Rabu, Maret 12, 2025
BerandaTeknologiAplikasiBegini Cara Buat Playlist di TikTok, Dijamin Gampang

Begini Cara Buat Playlist di TikTok, Dijamin Gampang

Cara buat playlist di TikTok, tampaknya telah menjadi tutorial yang tak lagi asing di indera pendengaran masyarakat luas. Lantaran tidak bisa kita pungkiri, TikTok termasuk dalam jajaran aplikasi dengan user paling banyak di dunia.

Baca Juga: Cara Aktifkan Family Pairing TikTok Batasi Penggunaan untuk Anak

Maka dari itu, kali ini kita akan ulas bersama urutan langkah-langkah dalam membuat playlist TikTok di artikel berikut.

Cara Buat Playlist Di TikTok, Ini Urutan Langkahnya

TikTok telah menjadi platform media sosial yang sangat populer, terutama di kalangan anak muda. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk menelusuri berbagai jenis konten menarik, mulai dari ulasan gadget terbaru, produk kecantikan, tren fashion, hingga berita terkini. 

Selain itu, TikTok juga kerap menjadi sumber referensi untuk makanan dan minuman yang sedang viral. Hal itu menjadikan TikTok tempat yang ideal untuk menemukan inspirasi atau tren baru. Kreativitas penggunanya menjadikan TikTok platform yang dinamis dan terus berkembang.

Akan tetapi, mungkin ada sebagian orang yang masih bertanya, playlist TikTok buat apa, sih? Nah, jawabannya adalah sebagai seorang content creator, tentunya Anda harus menyortir dan mengelompokkan video berdasarkan kategorinya. 

Sebab dengan beginilah, followers dan pengguna TikTok lain akan relatif mudah saat melihat video di profil Anda. Terlebih, jika video yang Anda rilis ternyata dalam bentuk episode.

Selain itu, faktor banyaknya konten yang diunggah menyebabkan sejumlah content creator mulai memanfaatkan fitur daftar putar atau playlist TikTok. Sehingga layaknya yang sudah kita singgung sebelumnya, Anda pun bisa mengelompokkan video sesuai dengan topik, lokasi maupun tema.

Contohnya saja pecinta kuliner di TikTok bisa memilah videonya ke dalam daftar putar dengan kategori seperti ‘Resep’, ‘Muckbang’ ataupun ‘Ulasan Restoran’. Dimana nantinya akan mempermudah penonton dalam memilih video yang mereka inginkan. 

Berikut merupakan cara buat playlist di Tiktok, antara lain:

Tips Buat Daftar Putar dari Bagian Profil

Langkah yang perlu Anda ambil ketika membuat playlist dari profil, yaitu pertama buka aplikasi TikTok, klik bagian “Profil” di bawah. Kemudian tab “Video” pada profil Anda dan ketuk “Sortir” ke dalam daftar putar jika memang belum membuatnya. Atau bisa juga pencet tombol “Tambahkan Ke Daftar Putar” yang terletak di samping playlist.

Setelahnya, Anda tinggal ikuti saja beberapa langkah di aplikasi untuk memberi nama daftar putar dan menambahkan video. Perlu Anda ketahui pula, bahwasannya membuat daftar putar hanya bisa dilakukan dengan video konten yang bersifat publik.

Tips Mudah Buat Daftar Putar Langsung Dari Video

Adapun cara buat playlist di TikTok langsung dari videonya, antara lain:

Baca Juga: Cara Buat Video AI Hug, Trend yang Sedang Viral di TikTok

Pertama, seperti biasa buka terlebih dahulu platform TikTok masing-masing. Lalu langkah kedua, buka video yang ingin Anda pakai untuk membuat daftar putar. Namun sebelum itu, pastikan jika video yang Anda pilih bersifat publik.

Selanjutnya, ketiga ketuklah opsi “Menu” atau tekan dan tahan video agak lama. Lalu pilih “Tambahkan Ke Daftar Putar”. Keempat Anda tinggal pencet “Buat Daftar Putar”. Beri nama pada playlist yang Anda buat dan tak lupa sertakan video yang ingin Anda pakai.

Cara Menambahkan Video ke Playlist TikTok

Setelah memahami cara buat playlist di TikTok, kini Anda juga perlu tahu terkait langkah menambahkan lagi berbagai video lainnya ke dalamnya. Langsung saja kita simak langkah selengkapnya berikut ini.

Buka platform TikTok pada smartphone lalu kunjungi profil Anda. Kemudian tetapkan salah satu video yang ada di profil dan ketuk garis tiga di pojok bawah layar. Setelah itu, klik “Add To Playlist” guna menambahkan video yang Anda tetapkan tadi.

Pilih playlist yang ingin Anda tambahkan video, apabila Anda membuat sejumlah daftar putar sekaligus. Lalu selesai, Video sudah masuk ke daftar putar milik Anda.

Tips Mengedit Playlist TikTok

Langkah awal tentunya Anda harus membuka TikTok, pencet “Profil” pada bagian bawah. Kemudian tab “Video” pada profil Anda lalu klik daftar putar yang ingin Anda perbarui. Pencet tiga garis yang muncul pada layar dan klik “Edit”. 

Dari sini, Anda dapat mengetuk “Hapus Video” atau “Tambahkan Video”. Sementara untuk mengurutkan ulang video, Anda bisa tekan tombol “Menu” disamping video dan tarik.

Baca Juga: Cara Cancel Repost TikTok dengan Mudah dan Efektif

Cara buat playlist di TikTok dan edit yang mudah bukan? Tentu hal itu juga bergantung, apabila Anda mengikuti langkah sesuai yang dijabarkan di atas. Semoga berhasil. (R10/HR-Online)

HP Honor Magic 8, Punya 3 Versi Ukuran Layar

HP Honor Magic 8, Punya 3 Versi Ukuran Layar

Honor Magic 8 siap menambah deretan ponsel terbaru untuk memanjakan setiap penggemar. Ponsel ini akan hadir dalam tiga ukuran layar. Mulai dari ponsel dengan...
Lulusan PPPK dan CASN demo di Garut

Gagal Dilantik, 1.600 Lulusan PPPK dan CASN Garut Demo

harapanrakyat.com,- Sebanyak 1.600 Pegawai Pemerintah Dalam Perjanjian Kerja (PPPK) Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) maupun Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), yang telah lulus dan...
Perjuangan KH Yusuf Tauziri Asal Cipari Garut dalam Menumpas Pemberontakan DI TII

Perjuangan KH Yusuf Tauziri Asal Cipari Garut dalam Menumpas Pemberontakan DI/TII

KH Yusuf Tauziri adalah salah satu tokoh penting dalam perjuangan rakyat Indonesia. Ia dengan penuh keberanian menentang penjajahan serta melawan berbagai bentuk pemberontakan yang...
Cara Install Google di Huawei untuk Maksimalkan Pengalaman Pengguna

Cara Install Google di Huawei untuk Maksimalkan Pengalaman Pengguna

Cara install Google di Huawei sejatinya dapat kita lakukan secara mudah. Langkahnya tak jauh berbeda dengan install aplikasi lain di berbagai perangkat smartphone. Kendati...
Dinas Pertanian Ciamis Lakukan Pengawasan Keamanan Pangan Segar

Dinas Pertanian Ciamis Lakukan Pengawasan Keamanan Pangan Segar

harapanrakyat.com,- Dalam rangka kegiatan pengawasan mutu dan keamanan pangan segar, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Ciamis melalui Bidang Ketahanan Pangan melaksanakan pengawasan ke...
Pencarian pelajar hanyut

Bupati Ciamis Pantau Pencarian Pelajar yang Hanyut Usai Lompat ke Sungai Citanduy

harapanrakyat.com,- Bupati Ciamis Herdiat Sunarya turut memantau proses pencarian seorang pelajar berinisial R (17) yang hanyut usia diduga lompat di Sungai Citanduy, Rabu (12/3/2025). Herdiat...