Jumat, April 25, 2025
BerandaBerita JabarKapolres Pastikan Pilkada 2024 di Sumedang Kondusif

Kapolres Pastikan Pilkada 2024 di Sumedang Kondusif

harapanrakyat.com,- Kapolres Sumedang, AKBP Joko Dwi Harsono memastikan, pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif.

Baca Juga: Cawagub Jabar Nomor Urut 4, Erwan Setiawan Nyoblos di Sumedang Bersama Keluarga

Pernyataan tersebut disampaikan setelah melakukan pemantauan langsung di berbagai wilayah selama proses pemungutan suara berlangsung.

“Pelaksanaan Pilkada 2024 di Sumedang berjalan lancar dan kondusif. Tidak terdapat hambatan yang berarti dalam seluruh tahapan proses pemungutan suara,” kata Kapolres Sumedang, AKBP Joko Dwi Harsono, Kamis (28/11/2024).

Kapolres menegaskan, meskipun pelaksanaan Pilkada berjalan lancar, pihaknya akan selalu tetap waspada dan terus mengantisipasi segala potensi gangguan keamanan. 

“Kami tetap siaga dengan menempatkan personil dari Polres Sumedang serta bekerja sama dengan instansi terkait lainnya untuk memastikan situasi tetap aman dan terkendali,” tegasnya.

Selain itu, Kapolres juga mengajak masyarakat Kabupaten Sumedang untuk menerima hasil Pilkada dengan lapang dada dan tetap menjaga kerukunan.

“Mari kita ciptakan suasana yang aman, tenteram, dan damai. Apresiasi kami sampaikan kepada masyarakat yang telah berpartisipasi aktif dalam menjaga ketertiban selama proses pemilihan,” ujarnya.

Dengan langkah-langkah preventif yang terus dilakukan, Polres Sumedang optimis dapat menjaga stabilitas keamanan hingga seluruh tahapan Pilkada 2024 selesai tanpa gangguan berarti.

Baca Juga: KPU Sumedang Musnahkan Ribuan Surat Suara Rusak untuk Pilgub dan Pilbup

“Mudah-mudahan hingga seluruh tahapan Pilkada 2024 selesai dengan aman dan kondusif,” tukasnya. (Aang/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Pembangunan Jalan Rampung, Begini Wujud Syukur dan Kegembiraan Warga Ciamis yang Patut Dicontoh

Pembangunan Jalan Rampung, Begini Wujud Syukur dan Kegembiraan Warga Ciamis yang Patut Dicontoh

harapanrakyat.com,- Masyarakat Dusun Cikawung, Desa Sindangsari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, menggelar syukuran pembangunan jalan. Hal itu sebagai bentuk ungkapan terima kasih warga dan momentum...
Soal Waktu Penetapan Paslon Bupati Tasikmalaya Hasil PSU, Begini Kata KPU

Soal Waktu Penetapan Paslon Bupati Tasikmalaya Hasil PSU, Begini Kata KPU

harapanrakyat.com,- Setelah menyelesaikan tahapan rekapitulasi dan rapat pleno, KPU Kabupaten Tasikmalaya, kini tinggal melakukan penetapan paslon Bupati Tasikmalaya yang meraih suara terbanyak. Namun hal...
Tiga Terowongan Kereta Api

Tiga Terowongan Kereta Api Peninggalan Belanda di Pangandaran Jadi Cagar Budaya

harapanrakyat.com,- Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, menetapkan tiga terowongan kereta api peninggalan Belanda di jalur Banjar-Cijulang, yakni Terowongan Hendrik, Juliana, dan...
Fachry Albar Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara Usai Positif Narkoba

Fachry Albar Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara Usai Positif Narkoba

Fachry Albar terancam hukuman 12 tahun setelah tertangkap karena narkoba. Ini bukanlah kali pertama Fachry Albar tersandung kasus obat terlarang. Aktor Indonesia ini rupanya...
Format Baru SEA Games

Bermain Lebih Sedikit, Format Baru SEA Games 2025 Untungkan Tuan Rumah Thailand?

Pesta olahraga SEA Games 2025 akan segera berlangsung pada Agustus 2025. Sayangnya format baru SEA Games untuk cabang olahraga sepak bola putra dinilai lebih...
Wilayahnya Jadi Langganan Banjir, Para Kades di Banjaranyar Ciamis Desak BBWS Citanduy Bangun Tanggul Sungai Ciputrahaji

Wilayahnya Jadi Langganan Banjir, Para Kades di Banjaranyar Ciamis Desak BBWS Citanduy Bangun Tanggul Sungai Ciputrahaji

harapanrakyat.com,- Selalu terdampak banjir, warga Desa Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat minta BBWS turun tangan. Mereka harap ada pembangunan tanggul 6,5 kilometer...