Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita BanjarSatpol PP Amankan PGOT di Pos Polisi Alun-alun Kota Banjar

Satpol PP Amankan PGOT di Pos Polisi Alun-alun Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Petugas Satpol PP mengamankan sepasang PGOT (Pengemis, Gelandangan, dan Orang Terlantar) di Pos Polisi Alun-alun Kota Banjar, Jawa Barat, Jumat (10/1/2025).

Berdasarkan informasi dari masyarakat dan petugas kepolisian, pria paruh baya yang merupakan PGOT itu sering terlihat berduaan bersama perempuan muda yang diduga mengalami keterbelakangan mental.

Baca Juga: Nongkrong dan Main PS di Jam Belajar, Puluhan Pelajar Kena Razia Satpol PP Kota Banjar

Kasatpol PP Kota Banjar Irwan Adhiawan mengatakan, setelah mendapat laporan, pihaknya langsung melakukan evakuasi terhadap pria paruh baya tersebut.

“Ya betul, keberadaan mereka mengganggu masyarakat sekitar dan meresahkan. Tadi kebetulan mereka berada di Pos Polisi Alun-alun dan langsung kita amankan,” kata Irwan Adhiawan, Jumat (10/1/2025).

Evakuasi PGOT di Pos Polisi Alun-alun Kota Banjar

Lanjutnya menyebutkan, setelah diamankan mereka terlebih dahulu dibawa ke Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil atau Disdukcapil Kota Banjar, untuk dilakukan pengecekan identitas lengkapnya.

“Identitasnya sudah teridentifikasi, yang pria tercatat sebagai warga Desa Mulyasari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar,” terangnya.

Ia menjelaskan, saat menempati Pos Polisi Alun-alun Banjar, pria itu sering membawa barang bekas dan botol plastik. Sehingga banyak menumpuk di tempat tersebut.

Selanjutnya, petugas langsung membawa pria paruh baya itu ke Dinas Sosial P3A Kota Banjar, untuk ditindaklanjuti.

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Kota Banjar AKP Otong Rustandi mengatakan, pihaknya bersama Satpol PP sudah beberapa kali mengevakuasi pria paruh baya yang merupakan PGOT tersebut.

Baca Juga: Meresahkan Warga, Satpol PP Kota Banjar Amankan Pria Asal Ciamis

“Namun, setelah dievakuasi dia selalu kembali lagi ke Pos Polisi Alun-alun,” kata Otong Rustandi.

Ia juga mengatakan, mereka seringkali menempati Pos Polisi Alun-alun Banjar saat malam hari, atau ketika petugas Polantas tidak sedang berjaga. “Tadi juga kami coba evakuasi kembali dan diserahkan ke Dinas Sosial P3A Kota Banjar,” pungkas Otong Rustandi. (Sandi/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Sejumlah fakta menarik tercatat kala Persib Bandung meraih kemenangan atas Bali United dengan skor 2-1. Laga pekan ke-29 Liga 1 tersebut, tersaji pada Jumat...
Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim Dukung Apa Saja yang Pemkot Programkan

Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim: Siap Dukung Program Pemkot

harapanrakyat.com,- KH Muin Abdurrohim terpilih menjadi Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar, Jawa Barat, periode 2025-2030 secara aklamasi. Pengasuh Pondok Pesantren Miftahul Huda...
Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Jalan Raya Pamarican-Banjar tepatnya di Gunung Putri, Desa Sukajaya, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, sempat tertutup akibat pohon tumbang. Perisitwa itu terjadi...
Anggota TNI Gadungan Ditangkap di Pangandaran, Ternyata Pria Penderita Gangguan Jiwa

Anggota TNI Gadungan Ditangkap di Pangandaran, Ternyata Pria Penderita Gangguan Jiwa

harapanrakyat.com,- Seorang pria asal Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berinisial W (52) ditangkap karena menjadi anggota TNI gadungan. W yang mengaku sebagai anggota...
Ratusan Anggota Polres Garut Digeser ke Pemungutan Suara Ulang Tasikmalaya

Ratusan Anggota Polres Garut Digeser ke Pemungutan Suara Ulang Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Ratusan aparat kepolisian dari Polres Garut, Jawa Barat, diperbantukan untuk mengawal jalannya Pemungutan Suara Ulang (PSU) Kabupaten Tasikmalaya. Polres Garut menyebut, bahwa pergeseran anggota...
PSU Pilkada Tasikmalaya, Cecep-Asep Klaim Unggul Versi Hitung Cepat Internal

PSU Pilkada Tasikmalaya, Cecep-Asep Klaim Unggul Versi Hitung Cepat Internal

harapanrakyat.com,- Cecep Nurul Yakin-Asep Sopari Al Ayubi, pasangan calon Bupati Tasikmalaya nomor urut 02 klaim unggul suaranya di Pemilihan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten...