Selasa, April 22, 2025
BerandaBerita TerbaruCara Mengaktifkan Mode Sinematik iPhone untuk Rekam Video

Cara Mengaktifkan Mode Sinematik iPhone untuk Rekam Video

Mode Sinematik iPhone sudah familiar di kalangan pecinta fotografi. Hal ini karena fitur tersebut bisa membuat hasil kamera terlihat lebih estetik. Bukan hanya memuaskan fotografer saja, melainkan juga membuat siapa saja yang melihat hasilnya juga terpukau.

Baca Juga: Cara Mudah Menghubungkan iPhone dan Mac Lewat Continuity

Selain objek dan pencahayaan, nyatanya fitur di kamera juga bisa mempengaruhi hasil jepretan. Hal ini tak terkecuali saat memanfaatkannya untuk merekam video. Untuk mengenalnya secara lebih dekat, bisa cermati uraian lengkapnya di bawah ini.

Mode Sinematik iPhone dan Fungsinya

Fitur ini sudah tersedia di iPhone 13 dan versi lebih baru. Keberadaan fitur ini tentu bukan tanpa kegunaan.

Fungsinya sudah pasti menguntungkan setiap penggunanya. Adapun peranan fitur di kamera ini ialah untuk menerapkan efek yang berkaitan dengan kedalaman bidang.

Adanya efek tersebut tentu saja bisa menjaga subjek video sehingga tetap tajam. Lalu latar depan dan belakangnya sengaja dikaburkan.

Saat sudah selesai merekam video dengan mode Sinematik di iPhone, pengguna bisa menyesuaikan efeknya. Apakah tetap ingin menggunakannya atau tidak.

Jika sudah tak ingin menerapkan efek tersebut, tinggal hapus di app Foto. Hasil video ataupun foto pun jadi lebih keren.

Cara Mengaktifkan Cinematic di Kamera HP 

Dengan kegunaan di atas, tentu tertarik untuk menerapkannya bukan? Tak perlu bingung karena cara mengaktifkannya untuk membuat rekaman video lebih menarik cukup mudah. Berikut langkah-langkahnya.

Buka Kamera

Langkah pertama yang perlu pengguna lakukan ialah membuka Kamera di ponsel. Tunggulah sampai kameranya benar-benar terbuka penuh dan siap untuk merekam video.

Geser ke Cinematic

Saat kamera sudah siap, bisa geser ke Cinematic. Dengan begitu, mode Sinematik bisa otomatis diterapkan saat merekam video di iPhone.

Klik Tanda Panah

Langkah berikutnya, pengguna bisa klik tanda panah yang ada dalam mode lanskap. Cara ini tidak lain untuk menampilkan sejumlah opsi penyesuaian.

Untuk opsi penyesuaian kedalaman bidang, bisa klik tombol Control Kedalaman. Kemudian seret penggesernya.

Sementara untuk opsi penyesuaian lebar layarnya, bisa klik tombol 1x agar beralih ke Telefoto. Lalu klik tombol lagi agar kembali ke Lebar.

Kemudian jika ingin mengatur pencahayaan mode Sinematik iPhone, bisa klik tombol Pencahayaan. Setelah itu, seret penggesernya. Video pun jadi lebih cerah ataupun gelap.

Selanjutnya jika ingin mengatur lampu kilat, bisa klik tombolnya. Jika sudah, pilih dari Otomatis, Mati atau Nyala.

Rekam Video

Sesudah melakukan langkah-langkah di atas, bisa coba rekam video. Caranya hanya perlu klik tombol Rekam. Nantinya proses merekam mulai berlangsung.

Ubah Fokus

Pengguna bisa mengubah fokus ketika merekam video dengan klik subjek yang ada di jendela bidik. Klik dua kali untuk mengelola pelacakan fokus otomatis di subjek.

Baca Juga: Mode Lockdown iPhone, Fitur Canggih Cegah Serangan Peretas

Pengguna juga bisa menyentuh sekaligus menahan layar. Cara ini untuk mengunci fokus dengan jarak tertentu di mode Sinematik iPhone.

Hentikan Perekaman

Pengguna bisa lanjutkan langkahnya dengan menghentikan perekaman. Caranya cukup klik tombol Rekam lagi. Kamera pun berhenti merekam video.

Kelebihan Cinematic 

Fitur ini memiliki banyak kelebihan yang perlu pengguna ketahui dengan baik. Adapun beberapa kelebihannya ialah sebagai berikut.

Support Dolby Vision HDR 

Salah satu kelebihannya yaitu fitur ini mendukung teknologi Dolby Vision HDR. Hal inilah yang membuat hasil kameranya jadi terlihat lebih jernih.

Hasil kameranya tidak buram, blur ataupun pecah-pecah. Bahkan rekaman videonya tetap terlihat jelas meski mempercepat ataupun memperlambat durasinya. Hal ini membuktikan bahwa mode Sinematik iPhone termasuk salah satu teknologi canggih yang sayang jika dilewatkan begitu saja.

Kualitas Menjanjikan 

Fitur selanjutnya yaitu fitur ini memiliki kualitas menjanjikan. Hal ini karena pengguna fitur tersebut bisa beralih antara kualitas HD atau 4K, 25, 24 hingga 30 fps.

Karena kualitasnya baik, hasil kamera mampu memanjakan mata siapa saja yang melihatnya. Bahkan juga bisa memberi kesan fotografer yang profesional meski sebenarnya masih pemula sekalipun.

Baca Juga: Cara Pakai dan Fungsi Fitur Kontrol Orang Tua di iPhone

Setelah simak uraian di atas, tentu bisa mengetahui apa itu mode Sinematik iPhone. Fitur ini bisa jadi andalan kalangan fotografer yang suka mengabadikan momen lewat kamera di ponsel berkelas tersebut. Hasilnya tentu tidak akan mengecewakan apabila tepat dalam mengaktifkannya. (R10/HR-Online)

Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...
Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...
Kasus Stunting di Sindangrasa Ciamis Menurun Berkat Program Kekasih Hati

Kasus Stunting di Sindangrasa Ciamis Menurun Berkat Program Kekasih Hati

harapanrakyat.com,- Lurah Sindangrasa, Derry Yusman menyebut angka stunting di Kelurahan Sindangrasa, Kecamatan Ciamis ada penurunan cukup signifikan. Dari tahun 2024 itu tercatat ada 11...
3 Pemain Timnas Indonesia

3 Pemain Timnas Indonesia Terancam Nganggur di Musim Panas 2025!

Musim panas 2025 bisa jadi mimpi buruk untuk Patrick Kluivert, pelatih Timnas Indonesia. Pasalnya ada 3 pemain Timnas Indonesia yang terancam bermain tanpa klub...
program sekolah rakyat kota bandung

Ketersediaan Lahan Masih Jadi Kendala Pembangunan Sekolah Rakyat di Kota Bandung

harapanrakyat.com - Persoalan ketersediaan lahan masih menjadi kendala pembangunan sekolah rakyat di Kota Bandung, Jawa Barat. Sebab kondisi geografis dan keterbatasan lahan di wilayah...
pemkot bandung tunggu petunjuk teknis SPMB

Pemkot Bandung Masih Tunggu Petunjuk Teknis Pelaksanaan SPMB 2025/2026

harapanrakyat.com – Pemkot Bandung, Jawa Barat, masih menunggu petunjuk resmi dan aturan teknis terkait pelaksanaan Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) Tahun Ajaran 2025/2026. Baca Juga...