel gabungan Satpol PP Kota Bandung dan Satpol PP Jawa Barat menertibkan sejumlah PKL di kawasan Jalan Banda, termasuk GOR Saparua. Baca Juga...
Wajah baru Melly Goeslaw

Wajah Baru Melly Goeslaw Disorot Netizen, Oplas atau Efek Operasi Bariatrik?

harapanrakyat.com,- Melly Goeslaw, penyanyi senior sekaligus anggota DPR RI, kembali menarik perhatian netizen. Kali ini, bukan karena karya musiknya, tapi karena perubahan drastis pada...
Cafe Kelor Tiga Coffee and Plants Bogor

Kelor Tiga Coffee and Plants Bogor, Hidden Gem Cafe di Rumah Kayu yang Syahdu

harapanrakyat.com,- Kalau Anda sedang mencari tempat ngopi yang nyaman dan tenang di Bogor, Jawa Barat, Anda wajib mampir ke Kelor Tiga Coffee and Plants....
Kearifan Lokal Situs Cagar Budaya Pulomajeti Kota Banjar, Jadi Lokasi Shooting TV Internasional

Kearifan Lokal Situs Cagar Budaya Pulomajeti Kota Banjar, Jadi Lokasi Syuting TV Internasional

harapanrakyat.com,- Situs cagar budaya Pulomajeti yang berada di Kampung Siluman, Kelurahan Purwaharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat, kian dikenal dunia. Situs cagar budaya...