Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita CiamisProgram PKG di Ciamis Siap Dilaksanakan Februari 2025

Program PKG di Ciamis Siap Dilaksanakan Februari 2025

harapanrakyat.com,- Mulai bulan Februari 2025, pemerintah akan melaksanakan program luar biasa yaitu Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG). Hal itu merupakan asa cita dari Presiden dan Wakil Presiden Indonesia. Lantas bagaimana pelaksanaan program PKG di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat?

Kepala Dinas Kesehatan Ciamis, Yoyo melalui Kabid Kesehatan Masyarakat, Eni Rochaeni mengatakan, bahwa saat ini pihaknya tengah mempersiapkan pelaksanaan program tersebut.

“Kami juga telah melaksanakan rapat koordinasi bersama dengan instansi terkait, membahas program PKG untuk dilaksanakan di Ciamis,” katanya, Jumat (7/2/2025). 

Eni menjelaskan, bahwa situasi dan kondisi kesehatan di Indonesia termasuk di Ciamis, saat ini masih banyak bayi dan balita yang wasting dan stunting. Kemudian, anak usia sekolah dan remaja ada yang perilaku merokok, anemia, dan gangguan kesehatan mental terganggu.

Baca Juga: Dinkes Ciamis Sebut Dua Kecamatan Masuk Kategori Zero Stunting, Mana Saja?

Selain itu, masalah kesehatan pada usia dewasa dan lanjut usia, banyak penyakit hipertensi, diabetes dan stroke dan lain-lain.

“Jadi, ternyata setelah dievaluasi baru sekitar 39,87 persen, atau masih rendahnya persentasenya masyarakat yang melakukan skrining penyakit tidak menular,” jelasnya.

Sasaran Program PKG di Ciamis

Maka dari itu, sambungnya, perlu cara supaya masyarakat mau dideteksi kesehatan sejak dini. Jadi, intinya tujuan program PKG ini, yaitu untuk mengidentifikasi awal faktor risiko, untuk menjaga masyarakat agar tetap sehat dan tidak berlanjut menyebabkan timbulnya penyakit. 

“Kemudian, mendeteksi kondisi pada pra penyakit supaya tidak terjadi penyakit. Terakhir mendeteksi pada penyakit untuk lebih awal, supaya bisa mencegah komplikasi dan juga menurunkan risiko pada kematian yang diakibatkan penanganan yang terlambat,” tambah Eni.

Adapun sasaran pada program PKG termasuk di Ciamis ini, ada tiga kelompok. Yaitu pelayanan pemeriksaan kesehatan gratis saat ulang tahun. Kelompok itu untuk bayi dan anak sampai usia 6 tahun, selain itu juga untuk usia 18 tahun ke atas, termasuk usia dewasa dan lanjut usia.

Kemudian pelayanan pemeriksaan kesehatan gratis di sekolah. Kelompok ini untuk anak usia sekolah dan remaja usia 7 sampai 17 tahun. Pemeriksaan untuk kelompok ini satu tahun sekali, dilaksanakan pada tahun ajaran yang baru.

“Selanjutnya, pelayanan pemeriksaan kesehatan gratis yang rutin atau khusus. Kelompok ini untuk ibu hamil, bayi, dan balita. Ini juga disesuaikan dengan kebutuhan, ibu hamil berarti dari masa kehamilannya, begitu pun bayi dan balita,” tuturnya. 

Baca Juga: Gerakan Aktifkan Posyandu, Dinkes Ciamis: Sebagai Bentuk Penanganan Kesehatan

Eni menambahkan, masyarakat bisa mendapatkan pelayanan program PKG di seluruh puskesmas yang ada di Kabupaten Ciamis. 

“Masyarakat bisa ke puskesmas. Di Kabupaten Ciamis sendiri ada 37 puskesmas yang tersebut di seluruh wilayah,” pungkasnya. (Ferry/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...
Mantan Gubernur Jabar

Terkait UU ITE, Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Resmi Polisikan Lisa Mariana

harapanrakyat.com,- Pencemaran nama baik, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil melaporkan LM (Lisa Mariana) ke Bareskrim Mabes Polri. Laporan tersebut diajukan secara langsung oleh Ridwan...
Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...
Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Bencana angin puting beliung serta hujan lebat dan petir menerjang dua desa di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Akibat peristiwa tersebut, puluhan...
Pakai Perahu Karet, BPBD Ciamis Evakuasi Warga Kertahayu yang Terjebak Banjir.

Pakai Perahu Karet, BPBD Ciamis Evakuasi Warga Kertahayu yang Terjebak Banjir

harapanrakyat.com,- BPBD Ciamis, Jawa Barat, mengevakuasi warga Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, yang terjebak banjir. Bahkan petugas harus melibatkan beberapa pihak untuk membujuk...
Skuad Garuda U-17

Amankan Tiket ke Piala Dunia, Skuad Garuda U-17 Libur Dua Bulan

Skuad Garuda U-17 besutan Nova Arianto telah kembali ke Tanah Air pasca mengamankan tiket menuju Piala Dunia 2025. Rencananya skuad Garuda akan libur selama...