Jumat, Maret 7, 2025
BerandaBerita BanjarAsa Pedagang Takjil di Kota Banjar Berharap Jualannya Laris Saat Ramadhan

Asa Pedagang Takjil di Kota Banjar Berharap Jualannya Laris Saat Ramadhan

harapanrakyat.com,- Memasuki hari ke 6 bulan Ramadhan, suasana kemeriahan warga berburu takjil rupanya belum begitu dirasakan oleh para pedagang takjil yang berjualan di sepanjang Jalan Sudiro W, Kota Banjar, Jawa Barat.

Para penjual aneka makanan takjil dan kuliner lainnya di kawasan tersebut berharap omset jualan pada momen Ramadhan ini meningkat signifikan.

Salah satunya dialami oleh Dian Andriani, pedagang aneka kuliner yang biasa berjualan di kawasan Jalan Sudiro W.

Saat hari-hari biasa ia berjualan bubur dan nasi kuning. Namun, pada momen Ramadhan berganti jualan takjil agar bisa tetap mencari uang untuk kebutuhan hidup.

Ia mengaku sudah membuka lapak jualan aneka takjil Ramadhan di lokasi tersebut sejak 6 hari yang lalu. Tepatnya awal bulan puasa pada Sabtu (1/3/2025).

Aneka takjil Ramadhan yang ia jajakan merupakan produk buatan sendiri, seperti es, kolak, kue dan gorengan dengan harga yang cukup terjangkau. Namun, hingga sekarang ini omzet jualannya belum begitu meningkat.

Baca Juga: Lokasi Berburu Takjil Ramadan yang Lagi Hits di Kota Banjar, Bisa Sambil Melihat Kereta Api

“Setiap hari saya jualan bubur sama nasi kuning. Cuman untuk bulan puasa ganti jualan takjil biar tetap ada penghasilan. Saya sudah 5 tahun jualan di tempat ini,” kata Dian, Kamis (6/3/2025).

Pedagang Takjil Ramadhan di Kota Banjar Sepi Pembeli

Lanjutnya menyebutkan, jika dibandingkan saat Ramadhan tahun lalu, kemeriahan warga berburu takjil pada momen bulan puasa tahun ini menurun cukup drastis.

Menurutnya, penurunan omset jualan jika dihadapkan tahun lalu menurun hingga 60 persen. Padahal pada tahun-tahun sebelumnya saat awal bulan Ramadhan omset jualan langsung meningkat signifikan.

Pedagang takjil berharap momen bulan suci Ramadhan tahun depan kondisi perekonomian masyarakat bisa stabil. Agar para pelaku usaha kecil dapat terbantu dan omzet jualannya bisa meningkat.

“Tahun kemarin waktu seminggu pertama puasa ramai, dagangan juga sampai habis. Kalau sekarang ada perbedaannya jauh banget, hampir 60 persen omzet turun,” ungkap Dian.

“Semoga kedepannya perekonomian kita, terutama UMKM bisa lebih maju lagi, lebih stabil. Karena itu akan berdampak kepada kita pelaku usaha kecil,” ucapnya menambahkan. (Muhlisin/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Kondisi Terkini Vadel Badjideh

Begini Kondisi Terkini Vadel Badjideh di Tahanan Polres Metro Jaksel

Kondisi terkini Vadel Badjideh setelah dilakukan penahanan atas dugaan kasus asusila, dibagikan Bintang Badjideh selaku kakak dari Vadel melalui unggahan Instagram storynya. Bintang Badjideh menuliskan...
Dian Pelangi

Jarang Tampil di Layar Kaca, Dian Pelangi Fokus dengan Bisnis Fashion Muslim

Dian Wahyu Utami atau populer dengan sebutan Dian Pelangi kini tengah fokus pada bisnis fashion muslim. Desainer sekaligus pengusaha terkenal ini baru saja meluncurkan...
Servis Rem Mobil, Penting Agar Performa Tetap Optimal

Servis Rem Mobil, Penting Agar Performa Tetap Optimal

Sistem pengereman adalah salah satu komponen paling krusial dalam sebuah mobil. Jika sistem ini tidak berfungsi dengan baik, risiko kecelakaan bisa meningkat. Oleh karena...
Anggota Satpol PP

Tak Terima Ditegur, Pedagang Cilor Ajak Duel Anggota Satpol PP Kota Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Tidak terima saat ditegur, seorang pedagang Cilor di Jalan Cihideung tantang duel salah seorang anggota Satpol PP Kota Tasikmalaya, Jawa Barat. Beruntung aksinya...
Cara Menjadikan Chrome Sebagai Default Browser di HP Oppo

Cara Menjadikan Chrome Sebagai Default Browser di HP Oppo

Terkadang, pengguna Android merasa terganggu soal buruknya kualitas browser dari HP bawaan itu sendiri. Jika dibandingkan dengan browser populer seperti Google Chrome, tentu aplikasi...
Artis Ibu Kota

5 Artis Ibu Kota Ini Rumahnya Ikut Kebanjiran

Musibah banjir yang saat ini melanda di beberapa daerah di Indonesia turut membuat prihatin. Bahkan rumah-rumah yang jarang terdampak banjir pun kini terkena imbasnya....