harapanrakyat.com,- Anggota DPRD Ciamis dari Dapil 4, Aman menargetkan 100 persen suara untuk kemenangan pasangan Herdiat-Yana dalam Pilkada Ciamis di Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis.
Hal tersebut Aman sampaikan dalam kegiatan Road Show Konsolidasi Relawan Pemenangan Herdiat-Yana di Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis, Rabu (6/11/2024).
Baca juga: PPP Ciamis Targetkan Kemenangan HY 80 Persen dari Suara Pileg 2024
Dalam kegiatan tersebut hadir secara langsung calon Bupati dan Wakil Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya dan Yana D Putra bersama relawan Bumi Galuh, anggota perwakilan partai politik dari Koalisi Ciamis Maju.
Optimisme Kemenangan Herdiat-Yana di Rancah
Aman yang juga selaku anggota DPRD Ciamis Fraksi PDI Perjuangan menyebut kalau target 100 persen tersebut setelah melihat animo dan antusias masyarakat di Kecamatan Rancah yang luar biasa terhadap pasangan Herdiat-Yana.
“Insya Allah target 100 persen suara untuk kemenangan pasangan Herdiat-Yana bisa tercapai. Karena kita melihat antusias masyarakat itu sangat luar biasa,” ucapnya.
Aman menyebut, untuk mencapai target tersebut, tentu saja pihaknya bersama para relawan akan turun langsung kepada masyarakat di Kecamatan Rancah.
Hal itu, lanjut dia, untuk mensosialisasikan program-program prioritas unggulan dan visi misi dari pasangan Herdiat-Yana.
“Pasti kita akan turun langsung kepada masyarakat. Tentunya untuk mensosialisasikan program dan visi misi Herdiat-Yana,” ujar Aman yang juga merupakan mantan Kepala Desa Rancah.
Aman mengajak kepada relawan dan juga masyarakat agar bisa datang langsung ke TPS pada tanggal 27 November 2024. Harapannya, mereka menyalurkan hak pilihnya langsung dan tidak lupa untuk mencoblos Herdiat-Yana.
“Selain sosialisasi program dan visi misi, kami juga mengajak kepada masyarakat untuk nanti pada hari H datang langsung ke TPS,” terangnya.
Sementara itu, Calon Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya mengatakan pada Pilkada tahun 2024 ini, pasangan Herdiat-Yana itu diusung dan didukung oleh 18 partai politik dan juga ormas dan LSM di Ciamis juga ikut mendukung.
“Namun, itu saja tidak cukup. Karena yang menentukan suara itu bapak ibu semua, khususnya masyarakat Rancah dan umumnya Tatar Galuh Ciamis. Maka dari itu kami harap nanti tanggal 27 November 2024 agar datang langsung ke TPS untuk menentukan Ciamis 5 tahun kedepan,” katanya.
Herdiat menambahkan, anggota DPRD Ciamis dari Kecamatan Rancah ini tadi menargetkan 100 persen untuk kemenangan Herdiat-Yana. Maka dari itu, harus tetap semangat dan optimis untuk memenangkan Pilkada Ciamis ini.
“Yang jelas harus tetap semangat dan optimis untuk memenangkan Herdiat-Yana di Pilkada Ciamis ini,” pungkasnya. (Feri/R6/HR-Online)