Senin, April 28, 2025
BerandaBerita JabarPj Gubernur Jawa Barat Desak Kemenkes Beri Penanda Makanan Minuman Mengandung GGL...

Pj Gubernur Jawa Barat Desak Kemenkes Beri Penanda Makanan Minuman Mengandung GGL Tinggi

harapanrakyat.com – Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin meminta Kemenkes memberikan penanda makanan mengandung Gula, Garam dan Lemak (GGL) tinggi. Tidak hanya makanan, demikian juga dengan minuman.

Baca Juga : Usung Tema Lestari, Keuken Ingin Ciptakan Festival Kuliner Kota Bandung Ramah Lingkungan

Pasalnya, fenomena cuci darah pada anak-anak, belakangan ini menjadi perhatian publik. Merujuk data Dinas Kesehatan Jawa Barat, pada Januari hingga Juli 2024, ada ada 77 anak yang harus menjalani hemodialisis.

“Kami mendesak agar Kemenkes segera memberikan penandaan pada kemasan makanan minuman mengandung GGL. Untuk nutri skornya,” kata Bey, Sabtu (3/8/2024).

Menurutnya, penanda pada makanan dan minuman GGL itu untuk memudahkan masyarakat agar mengetahui kandungan dalam makanan dan minuman kemasan. Sehingga, mereka mengetahui ambang batas GGL yang layak sebelum mengkonsumsinya.

“Masyarakat awam kadang tidak ingat ya berapa gula yang baik, lemak yang baik berapa, garam yang baik berapa. Jadi kalau tinggal ada penandanya. Misalnya hijau berarti aman,” tuturnya.

Baca Juga : Dinas Kesehatan Jawa Barat Catat Ada 125 Anak Jalani Cuci Darah Selama 2023

Sebagai informasi, Permenkes Nomor 30/2013 mengatur mengenai kandungan GGL dan pesan kesehatan pada makanan siap saji dan pangan olahan. Regulasi ini juga menganjurkan konsumsi gula, garam, dan lemak untuk orang dalam satu harinya.

Konsumsi gula dalam satu hari sebaiknya 10 persen dari total energi (200 kkal). Konsumsi gula itu setara dengan gula 4 sendok makan per orang per hari atau 50 gram per orang per hari. Sedangkan, konsumsi garam dalam satu hari sebaiknya 2000 mg natrium per orang per hari. Konsumsi garam itu setara dengan 1 sendok teh garam per orang per hari atau 5 gram per orang per hari. (Reza/R13/HR Online/Editor-Ecep)

Wasiat Bunda Iffet Sebelum Meninggal Soal Pemberantasan Narkoba

Wasiat Bunda Iffet Sebelum Meninggal Soal Pemberantasan Narkoba

Wasiat Bunda Iffet dibeberkan oleh sang anak, Bimbim Slank. Kepulangan sang ibunda menjadi kabar duka yang mendalam. Sosok Bunda Iffet merupakan keluarga dari band...
SPPG Mitra Mandiri

Wabup Sumedang Resmikan SPPG Mitra Mandiri Gunung Manik di Tanjungsari

harapanrakyat.com,- Wakil Bupati Sumedang, M Fajar Aldila, didampingi oleh Forkopimcam Tanjungsari, meresmikan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Mitra Mandiri Gunung Manik di Kecamatan Tanjungsari,...
Kuatkan Pendidikan Karakter

Kuatkan Pendidikan Karakter, Kemenag Kota Banjar Larang Study Tour Tak Edukatif dan Acara Perpisahan yang Mewah

harapanrakyat.com,- Kementerian Agama (Kemenag) Kota Banjar, Jawa Barat, mengingatkan kepada satuan pendidikan sekolah madrasah untuk menguatkan pendidikan karakter di sekolah madrasah. Kebijakan terbaru untuk sekolah...
Pelaku Pelemparan Batu

Polres Ciamis Tangkap Dua Pelaku Pelemparan Batu ke Mobil Warga di Sindangkasih

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis, Polda Jabar, berhasil mengamankan dua orang pelaku tindak pidana dengan sengaja melawan hukum menghancurkan dan merusak, atau pelemparan batu ke mobil...
Kapolsek Pagerageung Ambil Jalur Hukum, Laporkan Oknum Ketua Ormas di Tasikmalaya Usai Dituduh Terima Uang dari Warga

Kapolsek Pagerageung Ambil Jalur Hukum, Laporkan Oknum Ketua Ormas di Tasikmalaya Usai Dituduh Terima Uang

harapanrakyat.com,- Kapolsek Pagerageung, AKP Asep Saepulloh, laporkan oknum ketua organisasi kemasyarakatan (ormas) di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat ke polisi, Senin (28/4/2025). Pelaporan tersebut, atas...
Ibu Hamil Asal Garut Hilang Usai Periksa Kandungan di Bandung, Suami Sudah Mencari Selama 5 Hari

Geger! Ibu Hamil Asal Garut Hilang Usai Periksa Kandungan di Bandung, Suami Sudah Mencari Selama 5 Hari

harapanrakyat.com,- Sungguh malang nasib Opik Rismanto (37), pria asal Kampung Simpen, Desa Simpen Kaler, Kecamatan Limbangan, Garut, Jawa Barat. Ia kehilangan istrinya usai memeriksakan...