Selasa, April 15, 2025
BerandaBerita PangandaranEfisiensi Anggaran Kabupaten Pangandaran Ala Citra Pitriyami, Tegas Tolak Mobil Dinas

Efisiensi Anggaran Kabupaten Pangandaran Ala Citra Pitriyami, Tegas Tolak Mobil Dinas

harapanrakyat.com,- Bupati Pangandaran terpilih, Citra Pitriyami mengatakan, pada 100 hari pertama awal memimpin Kabupaten Pangandaran, ia akan fokus pada efisiensi anggaran sesuai dengan instruksi pemerintah pusat.

“Setelah dilantik saya akan memanggil semua SKPD satu persatu. Saya nanti panggil Kepala SKPD ingin menanyakan apa programnya dan berapa anggarannya yang dibutuhkan berapa tenaga honorer, apa saja kerjanya,” ungkap Citra usai menghadiri rapat pleno penetapan Bupati dan Wakil Bupati Pangandaran terpilih, 5 Januari 2025 lalu.

Citra menegaskan, ia tidak akan langsung melakukan efisiensi anggaran. Oleh karena itu ia perlu memanggil terlebih dahulu para Kepala SKPD.

“Target Pak Bupati Jeje Wiradinata efisiensi anggaran, nah saya akan bertanya dulu (kepada Kepala SKDP). Takutnya nanti yang di-efisiensi ternyata kurang, SKPD lebih membutuhkan. Nah itu akan saya diskusikan dengan SKPD, dengan Kepala Dinas-nya. Termasuk yang akan saya tanyakan juga adalah kebutuhan honorer,” jelasnya.

Baca Juga: Bupati Pangandaran Ribut dengan Camat Viral di Medsos, Pak Jeje Kok Marah-Marah? 

Citra juga mengaku akan menolak pembelian mobil dinas untuk dirinya meskipun sudah dianggarkan.

“Saya tegaskan juga menolak anggaran untuk pembelian mobil dinas tahun ini,” katanya.

Selain Masalah Efisiensi Anggaran Kabupaten Pangandaran, Citra Juga Fokus pada Pariwisata

Selain itu, Citra juga menyampaikan pengelolaan anggaran pemerintah Kabupaten Pangandaran juga harus dilakukan dengan transparan.

“Harus transparan, doakan saja ya agar kami amanah mengemban tugas,” ujar Citra.

Terkait pembangunan infrastruktur, Citra mengatakan, ia akan fokus pada masalah pariwisata. Salah satunya rencana pembangunan di Pantai Batu Karas.

Baca Juga: Bupati Pangandaran Terpilih Soroti Efisiensi Anggaran 2025, Bagaimana dengan Pengadaan Mobil Dinas?

“Kita meyakini betul, kalau pariwisata berkembang maka ekonomi masyarakat juga akan meningkat. Target utama saya rencana akan membangun di Pantai Batukaras. Anggarannya dari provinsi setelah terlebih dahulu berkomunikasi dengan pak Gubernur terpilih kita membutuhkan anggaran Rp314 miliar,” katanya.

Menurut Citra, pariwisata yang baru dikembangkan di wilayah Batukaras adalah Legok Pari. Padahal, wilayah Timur Batukaras juga bisa dibangun menjadi tempat wisata.

“Saat ini di Batukaras itu yang digunakan sebagai wisata, baru daerah Legok Pari. Sementara wilayah Timur-nya belum dimanfaatkan karena banyak deretan perahu. Itu akan kita pindahkan dan kita bangun PPI (Pelabuhan Pendaratan Ikan),” ungkap Citra.

Citra meyakini jika PPI dipindahkan, maka pesisir pantai Batukaras bisa dimanfaatkan untuk renang sufing, dan snorkeling.

“Lokasi di Batukaras ujung timur ada breakwater ada tanah timbul luas, itu keren sekali bisa main jetski, bisa renang juga,” katanya.

Baca Juga: Bupati Pangandaran Terpilih Citra Pitriyami Prioritaskan Pengembangan Pantai Batukaras

Apalagi, lanjut Citra, apabila dibangun wisata premium misalnya dengan adanya Hotel Bintang 5.

“Saya menyakini kalau di sana sudah dibangun maka akan menjadi wisata premium ada hotelnya, bintang 5. Mudah-mudahan Pak Gubernur menurunkan anggarannya dan tidak ada hambatan, tahun 2026 insyaallah sudah mulai pekerjaannya,” tandasnya. (Madlani/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Kepung KPU

Nilai Gagal hingga Ada PSU, Puluhan Warga Kepung KPU dan Bawaslu Tasikmalaya Tuntut Minta Maaf 

harapanrakyat.com,- Puluhan masyarakat yang tergabung dalam Aliansi Rakyat Menggugat (ARM) kepung kantor KPU dan Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya, di Jalan Raya Singaparna, Selasa (15/4/2025).  Aksi massa...
pengrajin golok

Melihat Pengrajin Golok di Pangandaran yang Masih Bertahan Sampai Saat Ini

harapanrakyat.com - Pengrajin pandai besi atau golok di Kabupaten Pangandaran saat ini, tinggal tersisa beberapa saja. Salah satunya ada di Blok Pangleseran Dusun Sidaurip, Desa...
pererat hubungan

Bupati Ciamis Ajak Momen Idul Fitri Jadi Titik Balik Pererat Hubungan dan Waspada Bencana

harapanrakyat.com,- Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya menyebut momentum hari raya Idul Fitri itu harus menjadikan titik awal untuk mempererat hubungan, baik itu secara personal, sosial,...
Perpanjangan HGU

Tolak Perpanjangan HGU, Ratusan Warga Dua Desa di Sumedang Gelar Aksi Demo

harapanrakyat.com,- Ratusan warga dari dua Desa yakni Desa Cimarias dan Desa Cinanggerang, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yang tergabung dalam Paguyuban Tani Cemerlang,...
Efisiensi anggaran Pemkot Banjar

Efisiensi Anggaran Pemkot Banjar Capai Rp15,3 M, Dialihkan untuk Sektor Ini 

harapanrakyat.com,- Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Banjar, Jawa Barat, Soni Harison, menyebut efisiensi anggaran yang dilakukan oleh pemerintah Kota (Pemkot) Banjar mencapai Rp15,3 Miliar. Hal itu...
Kawasan Longsor Bogor

Pulihkan Kawasan Longsor Bogor, Dedi Mulyadi Siapkan Ruang Hijau Leuweung Batu Tulis

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi mengecek lokasi jalan amblas akibat longsor di Jalan Saleh Danasasmita, Kecamatan Bogor Selatan, bersama Wali Kota Bogor,...