Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita BisnisEs Ciming Khas Purwakarta yang Legendaris dengan Topping Menggunung, Ini Resepnya

Es Ciming Khas Purwakarta yang Legendaris dengan Topping Menggunung, Ini Resepnya

harapanrakyat.com,- Warga Purwakarta, Jawa Barat menjadikan Es Ciming sebagai salah satu minuman segar yang legendaris sekaligus khas di daerah ini.

Keunikan topping es ciming yang menggunung memberikan sensasi kesegaran yang sulit dilupakan.

Es Ciming khas Purwakarta ini juga menyuguhkan cita rasa manis dan segar yang sempurna untuk menghilangkan dahaga, terutama di tengah cuaca panas.

Baca Juga: Restoran Sindang Reret, Tempat Berburu Kuliner Khas Sunda Favorit di Bandung

Para penjual Es Ciming mengandalkan topping melimpah, es serut lembut, dan sirup khas sebagai keistimewaannya.

Mereka menciptakan sirup dengan racikan turun-temurun yang memberikan rasa manis pas.

Sirup ini berpadu sempurna dengan topping seperti kacang, agar-agar, buah-buahan, hingga susu kental manis, menciptakan harmoni rasa yang membuat pembeli ingin kembali lagi.

Penduduk lokal dan wisatawan menjadikan Es Ciming sebagai bagian dari budaya kuliner Purwakarta.

Mereka sering memilih minuman ini sebagai pelepas dahaga sekaligus ikon kuliner khas daerah.

Jadi, saat Anda berada di Purwakarta, jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi Es Ciming dengan topping menggunung yang menggoda.

Sejarah Es Ciming Khas Purwakarta

Dilansir dari kanal YouTube CiptaTV CH59, seorang Tionghoa bernama Ko Ciming mendirikan Warung Es Ciming pada tahun 1970. Ia juga memberikan namanya untuk jajanan ini.

Pada awal kemunculannya, orang-orang mengenal Es Ciming sebagai Es Shanghai.

Namun, seiring waktu, masyarakat mulai menyebutnya Es Campur.

Ketika semakin banyak penjual es campur bermunculan, Ko Ciming memutuskan untuk menamai jajanannya Es Ciming guna menjaga keaslian dan identitasnya.

Masyarakat Kabupaten Purwakarta kini mengenal Es Ciming sebagai salah satu kuliner khas daerah tersebut.

Hidangan ini memadukan kacang hijau, cincau hitam, cendol, potongan roti, dan sirup gula merah. Penyajiannya dalam mangkuk dengan diameter sekitar 12 cm.

Ko Ciming menambahkan es serut menggunung dan susu kental manis untuk melengkapi hidangan ini.

Ko Ciming menjaga keistimewaan Es Ciming dengan menggunakan sirup gula racikannya sendiri. Konon resepnya merupakan resep turun-temurun.

Baca Juga: Rendang Ciheras Oleh-Oleh Kuliner Tasikmalaya, Gunakan Rempah Asli Petani Lokal

Selain itu, Es Ciming menawarkan keunikan berupa campuran cendol, serutan kelapa, dan kacang hijau yang berpadu sempurna dengan es serut dan sirup merah, menjadikannya berbeda dari es campur biasa.

Resep Es Ciming Khas Purwakarta

Bahan-Bahan Es Ciming:

  1. Kacang Hijau 150 gram, cuci bersih dan rebus hingga matang.
  2. Cendol 250 gram, gunakan cendol siap pakai.
  3. Cincau 100 gram, potong kecil-kecil atau dadu.
  4. Kelapa Muda 4 sendok makan, serut halus.
  5. Es Batu Serut secukupnya, untuk memberikan sensasi segar.
  6. Susu Kental Manis, tambahkan sesuai selera untuk rasa manis yang creamy.
  7. Sirup Coco Pandan secukupnya, untuk aroma dan rasa khas.

Cara Membuat Es Ciming:

  1. Cuci bersih kacang hijau, lalu rendam semalaman agar teksturnya lebih empuk.
  2. Setelah direndam, rebus kacang hijau selama kurang lebih 15 menit hingga matang. 3. Angkat dan saring kacang hijau dari air rebusannya.
  3. Potong cincau menjadi ukuran dadu. Jika tidak ada cincau, Anda bisa menggantinya dengan jelly sesuai selera.
  4. Serut es batu hingga halus, kemudian sisihkan.
  5. Siapkan mangkuk untuk penyajian. Tata kacang hijau, cincau, serutan kelapa muda, dan cendol di dalam mangkuk.
  6. Tambahkan es serut di atasnya hingga menggunung.
  7. Tuangkan susu kental manis dan sirup coco pandan di atas es. Sesuaikan jumlahnya dengan tingkat kemanisan yang Anda inginkan.
  8. Es Ciming siap dinikmati. Selamat mencoba.

Itulah sejarah Es Ciming khas Purwakarta dan resep cara membuatnya. (Erna Ayunda/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

efisiensi belanja

Terkait Inpres Efisiensi, Pemkot Cimahi Pangkas Sejumlah Pos Anggaran Belanja

harapanrakyat.com - Pemkot Cimahi, Jawa Barat, siap menjalankan  instruksi Presiden Prabowo Subianto Nomor 1 Tahun 2025 tentang efisiensi belanja. Saat ini, Pemkot Cimahi telah...
Dugaan Putri Anne Pindah Agama, Inilah Fakta Sebenarnya

Dugaan Putri Anne Pindah Agama, Inilah Fakta Sebenarnya

Dugaan Putri Anne pindah agama jadi perbincangan hangat baru-baru ini. Ya, Putri Anne akhir-akhir ini memang menuai kontroversi. Apapun yang artis Indonesia ini lakukan...
Bapenda Ciamis Gencar Tingkatkan Pendapatan Asli Daerah dari Pajak Bumi dan Bangunan

Bapenda Ciamis Gencar Tingkatkan Pendapatan Asli Daerah dari Pajak Bumi dan Bangunan

harapanrakyat.com,- Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Ciamis, Jawa Barat, gencar meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD), salah satunya dari sektor pajak. Seperti kerja sama dengan Kelurahan...
PSSI Belum Putuskan Pelatih Timnas Indonesia untuk SEA Games

Belum Putuskan Pelatih Timnas Indonesia untuk SEA Games, PSSI: Masih Pertimbangan

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) mengaku masih belum melakukan persiapan menyambut SEA Games 2025. Termasuk perihal penentuan siapa yang menjadi pelatih timnas Indonesia...
Tyronne del Pino Absen di Laga Persib Bandung vs Bali United

Tyronne del Pino Absen di Laga Persib Bandung vs Bali United

Tyronne del Pino harus absen saat pertandingan Persib Bandung vs Bali United pada Jumat (18/4/2025) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. Tentunya dengan absennya...
Jumlah Guru ASN Kurang, Tenaga Honorer Jadi Andalan di Ciamis

Jumlah Guru ASN Kurang, Tenaga Honorer Jadi Andalan di Ciamis

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan Ciamis, Jawa Barat, menyebut kebutuhan guru ASN yang masuk rekomendasi Menpan RB sebanyak 8.541 orang, sedangkan yang ada hanya 6.145 orang....