Selasa, April 15, 2025
BerandaBerita JabarTerkena Dampak Pelebaran Jalan, Perpustakaan Daerah Kota Cimahi Harus Relokasi

Terkena Dampak Pelebaran Jalan, Perpustakaan Daerah Kota Cimahi Harus Relokasi

harapanrakyat.com – Terkena dampak pelebaran jalan, Perpusda Cimahi Jawa Barat, di Jalan Daeng Ardiwinata, terpaksa pindah.

Baca Juga : TPT Jebol, Jalan Penghubung Desa di Lembang Bandung Barat Ditutup Sementara

Kadis PUPR Kota Cimahi, Wilman Sugiansyah, mengatakan jika Perpusda Kota Cimahi ini akan terkena dampaknya. Meski hanya bagian lahan parkir Perpusda Cimahi yang terkena pelebaran, namun kantor tersebut tetap harus ada relokasi.

“Hanya lahan parkir (Perpusda) saja yang terkena pelebaran jalan. Namun, demi kenyamanan dan keamanan, Perpusda haruslah pindah,” ujar Wilman, Kamis (2/1/2025).

“Terakhir kios pedagang yang berada di kawasan pertigaan Pemkot Cimahi itu sudah ada kesepakatan pembebasan dengan Pemkot Cimahi,” katanya.

Pengerjaan proyek tersebut, lanjut Wilman akan menggunakan APBD Cimahi dan akan mulai pengerjaannya pada 2025 ini.

“Proses pembebasan lahannya sudah beres. Pelebaran jalan tersebut sangat penting untuk mengurai kemacetan di kawasan tersebut,” tuturnya.

Sementara, Kadis Arsip Cimahi, Dani Bastiani, membenarkan relokasi Perpusda ini. “Memang Perpusda ini terdampak radius pembebasan lahan. Saat ini, kami mencari tempat yang cocok untuk kita sewa sebagai perpustakaan,” ucap Dani. (Juhaeri/R13/HR Online/Editor-Ecep)

pererat hubungan

Bupati Ciamis Ajak Momen Idul Fitri Jadi Titik Balik Pererat Hubungan dan Waspada Bencana

harapanrakyat.com,- Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya menyebut momentum hari raya Idul Fitri itu harus menjadikan titik awal untuk mempererat hubungan, baik itu secara personal, sosial,...
Perpanjangan HGU

Tolak Perpanjangan HGU, Ratusan Warga Dua Desa di Sumedang Gelar Aksi Demo

harapanrakyat.com,- Ratusan warga dari dua Desa yakni Desa Cimarias dan Desa Cinanggerang, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yang tergabung dalam Paguyuban Tani Cemerlang,...
Efisiensi anggaran Pemkot Banjar

Efisiensi Anggaran Pemkot Banjar Capai Rp15,3 M, Dialihkan untuk Sektor Ini 

harapanrakyat.com,- Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Banjar, Jawa Barat, Soni Harison, menyebut efisiensi anggaran yang dilakukan oleh pemerintah Kota (Pemkot) Banjar mencapai Rp15,3 Miliar. Hal itu...
Kawasan Longsor Bogor

Pulihkan Kawasan Longsor Bogor, Dedi Mulyadi Siapkan Ruang Hijau Leuweung Batu Tulis

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi mengecek lokasi jalan amblas akibat longsor di Jalan Saleh Danasasmita, Kecamatan Bogor Selatan, bersama Wali Kota Bogor,...
Dokter kandungan cabul di Garut

Heboh Dokter Kandungan Cabul di Garut, Manajemen Klinik Mengaku Dirugikan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter di Garut, Jawa Barat yang melakukan pelecehan terhadap pasien ibu hamil ternyata sudah praktik 2 tahun di klinik Karya Harsa yang...
larangan pelajar bawa motor ke sekolah di Kota Banjar

Tanpa Surat Edaran, Larangan Pelajar Bawa Motor di Kota Banjar Sudah Berjalan Sejak Lama

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Banjar, Jawa Barat, sebut larangan pelajar bawa sepeda motor saat berangkat sekolah sudah berjalan sejak lama. Kepala Disdikbud...