Selasa, April 15, 2025
BerandaBerita JabarPolres Cimahi Amankan Tiga Sindikat Pembuat dan Pengedar Uang Palsu

Polres Cimahi Amankan Tiga Sindikat Pembuat dan Pengedar Uang Palsu

harapanrakyat.com – Polres Cimahi, Jawa Barat, berhasil mengamankan tiga sindikat pembuat dan pengedar uang palsu. Para tersangka telah polisi amankan sejak 14 November 2024. Lokasi penangkapan di Kampung Sindangsari RT 01 RW 02, Ciroyom, Kecamatan Cipeundeuy, Bandung Barat.

Baca Juga : Mau Edarkan Uang Palsu, Dua Warga Kalipucang Pangandaran Diciduk Polisi

Kapolres Cimahi, AKBP Tri Suhartanto mengatakan, sindikat pembuat uang palsu itu meniru uang kertas keluaran Bank Indonesia dan mengedarkannya. Terutama masyarakat awam yang kurang bisa membedakan uang asli dan palsu.

“Tiga tersangka sudah kami amankan, yaitu, A (46), DS (23) dan G (57),” kata Tri, Jumat, (22/11/2024).

Para sindikat ini, kata ia, membuat uang palsu pecahan Rp 50 ribu dan Rp 100 ribu menggunakan laptop. Mereka mencetaknya hanya dengan menggunakan printer.

Uang palsu tersebut, kata Tri, para pelaku menjualnya seharga empat banding satu. Artinya uang palsu senilai Rp 4 juta, pelaku menukarkannya dengan Rp 1 juta uang asli.

Barang bukti yang berhasil polisi amankan berjumlah 103 lembar uang palsu pecahan Rp 100 ribu dan 238 lembar uang palsu pecahan Rp 50 ribu tahun emisi 2016. Serta 391 lembar uang palsu pecahan Rp 100 ribu, juga 365 lembar mata uang palsu pecahan Rp 50 ribu tahun 2022 yang sudah siap edar.

Baca Juga : Pengedar Uang Palsu di Garut Ternyata Pedagang Buah, Kok Bisa?

“Para sindikat ini sudah menjual uang palsu ini ke sejumlah daerah luar. Seperti Indramayu, Jatim, dan Palembang dalam pecahan Rp 100 ribu dan Rp 50 ribu,” ucapnya.

Atas perbuatannya, polisi menjerat para sindikat pembuat uang palsu ini dengan Pasal 244 KUHP Jo Pasal 36 Jo Pasal 26 UU Nomor 7 tahun 2011.

“Ancaman hukumannya pidana penjara selama-lamanya 15 tahun penjara atau denda paling banyak Rp10 miliar,” katanya. (Juhaeri/R13/HR Online/Editor-Ecep)

pererat hubungan

Bupati Ciamis Ajak Momen Idul Fitri Jadi Titik Balik Pererat Hubungan dan Waspada Bencana

harapanrakyat.com,- Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya menyebut momentum hari raya Idul Fitri itu harus menjadikan titik awal untuk mempererat hubungan, baik itu secara personal, sosial,...
Perpanjangan HGU

Tolak Perpanjangan HGU, Ratusan Warga Dua Desa di Sumedang Gelar Aksi Demo

harapanrakyat.com,- Ratusan warga dari dua Desa yakni Desa Cimarias dan Desa Cinanggerang, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yang tergabung dalam Paguyuban Tani Cemerlang,...
Efisiensi anggaran Pemkot Banjar

Efisiensi Anggaran Pemkot Banjar Capai Rp15,3 M, Dialihkan untuk Sektor Ini 

harapanrakyat.com,- Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Banjar, Jawa Barat, Soni Harison, menyebut efisiensi anggaran yang dilakukan oleh pemerintah Kota (Pemkot) Banjar mencapai Rp15,3 Miliar. Hal itu...
Kawasan Longsor Bogor

Pulihkan Kawasan Longsor Bogor, Dedi Mulyadi Siapkan Ruang Hijau Leuweung Batu Tulis

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi mengecek lokasi jalan amblas akibat longsor di Jalan Saleh Danasasmita, Kecamatan Bogor Selatan, bersama Wali Kota Bogor,...
Dokter kandungan cabul di Garut

Heboh Dokter Kandungan Cabul di Garut, Manajemen Klinik Mengaku Dirugikan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter di Garut, Jawa Barat yang melakukan pelecehan terhadap pasien ibu hamil ternyata sudah praktik 2 tahun di klinik Karya Harsa yang...
larangan pelajar bawa motor ke sekolah di Kota Banjar

Tanpa Surat Edaran, Larangan Pelajar Bawa Motor di Kota Banjar Sudah Berjalan Sejak Lama

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Banjar, Jawa Barat, sebut larangan pelajar bawa sepeda motor saat berangkat sekolah sudah berjalan sejak lama. Kepala Disdikbud...