Rabu, Februari 12, 2025
BerandaBerita CiamisTunjang Aktivitas Perekonomian, Warga di Ciamis Ini Butuh Jembatan yang Representatif

Tunjang Aktivitas Perekonomian, Warga di Ciamis Ini Butuh Jembatan yang Representatif

harapanrakyat.com,- Warga Dusun Padasuka, Desa Mekarsari, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat mendambakan jembatan yang representatif. Pasalnya, jembatan penghubung dengan Kecamatan Baregbeg tersebut hanya jembatan gantung. 

Asep Sukron perangkat desa Mekarsari Kecamatan Cipaku mengatakan, masyarakat sangat menanti jembatan yang lebih layak dari saat ini. Apalagi demi menunjang aktivitas perekonomian warga di dua desa.

“Ya, selain warga Mekarsari, dari Desa Karangampel Kecamatan Baregbeg juga butuh jembatan yang lebih layak,” katanya, Jumat (19/7/24).

Baca juga: Bukan Kewenangan Dishub, Siapa Kelola Parkir di Food Court Alun-Alun Ciamis?

Asep menyebutkan, setiap harinya jembatan gantung yang berada di atas sungai Cimuntur  ramai pejalan kaki. Bahkan, terkadang kendaraan roda dua juga melintasinya.

Meski kondisinya masih layak pakai, namun apabila musim penghujan khawatir akan menjadi penyebab kecelakaan.

“Jika jembatan sudah dibangun dan lebih baik dari sekarang, maka secara otomatis para penggunanya akan merasa nyaman dan aman. Sarana transportasi warga sekitar pun jadi lebih lancar,” imbuhnya. 

Asep menambahkan, jembatan gantung tersebut memiliki bentang 45 meter. Bahkan, pihaknya sejak tahun 2007 sudah pernah mengajukan untuk pembangunan hingga sudah ada pengukuran dari Kimpras. Namun hingga saat ini belum ada tanda-tanda rencana pembangunan.

“Kami harap agar pemerintah daerah, provinsi maupun pusat bisa membangun jembatan gantung ini menjadi lebih layak. Soalnya kita memimpikan itu sejak lama,” pungkasnya. (Eji/R6/HR-Online)

Pengembangan Pantai batukaras

Bupati Pangandaran Terpilih Citra Pitriyami Prioritaskan Pengembangan Pantai Batukaras

harapanrakyat.com,- Bupati Pangandaran terpilih Citra Pitriyami, akan fokus pada pengembangan pariwisata, salah satunya adalah Pantai Batukaras. Citra mengatakan bahwa prioritas pembangunan ada di objek...
Inspirasi Desain Kebun Sayur Belakang Rumah Agar Tampil Cantik

Inspirasi Desain Kebun Sayur Belakang Rumah Agar Tampil Cantik

Desain kebun sayur di belakang rumah memang sangat menarik. Menanam sayur di rumah memberikan banyak manfaat bagi pemiliknya, salah satunya mengurangi kebutuhan untuk membeli...
Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon

Perjalanan Cinta Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon Berawal dari Cinlok hingga Menikah

Aktor pemain film Dua Garis Biru, Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon kini resmi menikah. Momen pernikahan keduanya diunggah oleh Angga melalui akun media sosial...
Onyo Tinggal Serumah dengan Sarwendah

Ruben Beberkan Alasan Onyo Tinggal Serumah dengan Sarwendah: Dia Butuh Sentuhan…

Ruben Onsu membeberkan alasan Betrand Peto atau Onyo tinggal serumah dengan Sarwendah. Seperti diketahui, sejak tahun 2019, Betrand Peto sudah menjadi anak angkat dari...
Intan Nuraini

Intan Nuraini Rayakan Ulang Tahun Putrinya, Warganet Ramai Berikan Doa Terbaik

Lama tak muncul ke publik, Intan Nuraini bagikan postingan ulang tahun anak perempuannya. Hijaber cantik yang merupakan ibu tiga anak ini kompak merayakan ulang...
Bendungan Cariang di Sumedang

8 Kali Gagal Panen, Petani Desak Pemerintah Perbaiki Bendungan Cariang di Sumedang

harapanrakyat.com,- Para petani yang terdampak jebolnya Bendungan Cariang di Kecamatan Ujungjaya, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, terus mendesak pemerintah untuk segera melakukan perbaikan permanen pada...