Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita PangandaranPetani Penggarap Sawah Tadah Hujan di Pangandaran Butuh Bantuan Traktor

Petani Penggarap Sawah Tadah Hujan di Pangandaran Butuh Bantuan Traktor

harapanrakyat.com,- Petani penggarap sawah tadah hujan di Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat butuh bantuan traktor. Salah seorang petani asal Langkaplancar, Ibrahim mengatakan, selain dirinya masih banyak petani penggarap sawah tadah hujan di wilayahnya. Namun sayangnya untuk memulai menggarap lahan, masih saja lambat.

“”Kita para petani di sini masih terkendala dengan cara garap lahan yang cepat, hal itu karena yang memiliki alat mesin pertanian atau traktor masih sangat sedikit, jadi harus antri untuk bisa memanfaatkan jasa mesin traktor,” ujar Ibrahim, Selasa (10/12/2024). 

Ibrahim berharap ke depan pemerintah memberikan bantuan traktor kepada para petani atau kelompok tani terutama para petani yang memiliki lahan tadah hujan. 

“Kan beda tingkat kesulitannya juga kalau menggarap lahan tadah hujan dengan lahan yang biasa teraliri air. Karena lahan pesawahannya kering jadi lebih sulit,” katanya.

Petani Penggarap Sawah Tadah Hujan di Pangandaran Diharapkan Segera Garap Lahan

Sementara itu, Penyuluh Pertanian Swadaya Kecamatan Langkaplancar, Taryana mengatakan, hujan dengan intensintas rendah hingga sedang mulai melanda wilayah Langkaplancar. Hujan ini, menurutnya, merupakan modal awal para petani yang memiliki sawah tadah hujan. 

“Hujan mulai mengguyur wilayah Langkaplancar. Oleh karena itu, para petani terutama yang memiliki sawah tadah hujan diharapkan segera mulai menggarap lahan. Agar bisa secepatnya ditanami,” kata Taryana.

Baca Juga: Belasan Peserta Batal Ikut Tes PPPK Kabupaten Pangandaran, Kenapa?

Menurut Taryana, para petani tidak perlu menunggu jadwal tanam padi yang biasa yakni bulan Februari.

“Malah kalau menunggu jadwal biasa, yaitu Februari nanti malah terlambat tanam. Kalau sudah tanam dan tanaman padinya nanti kekurangan air, karena musim hujannya habis, kan bisa memanfaatkan mesin pompa,” katanya.

Taryana menambahkan, bulan Februari mendatang bisa saja jadi puncak musim hujan. Namun, bisa juga sebaliknya yakni tidak turun hujan sama sekali. Menghadapi kondisi seperti ini, Taryana berharap para petani sudah mengantisipasinya dengan memulai menanam padi bulan Desember ini.

“Jika ternyata di bulan Februari nanti masuk puncak musim hujan atau justru tak turun hujan lagi kan tanaman padinya sudah ditanam, jadi ya gak ada salahnya sekarang secepatnya digarap dan ditanami,” tambahnya. (Enceng/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

“Kan beda tingkat kesulitannya juga kalau menggarap lahan tadah hujan dengan lahan yang biasa teraliri air, karena lahan pesawahannya kering jadi lebih sulit,” pungkasnya. (Enceng/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Pengamat Sepak Bola

Pengamat Sepak Bola Sarankan Tambah Pemain Diaspora: Supaya Siap di Piala Dunia

Mohamad Kosnaeni, salah satu pengamat sepak bola Indonesia, menyoroti kalahnya Indonesia melawan Korea Utara di ajang Piala Asia. Menurut Kosnaeni, Timnas U-17 membutuhkan pemain...
Timnas U-17

Pasca Kalah dari Korea Utara, Nova Arianto Bongkar Masalah Timnas U-17, Harus Evaluasi!

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengungkap adanya evaluasi dari kekalahan saat melawan Korea Utara. Seperti kita ketahui, Timnas Indonesia kalah telak dari Timnas...
Layanan Cek Kesehatan Gratis

Warga Kota Banjar Dapat Nikmati 14 Layanan Cek Kesehatan Gratis, Begini Caranya!

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan Kota Banjar, Jawa Barat, mengajak masyarakat untuk dapat memanfaatkan program layanan cek kesehatan gratis di masing-masing Puskesmas. Warga pun dapat menikmati 14...
Dapur Rumah Warga Lakbok

Diduga Lupa Matikan Tungku, Dapur Rumah Warga Lakbok Ciamis Terbakar

harapanrakyat.com,- Diduga lupa mematikan tungku usai memasak, dapur rumah warga di Dusun Sukamukti, RT 20/06, Desa Puloerang, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar...
Perampasan Perhiasan Anak Sekolah

Perampasan Perhiasan Anak Sekolah Modus Ngaku Guru Baru Marak Terjadi di Pangandaran, Waspada!

harapanrakyat.com,- Perampasan perhiasan anak sekolah dengan modus mengaku sebagai guru baru di sekolah terjadi di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Korbannya tersebar di lima Sekolah...
Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya Resmi Menikah Ini Fakta-faktanya.

Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya Resmi Menikah? Ini Fakta-faktanya

Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya kabarnya telah menikah. Benarkan demikian? Presenter sekaligus komedian ternama, Billy Syahputra, tengah menjadi sorotan publik. Pasalnya, adik dari mendiang...