Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita PangandaranResmikan Gedung Polres Pangandaran, Kapolda Jabar Minta Masyarakat Dukung Kamtibmas yang Kondusif

Resmikan Gedung Polres Pangandaran, Kapolda Jabar Minta Masyarakat Dukung Kamtibmas yang Kondusif

harapanrakyat.com,- Kapolda Jabar Irjen Pol. Akhmad Wiyagus meminta dukungan masyarakat untuk berperan aktif menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, Jumat (10/1/25). 

Hal itu ia ungkapkan saat peresmian gedung baru Mako Polres Pangandaran yang berada di Desa Wonoharjo, Kecamatan Pangandaran.

Akhmad Wiyagus mengatakan, pihaknya mengapresiasi Pemkab Pangandaran yang memberikan lahan seluas  5 hektar untuk gedung Polres Pangandaran.

Karena itu, ia meminta jajaran kepolisian di Pangandaran bisa memanfaatkan infrastruktur tersebut untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, terutama dalam penegakan hukum. 

“Sejak 3 tahun Polres Pangandaran ada di sini, tentu saja banyak keterbatasan. Namun berkat dukungan Bupati, hingga akhirnya gedung ini bisa terwujud tanpa mengurangi efektivitas tugas kepolisian,” katanya.

Baca juga: Polres Pangandaran Ungkap Kasus Kriminal dan Pelanggaran Lalu Lintas selama Tahun 2024, Ini Rinciannya

Selain meminta kepada anggotanya untuk bekerja lebih maksimal, ia juga berharap masyarakat memberikan dukungan berupa partisipasi aktif dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif. 

Sebab, kepolisian tidak bisa berjalan sendiri tanpa adanya sinergitas semua pihak, termasuk juga peran masyarakat. 

“Seperti halnya kemarin saat pengamanan Pilpres, Pileg, Pilkada dan Nataru kemarin, kita bersama-sama melakukan pengamanan,” imbuhnya. 

Bahkan, sambung Akhmad Wiyagus, salah satu anggota polisi terbaiknya kehilangan nyawa saat menolong masyarakat yang tergulung ombak di Pantai Pangandaran saat berwisata. 

Sebagai salah satu wilayah yang memiliki beragam wisata, Pangandaran sudah tentu selalu menjadi perhatian nasional. Begitu juga ketika polisi melakukan pengamanan maupun berbagai operasi.

Karena itu, ia harap anggota kepolisian yang ada di Pangandaran bisa memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat maupun wisatawan. 

“Gedung ini adalah salah satu hadiah yang luar biasa dari Bupati Pangandaran di penghujung jabatannya. Kami harap Polres manfaatkan gedung ini sebaik mungkin untuk kepentingan masyarakat,” pungkasnya. (Mad/R6/HR-Online)

Letkol Teddy Dapat Kejutan Ultah, Momen Ini Jadi Sorotan

Letkol Teddy Dapat Kejutan Ultah, Momen Ini Jadi Sorotan

Ulang tahun bisa jadi momen spesial, apalagi kalau kita rayakan bareng orang-orang terdekat. Hal itulah yang Letkol Teddy rasakan saat usianya genap 36 tahun....
Advan AI Gen, Laptop Tipis tapi Performa Tangguh

Advan AI Gen, Laptop Tipis tapi Performa Tangguh

Banyak orang mengira laptop lokal cuma cocok buat kerja ringan. Tapi ternyata ada kejutan baru. Ada satu brand lokal yang mulai unjuk gigi secara...
Upaya SMKN 3 Kota Banjar Cegah Kenakalan Remaja dan Bahaya Penyalahgunaan Narkotika

Upaya SMKN 3 Kota Banjar Cegah Kenakalan Remaja dan Bahaya Penyalahgunaan Narkotika

harapanrakyat.com,- SMK Negeri 3 Kota Banjar, Jawa Barat, mengaku telah berupaya untuk mencegah para pelajar terlibat dalam penyalahgunaan narkoba. Pencegahan dan antisipasi tersebut sangatlah...
MDP Kedokteran Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Bumil di Garut

MDP Kedokteran Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Bumil di Garut, Hasilnya?

harapanrakyat.com,- Majelis Disiplin Profesi (MDP) Kedokteran selesai melakukan pemeriksaan terhadap oknum dokter yang terlibat dugaan kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil (bumil) di Garut,...
Mengenal Sejarah Alat Musik Kempul, Kesenian Tradisional Khas Banyuwangi di Jawa Timur

Mengenal Sejarah Alat Musik Kempul, Kesenian Tradisional Khas Banyuwangi

Alat musik Kempul merupakan warisan budaya kesenian tradisional Banyuwangi di Jawa Timur. Kempul sendiri masuk dalam kategori instrumen keras gamelan dan digantung seperti halnya...
Honda CB150 Verza 2025, Motor Sport Murah Meriah

Honda CB150 Verza 2025, Motor Sport Murah Meriah

Di tahun 2025 ini, Honda kembali menyapa para pencinta motor sport lewat penyegaran yang bikin penasaran. Honda CB150 Verza 2025 hadir dengan tampilan baru...