Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita TasikmalayaSiswi SMK Tewas Tertabrak KA di Perlintasan Tanpa Palang Pintu di Tasikmalaya

Siswi SMK Tewas Tertabrak KA di Perlintasan Tanpa Palang Pintu di Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Seorang siswi SMK tewas setelah tertabrak kereta api di perlintasan tanpa palang pintu di Jalan Pasir Panjang, Desa Manonjaya, Kecamatan Manonjaya, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Selasa (13/8/2024).

Baca Juga: Pria Tanpa Identitas Tewas Tertabrak Kereta Api di Tasikmalaya

Korban bernama Gina Putri, siswi kelas X SMK Pancasila Manonjaya yang merupakan warga Kampung Tempel, Desa Pasirpanjang, Kecamatan Manonjaya. Naas, korban tewas di tempat setelah terjatuh dari motor saat dibonceng oleh kerabatnya.

Menurut pihak kepolisian, pengendara motor akan melintas, dikarenakan pemotor panik, saat korban hendak turun dari motor.

Namun pengendara sepeda motor tersebut malah tancap gas. Sehingga korban terjungkal dan terjatuh dari sepeda motor tersebut.

Perlintasan KA Tanpa Palang Pintu di Tasikmalaya

Kemudian pada saat korban terjatuh dengan posisi tengkurap, kereta api datang dari arah Barat dan korban pun langsung tertemper sejauh kurang lebih 200 meter.

Baca Juga: Pria di Garut Tewas Tertabrak Kereta Api Saat Berjalan di Pinggir Rel

“Korban baru pulang sekolah dijemput sama kerabatnya. Pada saat itu korban hendak melewati perlintasan kereta api tanpa palang pintu, di depannya ada motor matic lewat. Namun motor yang ditumpangi korban sempat berhenti,” terang Maradani, saksi di lokasi kejadian.

Ia menjelaskan, korban sebetulnya sudah mau turun saat motor berhenti di tengah perlintasan KA, tapi motor langsung di gas, mungkin takut karena kereta api sudah datang. Korban pun jatuh dalam posisi tengkurap.

“Secara bersamaan pas datang kereta api lewat, saya lihat lagi ternyata korban sudah tidak ada karena sudah terseret kereta api. Kondisi tubuh korban sudah tidak utuh,” ungkapnya.

Mardani berharap kepada pihak terkait untuk segera membuat palang pintu. Bahkan dirinya sudah beberapa kali mengajukan. Hanya saja ia selalu mendapat jawaban bahwa di petanya tidak ada.

Baca Juga: Kecelakaan Adu Banteng Terios dan Colt Diesel di Awipari Tasikmalaya

“Kalau begitu minimal ada tanda sirine kalau kereta mau lewat. Kalau warga yang menjaganya pasti tidak ada yang mau karena tidak digaji,” pungkasnya. (Apip/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Paslon Bupati Tasikmalaya

Tiga Paslon Bupati Tasikmalaya Nyoblos di Kampung Halaman, Optimis Menang

harapanrakyat.com,- Tiga pasangan calon (paslon) Bupati Tasikmalaya nyoblos di kampung halamannya masing-masing. Ketiganya optimis mampu meraup suara di Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten...
Rumah Warga Sumedang Rusak

Cerita Warga Sumedang Rumah Rusak karena Angin Puting Beliung, Terpaksa Mengungsi

Harapanrakyat.com - Pasca angin puting beliung yang menerjang dua Desa di wilayah Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat pada Jumat (18/4/2024) sore kemarin, masih...
Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...
Mantan Gubernur Jabar

Terkait UU ITE, Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Resmi Polisikan Lisa Mariana

harapanrakyat.com,- Pencemaran nama baik, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil melaporkan LM (Lisa Mariana) ke Bareskrim Mabes Polri. Laporan tersebut diajukan secara langsung oleh Ridwan...
Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...
Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Bencana angin puting beliung serta hujan lebat dan petir menerjang dua desa di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Akibat peristiwa tersebut, puluhan...