Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita JabarTruk Box Pengangkut Ribuan Liter Solar di Sumedang Ludes Terbakar

Truk Box Pengangkut Ribuan Liter Solar di Sumedang Ludes Terbakar

harapanrakyat.com,- Sebuah truk box pengangkut ribuan liter solar, ludes terbakar di Jalan Raya Bandung-Cirebon, Kawasan Nyalindung, Desa Padanan, Kecamatan Paseh, Kabupaten Sumedang Jawa Barat, Minggu (27/10/2024).

Peristiwa terbakarnya truk box tersebut sempat terekam video amatir warga. Besarnya api dan kepulauan asap hitam, membuat warga serta pengguna jalan, panik lantaran terdapatnya jalur listrik serta nyaris membakar rumah.

Tiga unit kendaraan pemadam dari UPT Damkar Sumedang Kota, UPT Damkar Conggeang serta bidang, langsung terjun ke lokasi kebakaran untuk memadamkan api.

Baca juga: Pria Sumedang Terjebak Dalam Sumur 13 Meter, Proses Evakuasi Berlangsung Dramatis

Danru 3 UPT Damkar Wilayah Kota, Sukarno menyebutkan, peristiwa kebakaran terjadi saat truk box yang mengangkut ribuan liter bahan bakar minyak jenis solar menggunakan empat tandon, melaju dari arah Cirebon menuju Bandung.

“Kronologisnya ada percikan di dalam kolong mobil. Lalu mobil di pinggir kan ke pinggir jalan dekat dengan rumah dan terjadilah kebakaran. Karena di dalam mobil ini terdapat solar,” kata Sukarno.

Dugaan sementara, kata Sukarno, api berasal dari korsleting jalur kelistrikan di bagian bawah kendaraan, yang menyambar pada kebocoran solar.

Truk yang terbakar, langsung ditepikan sang sopir di halaman rumah warga, hingga membakar sebagian atap rumah.

“Kebakaran terjadi diduga korsleting listrik di dalam mobil,” ucapnya.

Tak ada korban dalam peristiwa tersebut, namun pihaknya menaksir kerugian material mencapai ratusan juta rupiah.

Sementara usai proses pendinginan oleh petugas damkar, Tim Inafis Polres Sumedang langsung datang ke lokasi terbakarnya truk box yang mengangkut solar, untuk melakukan olah TKP.

Kemudian, mereka mengevakuasi truk box pengangkut solar tersebut menggunakan kendaraan derek dan membawanya ke Polres Sumedang.

Selama evakuasi truk berlangsung, sempat terjadi kemacetan panjang kendaraan dari kedua arah, selama lebih dari satu jam. (Aang/R6/HR-Online)

Kearifan Lokal Situs Cagar Budaya Pulomajeti Kota Banjar, Jadi Lokasi Shooting TV Internasional

Kearifan Lokal Situs Cagar Budaya Pulomajeti Kota Banjar, Jadi Lokasi Syuting TV Internasional

harapanrakyat.com,- Situs cagar budaya Pulomajeti yang berada di Kampung Siluman, Kelurahan Purwaharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat, kian dikenal dunia. Situs cagar budaya...
Pemain Timnas Indonesia U-17 Tiba di Tanah Air, Lanjut Persiapan ke Piala Dunia

Pemain Timnas Indonesia U-17 Tiba di Tanah Air, Lanjut Persiapan ke Piala Dunia

Para pemain Timnas Indonesia kembali ke Tanah Air, usai terhenti di perempat final Piala Asia U-17 2025 melawan Korea Utara. Skuad Garuda Muda pun...
Nathalie Holscher Saweran di Sidrap

Tuai Kecaman Gara-Gara Pamer Saweran di Sidrap, Nathalie Holscher Tak Mau Minta Maaf

harapanrakyat.com,- Aksi Nathalie Holscher sebagai DJ kembali jadi perbincangan setelah videonya tampil di sebuah tempat hiburan malam di Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap), Sulawesi Selatan,...
Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

harapanrakyat.com,- Aparat kepolisian menggeledah kosan atau tempat tinggal oknum dokter tersangka pelecehan di Kecamatan Tarogong Kidul, Garut, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025). Selain digeledah, tempat...
Eks pemain sirkus Taman Safari

Heboh Dugaan Eksploitasi Eks Pemain Sirkus Taman Safari, Wamen HAM akan Usut Tuntas!

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan eksploitasi terhadap mantan pemain sirkus kini tengah ramai diperbincangkan di media sosial. Para eks pemain sirkus mulai angkat suara dan membagikan...
Olah TKP Penemuan Mayat Wanita di Indekos Ciamis, Polisi Temukan Barang Bukti

Olah TKP Penemuan Mayat Wanita di Indekos Ciamis, Polisi Temukan Barang Bukti

harapanrakyat.com,- Tim Inafis Polres Ciamis melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) penemuan mayat wanita di indekos Ciamis, Jawa Barat, Jumat (18/4/2025). Untuk diketahui, lokasi penemuan...