harapanrakyat.com,- Tim Sapu Bersih Pungutan Pungli (Saber Pungli) Kota Banjar, Jawa Barat, turun tangan terkait dugaan pungutan liar pengurusan izin operasional Madrasah Diniah yang terjadi di Kantor Kementerian Agama Kota Banjar.
Ketua UPP Saber Pungli Kota Banjar Kompol Dani Prasetya mengatakan, sampai saat ini pihaknya belum menerima laporan secara resmi terkait dugaan pungutan liar sebagaimana yang telah beredar.
Namun sejak munculnya informasi tersebut, pihaknya telah membentuk tim untuk menyelidiki dan mendalami permasalahan tersebut. Kemudian juga mengumpulkan fakta-fakta terkait dugaan pungutan liar tersebut.
Pihaknya menyampaikan apresiasi terhadap adanya informasi dari masyarakat yang beredar melalui media terkait dugaan pungutan liar tersebut.
“Sampai saat ini kami belum ada laporan resmi. Cuma sejak adanya informasi itu kita sudah membentuk tim untuk mendalami dan mengumpulkan fakta terkait itu,” kata Kompol Dani kepada wartawan, Senin (10/3/2025).
Lanjutnya menyebut pihaknya juga akan berkoordinasi dengan tim Saber Pungli Provinsi Jawa Barat terkait hasil tindak lanjut dugaan pungutan liar tersebut.
Hal ini karena secara hirarki pemerintahan, Kantor Kementerian Agama merupakan lembaga vertikal sehingga akan dikoordinasikan dengan Provinsi Jawa Barat.
“Kemudian akan kita diskusikan. Kita gelar kemudian hasilnya kita komunikasikan dengan Provinsi Jabar karena ini masuknya lembaga vertikal,” katanya. (Muhlisin/R6/HR-Online)