harapanrakyat.com,- Baim Wong tantang Paula Verhoeven sumpah Al-Quran. Hal itu berkaitan dengan tudingan Paula yang menyebut Baim Wong telah melakukan KDRT.
Baik Baim Wong maupun paula, keduanya masih berjuang di meja hijau. Proses perceraian keduanya memang panjang. Bahkan hingga kini belum juga usai.
Pada sidang lanjutan Rabu (12/3/2025) kemarin, Baim Wong bersama dengan kuasa hukumnya Fahmi Bachmid blak-blakan soal tudungan Paulan Verhoeven tentang KDRT.
Baca Juga: Paula Verhoeven Tak Bantah Isu Selingkuh di Persidangan, Kuasa Hukum Baim: Artinya…
Baim mengatakan, Paula menuduh adanya KDRT dalam rumah tangganya. Bapak dua anak itu menegaskan bahwa dirinya tidak pernah main fisik kepada istrinya itu.
“Tidak pernah saya (KDRT) ngejedotin kepala dia, demi Allah,” kata Baim Wong dengan lugas, dikutip Jumat (14/3/2025).
Baim Wong Tantang Paula Sumpah Al Quran untuk Buktikan Masalah KDRT
Saking kesalnya dengan tuduhan tersebut, Baim Wong sampai tantang Paula Verhoeven untuk bersumpah atas Al-Quran terkait tuduhan yang kurang mengenakan itu kepadanya.
Merasa dirinya tidak pernah melakukan KDRT, Baim juga mengaku pernah melakukan sumpah Al-Quran dengan Paula. Bahkan ayah Kenzo ini berani jamin tidak pernah main tangan.
“Gue sempet sumpah Al-quran sama dia juga kata saya, ‘Ayo Paula sini, sumpah Al-quran, gue dulu nih yang sumpah’,” cerita Baim Wong.
“Sumpah demi Allah, saya selama lima tahun bareng kamu tidak pernah main tangan. Nggak pernah ngapa-ngapain apapun itu, sekarang kamu berani nggak (sumpah Al-Quran)?” tantangnya.
Berkat tuduhan yang dilayangkan Paula Verhoeven, Baim merasa jika wanita yang masih berstatus istri itu ada niatan jahat untuk menjatuhkannya. Paula juga dianggap lakukan berbagai cara agar namanya jelek sejak tahun 2024.
“Dari bulan Juni 2024, Paula kamu sudah lakukan berbagai cara hanya untuk menjatuhkan aku,” ujar Baim.
Fahmi Bachmid selaku kuasa hukum juga menegaskan, laporan Paula Verhoeven atas dugaan KDRT tidak kuat. Video yang disebut sebagai bukti pun diragukan keasliannya.
Baca Juga: Baim Wong Mencak-mencak Sebut Paula Verhoeven Manipulatif: Seolah Saya Paling Jahat
“Dua hingga tiga hal penting yang gak pernah ada pada laporan polisi. Nggak ada juga visum, dan video sebagai bukti juga masih diragukan keasliannya,” tutup Fahmi Bachmid. (Revi/R7/HR-Online/Editor-Ndu)