Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita JabarTerima Bantuan 10 Pompa Air, DKPP Kota Bandung Prioritaskan untuk Areal Sawah...

Terima Bantuan 10 Pompa Air, DKPP Kota Bandung Prioritaskan untuk Areal Sawah Kering Akibat Kemarau

harapanrakyat.com – Memenuhi persediaan air sawah yang kering saat kemarau, DKPP Kota Bandung, Jawa Barat, menerima bantuan 10 pompa air dari Kementerian Pertanian.

Baca Juga : Debit Air Menyusut, Warga Bandung Barat Manfaatkan Tepian Waduk Saguling Jadi Lahan Cocok Tanam

Kepala DKPP Kota Bandung, Gin Gin Ginanjar mengatakan, bantuan pompa air tersebut dapat memperluas area tanam padi ketika musim kemarau.

“Pompa ini untuk menarik air permukaan. Sehingga bisa mengairi lahan sawah-sawah yang kering akibat musim kemarau,” ungkapnya, Senin (12/8/2024).

 Ia menuturkan, bantuan pompa air tersebut akan pihaknya salurkan kepada kelompok tani yang merupakan binaan DKPP Kota Bandung. Terkait sasaran bantuan pompa ini, yakni di wilayah timur seperti kawasan Kecamatan Gedebage, Kecamatan Rancasari dan Kecamatan Cibiru.

“Jadi bantuan ini, kami berikan secara bergilir nantinya. Siapa yang membutuhkan kita support. 10 pompa air itu sudah cukup, karena kita sebelumnya juga sudah punya pompa sekitar 40 lebih unit. Ini agar areal persawahan tidak kekeringan karena kemarau,” ujarnya.

Baca Juga : Potensi Gagal Panen dan Serangan Hama, Dua Hal yang Perlu Diwaspadai Petani Jawa Barat di Musim Kemarau

Gin Gin menjelaskan Kota Bandung memiliki area persawahan seluas 702 hektare atau sekitar 4,2 persen. Di dalamnya termasuk sawah abadi yang berlokasi di kawasan Bandung Timur.

“Kita masih menyisakan sekitar 4,2 persen atau 702 hektare dari total luas wilayah Kota Bandung. Termasuk di antaranya sawah abadi sekitar 23 hektare,” katanya.

Pihaknya berharap program bantuan pompa tersebut menjadi salah satu upaya dalam menjaga dan mengoptimalkan produksi beras. Terlebih ketika minimnya pasokan air, akibat musim kemarau yang berdampak signifikan bagi pertanian, khususnya area persawahan.

“Prioritas program ini memang untuk lahan sawah dan padi agar tidak terkena dampak kekeringan saat kemarau. Dalam rangka menggenjot produksi padi di Kota Bandung” ucapnya. (Rio/R13/HR Online/Editor-Ecep)

Paslon Bupati Tasikmalaya

Tiga Paslon Bupati Tasikmalaya Nyoblos di Kampung Halaman, Optimis Menang

harapanrakyat.com,- Tiga pasangan calon (paslon) Bupati Tasikmalaya nyoblos di kampung halamannya masing-masing. Ketiganya optimis mampu meraup suara di Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten...
Rumah Warga Sumedang Rusak

Cerita Warga Sumedang Rumah Rusak karena Angin Puting Beliung, Terpaksa Mengungsi

Harapanrakyat.com - Pasca angin puting beliung yang menerjang dua Desa di wilayah Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat pada Jumat (18/4/2024) sore kemarin, masih...
Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...
Mantan Gubernur Jabar

Terkait UU ITE, Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Resmi Polisikan Lisa Mariana

harapanrakyat.com,- Pencemaran nama baik, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil melaporkan LM (Lisa Mariana) ke Bareskrim Mabes Polri. Laporan tersebut diajukan secara langsung oleh Ridwan...
Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...
Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Bencana angin puting beliung serta hujan lebat dan petir menerjang dua desa di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Akibat peristiwa tersebut, puluhan...