Jumat, Maret 7, 2025
BerandaBerita JabarLakukan Penertiban, Satpol PP Bandung Barat Razia Warung Makan Ngeyel Buka di...

Lakukan Penertiban, Satpol PP Bandung Barat Razia Warung Makan Ngeyel Buka di Siang Hari Selama Ramadan

harapanrakyat.com – Satpol PP Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, terus melakukan penertiban warung makan yang beroperasi di siang hari selama Ramadan. Sasaran utama penertiban ini yakni warung yang tidak menggunakan tirai.

Baca Juga : Operasi Pekat Jelang Ramadhan, Polres Pangandaran Sasar Tempat Hiburan Malam

“Kita sudah mulai (penertiban warung makan) dari beberapa hari sebelumnya sejak awal Ramadan. Kami menemukan masih ada warung yang belum menutupnya dengan kain,” kata Kabid Gakda, Satpol PP Bandung Barat, Angga Setiaputra, Kamis (6/3/2025).

Angga menegaskan, Pemerintah Kabupaten Bandung Barat sebelumnya telah mensosialisasikan Surat Edaran bernomor 665 Tahun 2025. Aturan itu tentang Ketentuan Penyelenggaraan Usaha Kepariwisataan pada Ramadhan dan Idulfitri 1446 H.

Dalam aturan itu, lanjut Angga, menyebutkan warung makan harus menggunakan penutup atau tirai ketika beroperasi di siang hari pada Ramadan. “Ini sebagai upaya untuk menghargai masyarakat lain yang sedang menjalankan puasa,” ujarnya.

Baca Juga : Antusiasme Warga Sindangrasa Ciamis Ikuti Pawai Tarhib Ramadan 

Satpol PP Bandung Barat, kata ia, terus melakukan penertiban merazia warung makan yang berjualan di siang hari tanpa penutup tirai. “Jika saja masih ada yang membandel dan tidak menutupnya dengan kain atau tirai, maka kami akan langsung memberi arahan,” katanya.

Lebih lanjut, kata ia pihaknya tidak hanya terus melakukan pengawasan akan tetapi melaksanakan pembinaan juga.

“Pihak Pemkab Bandung Barat sudah memberi keleluasaan untuk membuka warung makan di siang hari. Silakan jika mau beroperasi, tetapi harus menggunakan penutup. Hal tersebut untuk menghargai masyarakat lain yang sedang menjalankan puasa,” ujarnya. (Eri/R13/HR Online/Editor-Ecep)

Harvey Moeis Bukan Koruptor

Heboh! Pengacara Sebut Harvey Moeis Bukan Koruptor, Hanya Pajangan

Pengacara Andi Ahmad Nur Darwin menyebut Harvey Moeis bukan koruptor. Suami dari artis cantik Sandra Dewi itu baru saja mendapat vonis hukuman 20 tahun...
Mawar De Jongh

Jadi Duta SoKlin, Mawar De Jongh Tampil Elegan dan Mempesona

Mawar Eva De Jongh atau akrab disapa Mawar De Jongh terpilih menjadi duta SoKlin. Ia beberapa kali tampil dalam event yang diadakan oleh Royale...
Axioo Hype R Jadi Perangkat Ringan dengan Kinerja Optimal

Axioo Hype R Jadi Perangkat Ringan dengan Kinerja Optimal

PT Tera Data Indonusa TBK meluncurkan perangkat terbarunya yakni Axioo Hype R. Secara khusus, perangkat ini mengusung konsep desain yang disesuaikan dengan kebutuhan generasi...
Pedagang Takjil

Asa Pedagang Takjil di Kota Banjar Berharap Jualannya Laris Saat Ramadhan

harapanrakyat.com,- Memasuki hari ke 6 bulan Ramadhan, suasana kemeriahan warga berburu takjil rupanya belum begitu dirasakan oleh para pedagang takjil yang berjualan di sepanjang...
Klakson Fuso untuk Motor, Suara Gahar Namun Perlu Perhatian

Klakson Fuso untuk Motor, Suara Gahar Namun Perlu Perhatian

Banyak pengendara motor ingin suara klaksonnya lebih lantang di jalan. Klakson Fuso untuk motor jadi pilihan karena suaranya nyaring dan berkarakter. Sensasi menggunakan klakson...
Pengendara Motor Terjaring Razia

Asyik Ngabuburit, Puluhan Warga Tasikmalaya Malah Terjaring Razia Polisi

harapanrakyat.com,- Puluhan pengendara motor yang hendak ngabuburit terjaring razia Polres Tasikmalaya Kota di Simpang Lanud, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Kamis (6/3/2025). Sedikitnya ada puluhan motor...