Senin, April 21, 2025
BerandaBerita CiamisDua Kesenian Daerah Ini Harumkan Nama Ciamis

Dua Kesenian Daerah Ini Harumkan Nama Ciamis

Kabid Kebudayaan, Dudung Abdullah, didampingi Kasi Kesenian, H. Dedi Kusmana, S.Pd, bersama Pembina Sanggar Bebegig Baladdewa, Cucu dan tim sanggar Baladewa. Foto: Dian WP/HR

IMG_20151026_114741 edit

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-

Dua kesenian asal Kabupaten Ciamis telah berhasil membawa nama harum daerah di kancah provinsi dan nasional. Dua kesenian tersebut yaitu Bebegig dari Sukamantri berhasil menjadi juara tingkat pertama Provinsi Jawa Barat dan Buta Batok dari Panjalu meraih juara pertama pada acara kemilau Nusantara 2015.

Pembina Sanggar Bebegig Baladdewa, Cucu, saat ditemui Koran HR, di ruang kebudayaan Disdikbud Ciamis, pekan lalu, mengaku, saking bangganya meraih juara terbaik tingkat Provinsi, pihaknya tidak bisa berbicara apa-apa.

Dalam pementasan kesenian Bebegig di depan Gedung Sate Bandung, pihaknya menambahkan inovasi terbaru, yaitu dibuat format penampilan berbentuk ular sebagai daya tarik.

Cucu menandaskan, perolehan juara tersebut tidak terlepas dari upaya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Ciamis memberikan pembinaan kepada personil sanggar Bebegig Baladdewa.

“Tentunya kami sangat bangga. Dilain sisi, sanggar masih sangat kekurangan dari sarana dan prasarana, akan tetapi hal itu tidak menjadi kendala dan itu dibuktikan dengan perolehan juara terbaik di tingkat provinsi,” Ujarnya.

Kabid Kebudayaan, Dudung Abdullah, didampingi Kasi Kesenian, H. Dedi Kusmana, S.Pd., menuturkan, juara yang berhasil diraih Sanggar Bebegig Baladdewa merupakan hasil kerja keras, kerjasama dan kebersamaan.

Dudung mengaku, pihaknya hanya sebatas memberikan pembinaan saja kepada Sanggar Bebegig Baladdewa. Hasilnya, Sanggar Bebegig Baladdewa berhasil tampil memuka pada acara kemilau nusantara. (Dsw/Koran-HR)

Ribuan Warga Terdampak Banjir Luapan Sungai Ciputrahaji Ciamis, Ini Data Lengkapnya

Ribuan Warga Terdampak Banjir Luapan Sungai Ciputrahaji Ciamis, Ini Data Lengkapnya 

harapanrakyat.com,- Pasca terjadinya banjir, Pemdes Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis merilis jumlah total rumah yang terendam banjir luapan sungai Ciputrahaji. Kepala Desa Sindangrasa Egi Suprayoga...
Kartu Berdaya untuk Masyarakat

Kata Wali Kota Banjar Program Kartu Berdaya untuk Semua Masyarakat, Begini Ketentuannya!

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menegaskan bahwa Program Kartu Berdaya merupakan program pemerintah kota untuk semua masyarakat yang memenuhi persyaratan. Pemanfaatan program tersebut...
Kebahagiaan Een Dapat Bantuan Renovasi Rumah dari Bupati Ciamis

Kebahagiaan Een Dapat Bantuan Renovasi Rumah dari Bupati Ciamis

harapanrakyat.com,- Dapat bantuan dari Bupati Ciamis, Een (60) yang merupakan warga Dusun Sukasari, Desa Margajaya, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis mengaku bahagia. Terlebih rumahnya kini...
Ricky Siahaan Meninggal Dunia Setelah Konser di Tokyo, Jepang

Ricky Siahaan Meninggal Dunia Setelah Konser di Tokyo, Jepang

Kabar Ricky Siahaan meninggal dunia, gitaris dari grup band Seringai, datang sebagai kejutan besar bagi banyak orang. Ricky, yang masih tergolong muda, terkenal sebagai...
Longsor di Sumedang Terjang Dua Desa, Rusak Rumah Warga Hingga Jebol

Longsor di Sumedang Terjang Dua Desa, Rusak Rumah Warga Hingga Jebol

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Sumedang menyebabkan rumah warga di dua Desa yakni Desa Baginda dan Desa Cipancar, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang,...
Pasangan Calon Bupati Tasikmalaya

Asep-Cecep Digugat ke MK Oleh Dua Pasangan Calon Bupati Tasikmalaya di PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Asep-Cecep digugat ke MK (Mahkamah Konstitusi) oleh dua pasangan calon Bupati Tasikmalaya, Jawa Barat, di PSU Pilkada, yakni Ai Diantani dan Iip Miftahul...