Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita PangandaranGara-gara Bangun Mesjid, Kepsek di Pangandaran Jadi Tersangka Korupsi

Gara-gara Bangun Mesjid, Kepsek di Pangandaran Jadi Tersangka Korupsi

Ilustrasi. Foto: Ist/Net

korupsi3

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),-

Gara-gara anggaran pembangunan ruang kelas baru (RKB) dari Bantuan Provinsi (Banprov) Jawa Barat sebesar Rp. 170 juta dipergunakan untuk pembangunan mesjid, mantan Kepala Sekolah MTs Tsanawiyah Al Ikhlas Desa Kertaharja, Kecamatan Cimerak, Kabupaten Pangandaran, berinisial GNW, harus berurusan dengan hukum.

GNW saat ini sudah mendekam di sel tahanan Lapas Ciamis setelah sebelumnya ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi tersebut oleh Polres Ciamis. Kini kasus yang dinilai perbuatan korupsi itu sudah dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri Ciamis untuk proses penuntutan.

Kasi Pidsus Kejaksaan Negeri Ciamis, Priyambudi, mengatakan, MTs Tsanawiyah Al Ikhlas Cimerak pada tahun 2012 lalu mendapat bantuan ruang kelas baru dari Banprov Jabar. Tersangka, kata dia, selaku kepala sekolah diduga dengan sengaja membuat kebijakan dengan mempergunakan anggaran tersebut tidak sesuai dengan peruntukannya.

“Tersangka menyalahgunakan dana bantuan itu untuk pembangunan mesjid. Seharusnya dana itu dipergunakan untuk penambahan ruangan kelas baru sebagaimana pengajuan awal,” katanya, kepada Koran HR, Senin (09/11/2015).

Priyambudi menjelaskan, dana bantuan ruang kelas baru itu ditransfer ke rekening sekolah. Setelah itu, lanjut dia, tersangka selaku penanggungjawab bantuan dengan kewenangannya mempergunakan dana bantuan tersebut untuk pembangunan mesjid. “Dari hasil penyelidikan, tersangka tidak melibatkan orang lain dalam menyalahgunakan anggaran bantuan ini,” katanya.

Guna mengorek keterangan lebih jauh, lanjut Priyambudi, pihaknya kini sudah melakukan pemanggilan terhadap saksi-saksi yang dianggap mengetahui ihwal dana bantuan tersebut. “Ada 4 saksi yang akan kami panggil, diantaranya dari pihak sekolah, Inspektorat Pangandaran dan beberapa saksi lainnya untuk dimintai keterangannya. Pemanggilan saksi dimulai dari hari ini (Senin (09/11/2015),” ujarnya.

Priyambudi mengaskan, dalam penanganan kasus Tipikor seperti ini harus sedikit teliti dan membutuhkan waktu dalam pengusutannya. “Kemungkinan membutuhkan waktu sekitar 3 bulan untuk mendapat titik terang dari kasus tersebut,” pungkasnya. (Taufan/Koran-HR)

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...
Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...