Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita TerbaruBojan Hodak Kritik Dimas Drajad Usai Tanduk Pemain Lion City Sailors

Bojan Hodak Kritik Dimas Drajad Usai Tanduk Pemain Lion City Sailors

Bojan Hodak, pelatih Persib Bandung mengkritik aksi Dimas Drajad yang menanduk wajah pemain Lion City Sailors. Aksi tandukan dari striker Persib tersebut saat laga AFC Champions League (ACL) 2 2024/2025, Kamis (24/10/2024).

Akibat aksi Dimas Drajad, Persib Bandung terpaksa bermain dengan 10 pemain di sisa pertandingan.

Di laga ketiga melawan klub asal Singapura ini, Persib Bandung menunjukan performa permainan apik sejak menit pertama. Hingga akhirnya Tyronne Del Pino memberikan keunggulan untuk Maung Bandung di menit ke-43.

Baca Juga: Sanksi Tegas PSSI untuk Persib Bandung, Buntut Kericuhan Lawan Persija Jakarta

Sayangnya, keunggulan Persib Bandung tidak bertahan lama. Selang 6 menit kemudian, Lion City Sailors menyamakan kedudukan melalui gol dari Bailey Wright.

Hasil imbang tersebut membuat pertandingan berlangsung semakin panas. Sampai akhirnya terjadi duel di tengah lapangan yang memaksa wasit mengeluarkan kartu merah.

Kritik Aksi Dimas Drajad Menanduk Pemain Lion City Sailors, Ini Kata Bojan Hodak

Laga yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung ini, berlangsung dalam tempo yang begitu tinggi. Sampai akhirnya di menit ke-51, Dimas Drajad menanduk pemain Lion City Sailors.

Striker berusia 27 tahun tersebut terlihat kehilangan kendali dan menyundul wajah kapten tim Lion City Sailors, Bailey Wright. Akibatnya, Wright yang baru mencetak gol jatuh terkapar di tengah lapangan.

Sementara tim medis mengobati Wright, wasit Bijan Heydari dari Iran meniup peluit dan mengacungkan kartu merah kepada striker Persib tersebut.

Aksi Dimas Drajad mendapat kritik keras dari sang pelatih, Bojan Hodak. Hodak menilai, aksi Dimas seharusnya tidak terjadi. Terlebih sang striker adalah pemain unggulan di Timnas Indonesia.

Menurutnya, sebagai pemain Timnas Indonesia yang sudah berlaga di pertandingan internasional, seharusnya bisa mengontrol diri lebih baik dan tidak menjadi naif.

Pelatih Persib Bandung ini juga menambahkan, bahwa meskipun pemain lawan yang memulai serangan lebih dulu kepada Dimas, namun seharusnya sang striker tidak membalas serangan.

Sebaliknya, Dimas seharusnya membiarkan saja agar wasit bisa memberikan kartu merah.

Hodak bukan saja menyayangkan Persib Bandung yang harus bermain dengan 10 pemain di babak kedua dan tidak berhasil membawa pulang kemenangan. Melainkan juga denda yang harus diterima.

Baca Juga: Rezaldi Hehanussa Resmi Perpanjang Kontrak dengan Persib Bandung, Sampai Kapan?

Belum lagi, selain mendapat kritik dari Bojan Hodak, Dimas Drajad pun terpaksa harus absen setelah mendapat kartu merah.

Pelatih asal Kroasia ini percaya, bila Persib bermain dengan 11 pemain dan sang striker tetap di dalam tim, Maung Bandung akan membawa pulang kemenangan. Bukannya hasil seri dengan skor 1-1. (Revi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Juara Liga 1 2024/2025

Skenario dan Strategi Persib untuk Bisa Back to Back Juara Liga 1 2024/2025

Langkah Persib Bandung menuju juara Liga 1 2024/2025 tampak semakin mulus. Apalagi Persib telah meraih kemenangan dari Bali United pada laga Jumat (18/4/2025) kemarin. Kemenangan...
Model Majalah Dewasa

Dipolisikan Ridwan Kamil, LM Mantan Model Majalah Dewasa Terancam Penjara 14 Tahun

Mantan model majalah dewasa, LM (Lisa Mariana) terancam hukuman penjara selama 14 tahun, usai dilaporkan Ridwan Kamil, mantan Gubernur Jabar, ke Bareskrim Mabes Polri,...
Demi Nyoblos di PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Sejumlah Pemilih Sakit dan Pingsan di TPS

Demi Nyoblos di PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Sejumlah Pemilih Sakit dan Pingsan di TPS

harapanrakyat.com,- Demi nyoblos di Pemilihan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, sejumlah pemilih jatuh sakit sampai pingsan di TPS. Seperti yang AI Sri...
Paslon Bupati Tasikmalaya

Tiga Paslon Bupati Tasikmalaya Nyoblos di Kampung Halaman, Optimis Menang

harapanrakyat.com,- Tiga pasangan calon (paslon) Bupati Tasikmalaya nyoblos di kampung halamannya masing-masing. Ketiganya optimis mampu meraup suara di Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten...
Rumah Warga Sumedang Rusak

Cerita Warga Sumedang Rumah Rusak karena Angin Puting Beliung, Terpaksa Mengungsi

Harapanrakyat.com - Pasca angin puting beliung yang menerjang dua Desa di wilayah Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat pada Jumat (18/4/2024) sore kemarin, masih...
Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...