Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita JabarJalin Sinergitas, Kanwil Kemenkum Jabar Terima Audiensi PT Eigerindo Multi Produk Industri

Jalin Sinergitas, Kanwil Kemenkum Jabar Terima Audiensi PT Eigerindo Multi Produk Industri

harapanrakyat.com,- Kantor Wilayah Kementerian Hukum Jawa Barat (Kanwil Kemenkum Jabar) menerima audiensi dengan PT Eigerindo Multi Produk Industri. Audiensi tersebut berlangsung di Ruang Sahardjo, Rabu (15/1/2025).

Sebagai informasi, bahwa PT Eigerindo Multi Produk Industri adalah perusahaan lokal yang bergerak di bidang produk outdoor dan perlengkapan petualangan.

Baca Juga: Kemenkum Jabar Gandeng Disbudpar Bandung Kolaborasi Lindungi Kekayaan Budaya Tradisional

Kepala Divisi Pelayanan Hukum Hemawati menjelaskan, bahwa pertemuan tersebut membahas isu-isu strategis. Salah satunya adalah terkait perlindungan Kekayaan Intelektual (KI).

Jadi dalam audiensi tersebut, tujuannya guna membangun sinergi dalam pengelolaan, pendaftaran, dan perlindungan KI. Sebab Kekayaan Intelektual adalah aset penting buat pengembangan bisnis serta daya saing perusahaan.

“Tujuan kegiatan ini, yakni melakukan koordinasi perlindungan merek dagang, desain industri, dan hak cipta milik PT Eigerindo. Selain itu juga, menyusun langkah strategis guna mengatasi ancaman pelanggaran Kekayaan Intelektual, seperti pembajakan produk dan pemalsuan,” jelasnya.

Lanjutnya menambahkan, bahwa untuk mencegah pelanggaran KI, Kanwil Kemenkum Jabar sudah melaksanakan Perjanjian Kerja Sama dengan stakeholder serta aparat penegak hukum.

Langkah tersebut merupakan upaya preventif dari pemerintah. Terutama dalam mencegah terjadinya pelanggaran KI di wilayah Jabar.

“Ini merupakan upaya sinergitas kedua belah pihak dalam mencegah pelanggaran KI. Dan kita sepakat untuk melakukan kerja sama baik itu jangka panjang maupun secara tahunan. Nanti kita juga akan memaksimalkan sosialisasi serta edukasi,” ucapnya.

Baca Juga: DJKI Bareng Kemenkumham Jabar Edukasi Dosen Soal Kekayaan Intelektual

Sementara itu, Head Of Litigation Section dari Tim Eiger, Tubagus Faza, menyampaikan apresiasi untuk jajaran Kanwil Kemenkum Jabar atas penerimaan dan sambutannya.

Tubagus mengatakan, bahwa pihaknya memiliki program unggulan di tahun 2025, yaitu pendekatan yang humanis lewat sosialisasi dan edukasi di lapangan kepada para produsen dan juga distributor.

“Kami berharap, sinergi serta kolaborasi yang baik ini bisa meningkatkan kesadaran masyarakat terkait pelanggaran KI,” katanya. (Adi/R5/HR-Online)

Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Langkah timnas Indonesia untuk melaju ke babak semifinal Piala Asia U-17 2025 harus terhenti. Pasalnya, tim asuhan Nova Arianto ini kalah telak 0-6 dari...
Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

harapanrakyat.com,- Selama libur panjang lebaran 2025, kunjungan wisatawan ke Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, mengalami lonjakan signifikan. Kenaikan tersebut jika membandingkannya dengan tahun sebelumnya.  Baca Juga:...
Petugas gabungan bakal amankan PSU Pilkada Tasikmalaya

Amankan PSU Pilkada Tasikmalaya, 3000 Petugas Gabungan se-Priangan Timur Diterjunkan

harapanrakyat.com,- Sebanyak 3.000 petugas gabungan dari Priangan Timur diterjunkan untuk mengamankan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, yang akan digelar 19...
Kemenkes Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Ibu Hamil di Garut

Kemenkes Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Ibu Hamil di Garut

harapanrakyat.com,- Majelis Kehormatan Disiplin Kedokteran Indonesia (MKDKI) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mendatangi Polres Garut, Jawa Barat, Rabu (16/4/2025). Kedatangan tersebut untuk klarifikasi dan pemeriksaan terhadap...
Persib Diakui Sebagai Klub Paling Profesional di Indonesia dari FIFA

Selamat! Persib Diakui Sebagai Klub Paling Profesional di Indonesia dari FIFA

Klub sepak bola lokal Indonesia, Persib Bandung, baru saja mendapat prestasi yang membanggakan. Persib mendapat pengakuan sebagai klub dengan pengelolaan paling profesional di Indonesia.  Baca...
Petani di Kutawaringin Ciamis Bingung, Sulitnya Cari Buruh Tani untuk Panen

Petani di Kutawaringin Ciamis Bingung, Sulitnya Cari Buruh Tani untuk Panen

harapanrakyat.com,- Sulitnya mencari buruh tani menjadi kendala para petani di Dusun Buniasih, Desa Kutawaringin, Kecamatan Purwadadi, Ciamis, Jawa Barat. Padahal saat ini di daerah...