Rabu, April 30, 2025
BerandaBerita JabarBanjir di Cimanggung Sumedang Mulai Surut, Warga Waspadai Ancaman Air Menggenang

Banjir di Cimanggung Sumedang Mulai Surut, Warga Waspadai Ancaman Air Menggenang

harapanrakyat.com,- Banjir yang melanda kawasan Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, mulai berangsur surut pada Sabtu (22/2/2025) pagi. 

Meski demikian, genangan air masih terlihat di sejumlah jalan kabupaten dan permukiman warga, terutama di Desa Cihanjuang yang menjadi titik banjir terparah. Ketinggian air mencapai lutut orang dewasa.

Pasca surutnya banjir, warga pun langsung sibuk membersihkan rumah mereka dari sisa genangan banjir. Beberapa warga bahkan membuat tanggul darurat dari karung yang diisi pasir, untuk mencegah air kembali masuk ke dalam rumah jika banjir datang lagi.

“Ini lagi beres-beres bantu ibu haji karena banjir masuk ke dalam rumah. Kalau dulu mah banjir kaya gini itu merusak perabotan rumah tangga seperti kasur, bantal, semua hancur. Kalau sekarang alhamdulillah tidak terlalu apa-apa karena barang-barangnya bisa diatasi saja,” kata Wiwi Wiyati, salah seorang warga Cihanjuang.

Baca Juga: Sungai Cimande Meluap, Ratusan Rumah di Sumedang Terendam Banjir, 

Wiwi juga menambahkan bahwa banjir di wilayah tersebut bukanlah hal baru. Setiap musim hujan, Cihanjuang sering dilanda banjir. Namun, menurutnya, kondisi bisa lebih terkendali jika aliran Sungai Cimande dilakukan pengerukan secara rutin.

“Kita harus siap siaga aja, soalnya banjir selalu ada, sudah biasa. Cuma kalau misalkan walungan (sungai) sudah dikeruk, jarang terjadi banjir,” ungkapnya.

Banjir Langganan di Cimanggung Sumedang

Engkos, warga lainnya menjelaskan, bahwa Cihanjuang sudah menjadi langganan banjir selama lebih dari 10 tahun. Hal ini disebabkan oleh pendangkalan Sungai Cimande dan tingginya intensitas hujan.

“Air banjir ini awalnya dari Sungai Cimande, tiap tahun pasti banjir ke sini apalagi kalau musim hujan deras,” kata Engkos.

Banjir juga merendam jalan kabupaten, sehingga aktivitas warga terganggu. Anak-anak sekolah yang biasanya melewati jalan tersebut terpaksa mencari jalur alternatif yang lebih jauh.

“Iya, ini kan akses jalan otomatis tertutup, anak-anak sekolah tidak bisa lewat sini. Kalau tidak lewat sini, mereka harus lewat jalur alternatif yang lebih jauh,” ujar Engkos.

Warga setempat berharap pemerintah segera mengambil tindakan serius untuk mengatasi masalah banjir di wilayah ini, terutama dengan melakukan pengerukan sungai secara rutin. Mereka juga berharap saluran Sungai Cimande dapat diperlebar agar banjir tidak terus terjadi setiap musim hujan.

Baca Juga: Pohon Tumbang Timpa Truk Kontainer di Sumedang, Arus Lalin Tersendat

“Kondisi Sungai Cimande ini sekarang salurannya kecil, nggak seperti dulu yang besar. Mungkin sekarang akibat pendangkalan,” pungkasnya. (Aang/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Zaid bin Haritsah, Sahabat Nabi yang Menemani ke Thaif

Zaid bin Haritsah, Sahabat Nabi yang Menemani ke Thaif

Sahabat Nabi yang menemani ke Thaif perlu diketahui oleh umat muslim. Thaif itu sendiri merupakan kota besar ketiga di Arab Saudi sesudah Mekah dan...
Spesifikasi Meizu Mblu 22 Pro, Segera Rilis Bulan Mei 2025

Spesifikasi Meizu Mblu 22 Pro, Segera Rilis Bulan Mei 2025

Meizu Mblu 22 Pro rencana akan hadir di bulan Mei 2025 dengan dukungan fitur dan spesifikasi yang handal. Meizu 22 Pro terbaru akan segera...
Fitur Advance Chat Privacy WhatsApp, Mencegah Ekspor Chat

Fitur Advance Chat Privacy WhatsApp, Mencegah Ekspor Chat

Fitur advance chat privacy Whatsapp kini telah resmi meluncur dengan tujuan untuk mempermudah pengguna saat berkomunikasi. Salah satu aplikasi chat yang populer di seluruh...
SAPMA Pemuda Pancasila Ciamis Soroti Kampus yang Diduga Promosi Rokok, Desak Evaluasi Serius agar Tidak Terulang

SAPMA Pemuda Pancasila Ciamis Soroti Kampus yang Diduga Promosi Rokok, Desak Evaluasi Serius agar Tidak Terulang

harapanrakyat.com,- Satuan Pelajar-Mahasiswa Pemuda Pancasila (SAPMA PP) Kabupaten Ciamis soroti lingkungan kampus yang memfasilitasi promosi rokok. Padahal, mereka menilai kampus itu harus menjadi zona...
Penemuan Skull Hill di Mars oleh Rover NASA

Penemuan Skull Hill di Mars oleh Rover NASA

Sebuah batu gelap dengan bentuk serta tekstur unik yang disebut "Skull Hill" telah menimbulkan banyak pertanyaan di kalangan peneliti NASA. Penemuan Skull Hill terjadi...
Sungai Cikadongdong Ciamis Alami Pendangkalan, Warga Minta Normalisasi untuk Cegah Banjir

Sungai Cikadongdong Ciamis Alami Pendangkalan, Warga Minta Normalisasi untuk Cegah Banjir

harapanrakyat.com,- Sungai Cikadongdong di Dusun Salamaya, Desa Selasari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mengalami pendangkalan yang dipenuhi sedimen, Selasa (29/4/2025). Warga berharap instansi...