Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita JabarJembatan Cibayawak Amblas, Wabup Sumedang Turun Tangan Cari Solusi Cepat

Jembatan Cibayawak Amblas, Wabup Sumedang Turun Tangan Cari Solusi Cepat

harapanrakyat.com,- Warga Dusun Cikeusi, Desa Cinangsi, Kecamatan Cisitu, tengah menghadapi masa sulit setelah Jembatan Cibayawak yang menjadi akses utama mereka amblas diterjang arus Sungai Cikeusi dan pergerakan tanah.

Jembatan dengan panjang 25 meter dan lebar 5 meter itu kini tak lagi bisa untuk kendaraan roda empat. Warga pun terpaksa mengandalkan jembatan darurat seadanya, yang hanya bisa dilalui sepeda motor.

Melihat kondisi tersebut, Wakil Bupati Sumedang M Fajar Aldila bersama jajaran dari Dinas PUTR dan Forkopimcam Cisitu langsung turun ke lokasi pada Senin (14/4/2025). Mereka meninjau kondisi jembatan dan mengkaji rencana pembangunan ulang secara permanen.

“Jembatan ini sangat vital. Banyak warga terisolasi, jadi kita harus cepat cari solusi,” ungkap Fajar.

Fajar menjelaskan, Pemda Sumedang sedang menghitung ulang efisiensi anggaran agar dana yang ada bisa lebih maksimal untuk pembangunan infrastruktur penting, termasuk Jembatan Cibayawak.

“Kalau memungkinkan akan kita dorong lewat APBD Perubahan, tapi kalau tidak, kita akan minta dukungan ke Provinsi,” ujarnya.

Meski saat ini sudah ada jembatan sementara, akses masih terbatas dan membahayakan warga jika tidak segera mendapatkan penanganan. Wabup Fajar menegaskan, ia dan Bupati Dony Ahmad Munir berkomitmen mencari jalan keluar terbaik.

“Kami sedang upayakan peningkatan pendapatan daerah agar punya dana taktis untuk merespons cepat bencana seperti ini. Mohon warga bersabar, kita akan upayakan secepat mungkin,” pungkasnya. (Aang/R6/HR-Online)

Dokter kandungan di Garut Viral

Kurang dari 24 Jam, Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien di Garut Diamankan Polisi

harapanrakyat.com,- Polres Garut akhirnya berhasil mengamankan oknum dokter yang diduga melakukan pelecehan terhadap seorang pasien ibu hamil. Bahkan, penangkapan tersebut kurang dari 24 jam...
Spesifikasi OPPO Find X8s Terungkap di TENAA

Spesifikasi OPPO Find X8s Terungkap di TENAA

Pasar smartphone Android kembali digegerkan oleh keluarnya produk OPPO series terbaru yang muncul di TENAA. Produk ini diperkenalkan di Tiongkok bersama series lainnya seperti...
Pengamat Sepak Bola

Pengamat Sepak Bola Sarankan Tambah Pemain Diaspora: Supaya Siap di Piala Dunia

Mohamad Kosnaeni, salah satu pengamat sepak bola Indonesia, menyoroti kalahnya Indonesia melawan Korea Utara di ajang Piala Asia. Menurut Kosnaeni, Timnas U-17 membutuhkan pemain...
Timnas U-17

Pasca Kalah dari Korea Utara, Nova Arianto Bongkar Masalah Timnas U-17, Harus Evaluasi!

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengungkap adanya evaluasi dari kekalahan saat melawan Korea Utara. Seperti kita ketahui, Timnas Indonesia kalah telak dari Timnas...
Layanan Cek Kesehatan Gratis

Warga Kota Banjar Dapat Nikmati 14 Layanan Cek Kesehatan Gratis, Begini Caranya!

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan Kota Banjar, Jawa Barat, mengajak masyarakat untuk dapat memanfaatkan program layanan cek kesehatan gratis di masing-masing Puskesmas. Warga pun dapat menikmati 14...
Dapur Rumah Warga Lakbok

Diduga Lupa Matikan Tungku, Dapur Rumah Warga Lakbok Ciamis Terbakar

harapanrakyat.com,- Diduga lupa mematikan tungku usai memasak, dapur rumah warga di Dusun Sukamukti, RT 20/06, Desa Puloerang, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar...