Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita CiamisDispar Ciamis Prediksi Bakal Ada Lonjakan Pengunjung Wisata saat Libur Nataru

Dispar Ciamis Prediksi Bakal Ada Lonjakan Pengunjung Wisata saat Libur Nataru

harapanrakyat.com,- Dinas Pariwisata (Dispar) memprediksi bakal ada lonjakan pengunjung ke sejumlah destinasi wisata di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat saat libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Baca Juga: Rekapitulasi Perolehan Suara Pilkada 2024, Pj Bupati Ciamis Ajak Jaga Kondusifitas

Hal itu seiring libur Nataru yang menjadi momen yang ditunggu-tunggu sejumlah warga. Banyak yang memanfaatkan libur Nataru untuk berlibur ke sejumlah tempat wisata.

Kepala Bidang Destinasi Dispar Ciamis, Dian Kusdiana, memprediksi bakal ada lonjakan pengunjung ke objek wisata yang dikelola Pemda maupun swasta saat libur Nataru. Termasuk juga lonjakan pengunjung ke desa wisata yang ada di Ciamis.

“Tren wisata alam menjadi salah satu tempat favorit wisatawan saat libur panjang. Kabupaten Ciamis sendiri mempunyai banyak pilihan untuk wisata alam sehingga diprediksi akan terjadi lonjakan pengunjung di akhir tahun,” terangnya, Rabu (4/12/2024).

Dian menjelaskan, sebagian orang yang tinggal di perkotaan cenderung akan mencari tempat wisata alam. 

“Wisata alam akan membuat diri merasa senang dan membuat pikiran lebih fresh. Apalagi para wisatawan cenderung mencari tempat-tempat untuk diperkenalkan lewat media sosial,” katanya.

Dian memberi contoh sejumlah wisata alam yang menjadi favorit wisatawan di Ciamis.

“Misal yang suka view pegunungan, Ciamis punya Bukit Baros di Panjalu. Kalau yang suka air terjun, Ciamis punya Curug Tujuh. Kalau ada yang suka wisata budaya, Ciamis juga punya Karangkamulyan dan Situ Panjalu,” jelasnya.

Dian mengatakan, menghadapi libur panjang akhir tahun, Dispar Ciamis mengeluarkan surat edaran terkait SOP (Standar Operasional Prosedur) objek wisata. Misalnya harus ada pendamping atau pengawas di lokasi objek wisata.

Baca Juga: Heboh Ular Cincin Emas Muncul di SMPN 2 Pamarican Ciamis, Petugas Damkar Turun Tangan

“Setiap objek wisata yang dikelola oleh Pemda, desa wisata ataupun swasta diwajibkan untuk menyediakan P3K. Kalaupun terjadi bencana alam maka segera melakukan koordinasi dengan BPBD, Polsek setempat dan Puskesmas di wilayahnya masing-masing,” pungkasnya. (Fahmi/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Uang Tunjangan Rumdin

Rp 3,5 Miliar Dinikmati Berjamaah, Kejari Minta Anggota DPRD Kota Banjar Kembalikan Uang Tunjangan Rumdin

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri Banjar, Jawa Barat, meminta kepada anggota DPRD Kota Banjar periode 2017-2021 yang turut menikmati uang tunjangan rumdin (rumah dinas) dan tunjangan...
Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...