Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita JabarRoda Perekonomian Tidak Berjalan, Pemkot Bandung Bakal Revitalisasi Teras Cihampelas

Roda Perekonomian Tidak Berjalan, Pemkot Bandung Bakal Revitalisasi Teras Cihampelas

harapanrakyat.com – Pemkot Bandung, Jawa Barat, bakal kembali merevitalisasi Teras Cihampelas di Kota Bandung. Hal itu untuk dalam menggeliatkan kembali roda perekonomian di kawasan tersebut.

Baca Juga : Banyak Jabatan Kosong di Pemkot Bandung, Farhan Pastikan Segera Terisi

Wali Kota Bandung, M Farhan mengatakan fokus perhatian meliputi aspek Infrastruktur, ketentraman dan ketertiban umum. Termasuk perbaikan segala sarana prasarana pendukung di kawasan tersebut.

“Pemkot Bandung terkait Teras Cihampelas akan mengoptimalkan sejumlah fungsi dasar. Di antaranya menjaga keamanan 24 jam, memastikan infrastrukturnya berjalan dan berfungsi dengan baik,” ungkapnya di Kota Bandung, Selasa (8/4/2025).

“Kemudian ada ide liftnya akan diganti menjadi eskalator, kayaknya itu ide bagus. Kemudian, yang kita pastikan lampu nyala dan toiletnya,” ujarnya.

Walau demikian, ia belum bisa memastikan kapan revitalisasi itu akan terealisasikan.

Terkait soal PKL, pihaknya bakal memberikan akses penuh kepada Koperasi Pedagang Teras Cihampelas untuk mengatur segala jenis PKL di kawasan ini.  Farhan menegaskan segala jenis aktivitas para PKL tidak boleh melanggar peraturan yang telah tertuang di dalam Perda maupun Perwal. Termasuk tidak boleh mengganggu ketertiban umum.

Baca Juga : Tertib Administrasi, Pemkot Bandung Lakukan Pendataan Penduduk Pendatang Pasca Lebaran

“Kalau memang selama itu tidak melanggar peraturan, tidak mengganggu ketentraman dan ketertiban, maka silahkan saja,” ujarnya.

Ia menuturkan Satpol PP Kota Bandung dan APH, akan melakukan pengawasan. Di sisi lain, pihaknya juga berencana merevitalisasi para pelaku bisnis di kawasan Cihampelas. “Saya juga akan melihat kemungkinan, untuk merevitalisasi bisnis yang ada di Cihampelas,” katanya.

Pihaknya berharap, dalam satu tahun ke depan pergeliatan ekonomi di kawasan Teras Cihampelas bakal kembali hidup. Hal tersebut berbarengan dengan selesainya revitalisasi tempat wisata ikon Kota Bandung tersebut.

“Kami berharap dalam waktu kurang dari satu tahun, kami sudah menemukan kembali Teras Cihampelas yang kinclong dan kembali hidup,” ucapnya. (Rio/R13/HR Online/Editor-Ecep)

Program Kartu Berdaya

Warga Pataruman Tagih Janji Program Kartu Berdaya Wali Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, menagih janji Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar, terkait Program Kartu...
Pelajar Korban Ledakan Petasan

Pelajar Korban Ledakan Petasan di Kota Banjar Dapat Bantuan untuk Pengobatan dari Pemkot

harapanrakyat.com,- Wakil Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Supriana, memberikan bantuan kepada pelajar korban ledakan petasan. Pelajar berinisial RR (10) itu mengalami luka berat pada...
Pacar Baru Vicky Prasetyo Buat Penasaran, Pilih Jaga Privasi

Pacar Baru Vicky Prasetyo Buat Penasaran, Pilih Jaga Privasi

Pacar baru Vicky Prasetyo kembali menuai atensi netizen. Ya, Vicky Prasetyo kembali mencuri perhatian publik, kali ini karena kehadiran kekasih barunya. Sosok artis yang...
Analisis Gaya Bermain Timnas Indonesia U-17 Lawan Korea Utara, Media Asing Sebut Wajar Kalah

Analisis Gaya Bermain Timnas Indonesia U-17 Lawan Korea Utara, Media Asing Sebut Wajar Kalah

Gaya bermain Timnas Indonesia U-17 melawan Korea Utara (Korut) ramai jadi sorotan media asing. Pasalnya tim anak asuhan Nova Arianto dibantai habis-habisan pada laga...
Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

harapanrakyat.com,- Sejumlah orang tua siswa SMPN 1 Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mendukung larangan pelajar SD dan SMP membawa kendaraan bermotor roda dua maupun...
Jukir Liar Kena Sweeping Saber Pungli Kota Banjar 

Jukir Liar Kena Sweeping Saber Pungli Kota Banjar, Langsung Diberi Pembinaan 

harapanrakyat.com,- Sejumlah juru parkir (jukir) liar yang biasa memungut parkir di kawasan minimarket dan perbankan di wilayah Langensari kena sweeping tim Sapu Bersih Pungutan...