Selasa, April 15, 2025
BerandaBerita BanjarKawal Putusan MK, Mahasiswa Aksi di Kantor Wali Kota Banjar Sampaikan Tuntutan...

Kawal Putusan MK, Mahasiswa Aksi di Kantor Wali Kota Banjar Sampaikan Tuntutan Ini

harapanrakyat.com,- Kawal putusan Mahkamah Konstitusi (MK), puluhan massa aksi gabungan dari organisasi mahasiswa dan Karang Taruna demonstrasi di depan kantor Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Jumat (23/8/2024). Massa aksi sempat menutup sebagian akses jalan Nasional Siliwangi, di depan kantor Wali Kota.

Saat menutup sebagian akses jalan nasional, massa menggelar orasi. Kemudian menyampaikan beberapa tuntutan terutama terkait putusan MK terkait Pilkada.

Koordinator aksi Rio Julian mengatakan, massa menuntut prosedur pemilihan kepala daerah yang bermartabat dan fair, sebagai pilar pokok demokrasi.

Baca Juga: Unjuk Rasa Mahasiswa Ciamis Kawal Putusan MK Diwarnai Saling Dorong

“Pada intinya kami mengawal putusan MK soal pencalonan kepala daerah agar tidak embel-embel lain atas putusan itu,” katanya.

Massa juga menuntut DPRD dan Pj Wali Kota Banjar, untuk menyuarakan tuntutan aksi, baik secara lisan atau legal formal.

Menurutnya, selain ke kantor Wali Kota, mahasiswa juga akan melakukan aksi ke kantor KPU Kota Banjar. Mendesak dan menjaga keputusan MK agar tidak diganggu gugat.

Ia menjelaskan, jika aksi tersebut tidak terealisasi dan ada perubahan atas keputusan MK maka mahasiswa akan melakukan aksi susulan.

“Kita akan melakukan aksi susulan dengan massa yang lebih besar lagi,” jelasnya.

Terpisah, Ketua sementara DPRD Kota Banjar Dadang Ramadhan Kalyubi mengatakan, tuntutan yang disampaikan mahasiswa dinilai sangat bagus dan menjadi atensi semua mahasiswa.

Menurutnya, permasalahan itu sudah selesai dan tidak ada persoalan lain. Semuanya harus menghormati putusan MK.

“Tuntutan yang bagus yah atensi dari semua mahasiswa bahwa kita harus manut pada hasil Mahkamah Konstitusi, sebetulnya permasalahan ini sudah selesai,” ucapnya.

Dadang menyebut, sebagai wakil rakyat dirinya siap menindaklanjuti tuntutan yang disampaikan oleh mahasiswa.

“Ya iya atuh semuanya juga sudah siap, DPR RI juga sudah siap. Kita akan terus mengawal, kalau patsun saya tetap ke pimpinan partai, tapi saya kan di pilih oleh masyarakat,” pungkasnya. (Sandi/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Kawasan Longsor Bogor

Pulihkan Kawasan Longsor Bogor, Dedi Mulyadi Siapkan Ruang Hijau Leuweung Batu Tulis

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi mengecek lokasi longsor di Jalan Saleh Danasasmita, Kecamatan Bogor Selatan, bersama Wali Kota Bogor, Dede Rachim, Senin...
Dokter kandungan cabul di Garut

Heboh Dokter Kandungan Cabul di Garut, Manajemen Klinik Mengaku Dirugikan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter di Garut, Jawa Barat yang melakukan pelecehan terhadap pasien ibu hamil ternyata sudah praktik 2 tahun di klinik Karya Harsa yang...
larangan pelajar bawa motor ke sekolah di Kota Banjar

Tanpa Surat Edaran, Larangan Pelajar Bawa Motor di Kota Banjar Sudah Berjalan Sejak Lama

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Banjar, Jawa Barat, sebut larangan pelajar bawa sepeda motor saat berangkat sekolah sudah berjalan sejak lama. Kepala Disdikbud...
Polisi Cek TKP Ruangan Klinik Tempat Pelecehan Dokter Kandungan di Garut

Polisi Cek TKP Ruangan Klinik Tempat Pelecehan Dokter Kandungan di Garut

Harapanrakyat.com,- Kasus pelecehan yang dilakukan oknum dokter kandungan di Garut, Jawa Barat, masih didalami aparat kepolisian. Sejak Selasa (15/4/2025) siang, polisi dari Polres Garut...
tanah bergerak ancam puluhan rumah di Ciamis

Tanah Bergerak Ancam Puluhan Rumah di Ciamis, PVMBG Ingatkan Bahaya Jalur Sesar Aktif

harapanrakyat.com,– Tanah bergerak ancam puluhan rumah di Desa Neglasari, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Hal itu membuat Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi...
Azizah Salsha Tidur Saat Mobil Nyemplung Parit, Ekspresi Tenangnya Jadi Sorotan

Azizah Salsha Tidur Saat Mobil Nyemplung Parit, Ekspresi Tenangnya Jadi Sorotan

Kegiatan sosial di Papua menjadi panggung kejutan bagi istri Pratama Arhan. Saat rekan-rekannya heboh karena mobil masuk parit, Azizah Salsha tidur dengan lelapnya. Aksi...