Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita NasionalKomisi IX DPR RI Minta BGN Lakukan Evaluasi Program MBG Secara Berkala

Komisi IX DPR RI Minta BGN Lakukan Evaluasi Program MBG Secara Berkala

harapanrakyat.com – Komisi IX DPR RI meminta kepada Badan Gizi Nasional (BGN) mengevaluasi program Makan Bergizi Gratis (MBG) secara berkala.

Baca Juga : Sebanyak 99,62 Persen Penduduk Kota Bandung Tercover UHC

Anggota Komisi IX DPR RI dari Fraksi PKS, Netty Prasetiyani mengatakan, evaluasi secara berkala ini bertujuan untuk mengetahui pemenuhan gizi penerima program pusat itu. Sebab, target Presiden RI Prabowo Subianto untuk program MBG yaitu meningkatkan gizi.

“Sepekan ini lakukan evaluasi yang pertama tentu saja terkait dengan pemenuhan gizinya. Pastikan program ini betul-betul memenuhi standar gizi dari Kementerian Kesehatan,” kata n Netty, Selasa (7/1/2025).

Selain itu, evaluasi berkala terhadap program MBG ini harus menyasar pada aspek keamanan bahan karena pengelolaannya secara massal. Ia tak ingin ada kasus keracunan makanan pada penerima program.

“Jadi aspek keamanan pangan ini juga menjadi kunci dari keberhasilan program MBG. Jadi BGN harus memperhatikan mitra maupun unit pelaksana di daerah,” ujarnya.

Netty menambahkan, program Makan Bergizi Gratis ini harus menyasar Kawasan Tertinggal, Terdepan, dan Terluar atau 3T. Dengan demikian, tidak hanya berlangsung di kawasan perkotaan atau urban area. Sehingga, penerima program tersebut benar-benar merata tanpa terkecuali, demi menjadi daya ungkit peningkatan status gizi masyarakat Indonesia.

Baca Juga : Pemprov Jawa Barat Optimistis Program MBG Mampu Tingkatan Perekonomian Desa

Ia berharap program MBG yang menyasar sekitar 19 juta masyarakat ini menjadi pilar bagi upaya mewujudkan Indonesia Emas 2045. Sebab, pada periode sebelumnya, target penurunan stunting menjadi 14 persen hanya turun ke angka 21,5 persen.

“Kami apresiasi dan fraksi PKS tentu saja mendukung karena memang ini adalah janji kampanye yang kemudian ditindaklanjuti dengan program,” ucapnya. (Reza/R13/HR Online/Editor-Ecep)

Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...
Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Resmi! Piala AFF U-23 2025 Digelar di Indonesia

Indonesia kini resmi menjadi tuan rumah Piala AFF U-23 2025. Anggota Exco PSSI atau Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga mengkonfirmasi mengenai kabar tersebut. "Ya, benar,"...